tirto.id - Surat keterangan lulus SD, atau yang biasa disebut dengan SKL, merupakan dokumen resmi yang menyatakan bahwa seorang siswa telah menyelesaikan seluruh jenjang pendidikan sekolah dasar. SKL ini sangat penting sebagai syarat untuk mendaftar ke jenjang pendidikan berikutnya, seperti SPMB SMP. Oleh karena itu, mengetahui apa itu SKL, formatnya, dan contoh surat keterangan lulus sangat diperlukan bagi siswa dan guru.
Surat Keterangan Lulus (SKL) biasanya diterbitkan oleh pihak sekolah pada hari pengumuman kelulusan. Isi dari SKL meliputi pernyataan bahwa siswa telah menyelesaikan semua program pembelajaran, memperoleh nilai sikap minimal baik, serta mengikuti ujian yang diselenggarakan oleh satuan pendidikan. Dokumen ini berfungsi sebagai bukti resmi kelulusan sebelum diterbitkannya ijazah.
Selain menyatakan kelulusan, SKL juga memuat informasi tambahan seperti rata-rata nilai siswa yang nantinya akan dicantumkan dalam ijazah. Guru atau pihak sekolah yang tengah menyusun dokumen ini bisa mencari contoh surat keterangan lulus sebagai referensi. Untuk memudahkan, tersedia juga tautan unduhan format SKL yang bisa langsung digunakan sesuai kebutuhan.
Apa Itu Surat Keterangan Lulus SD?
Surat Keterangan Lulus (SKL) SD adalah dokumen resmi yang dikeluarkan oleh sekolah dasar sebagai bukti sementara bahwa seorang siswa telah menyelesaikan seluruh masa studinya. Fungsi utama dari SKL ini adalah untuk menerangkan bahwa siswa yang bersangkutan benar-benar telah lulus dari jenjang SD. Dokumen ini biasanya diterbitkan menjelang atau bersamaan dengan pengumuman kelulusan siswa.
SKL digunakan sebagai dokumen pengganti ijazah sementara untuk keperluan pendaftaran ke jenjang pendidikan berikutnya, seperti SMP. Dengan adanya SKL, sekolah tujuan memiliki bukti otentik bahwa calon peserta didik telah lulus dan layak mengikuti proses seleksi masuk. SKL juga mencantumkan rata-rata nilai yang menjadi bahan pertimbangan sekolah lanjutan dalam menyeleksi siswa baru.
Penting untuk diketahui bahwa SKL bukanlah pengganti permanen dari ijazah, melainkan hanya berlaku sementara sampai ijazah asli diterbitkan. Setelah ijazah resmi dikeluarkan oleh sekolah, maka SKL tidak lagi digunakan dan tidak memiliki kekuatan administratif. Oleh karena itu, siswa dan orang tua harus tetap menunggu ijazah asli sebagai dokumen kelulusan yang sah dan permanen.
Link Unduh Contoh Surat Keterangan Lulus SD
Contoh Surat Keterangan Lulus SD 2025 sangat penting sebagai referensi dalam menyusun dokumen kelulusan siswa yang akan melanjutkan pendidikan ke jenjang SMP. SKL ini menjadi bukti sementara bahwa siswa telah menyelesaikan pendidikan dasar dan memenuhi syarat kelulusan. Untuk memudahkan proses penyusunan, berikut adalah linkdownload surat keterangan lulus SD.
Link Unduh Contoh Surat Kelulusan SD 1
Link Unduh Contoh Surat Kelulusan SD 2
Link Unduh Contoh Surat Kelulusan SD 3
Contoh Isi Surat Keterangan Lulus SD
Contoh isi Surat Keterangan Lulus SD biasanya mencakup informasi penting mengenai identitas siswa dan pernyataan kelulusan dari pihak sekolah. Di dalamnya tercantum nama lengkap siswa, nomor induk, tempat dan tanggal lahir, serta asal sekolah. Selain itu, terdapat pernyataan resmi bahwa siswa telah lulus berdasarkan kriteria yang ditetapkan oleh satuan pendidikan.
SKL juga mencantumkan rata-rata nilai akhir yang diperoleh siswa selama masa pembelajaran di sekolah dasar. Nilai tersebut menjadi pertimbangan bagi sekolah lanjutan dalam proses penerimaan siswa baru. Untuk mempermudah penyusunan, berikut adalah contoh surat keterangan lulus SD yang memuat isi lengkap dan format resminya.
Contoh 1 Surat Keterangan Lulus SD
Pemerintah Kota YogyakartaDinas Pendidikan Kota Yogyakarta
SD Negeri 05 Sedya Mulya
Jl. Perintis Kemerdekaan, Kota Yogyakarta,
Daerah Istimewa Yogyakarta
Surat Keterangan LulusNomor Surat: 567/SKL/2024
Yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala SD Negeri 05 Sedya Mulya, menerangkan bahwa:
Nama: Budi Nugraha
Tempat/Tanggal Lahir: Yogyakarta, 24 Mei 2012
Nomor Induk Siswa: 0101010101
NISN: 1234567890
Berdasarkan hasil rapat dewan guru serta mengacu pada Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, siswa tersebut di atas dinyatakan:
LULUS
Dengan nilai rata-rata 98.20.
Demikian surat keterangan ini dibuat untuk digunakan sebagaimana mestinya.
Yogyakarta, 20 Desember 2024
Kepala Sekolah
Diajeng Tirto, S. Pd., M. Si
NIP 123412341234
Contoh 2 Surat Keterangan Lulus SD
Pemerintah Kota YogyakartaDinas Pendidikan Kota Yogyakarta
SD Negeri 05 Sedya Mulya
Jl. Perintis Kemerdekaan, Kota Yogyakarta,
Daerah Istimewa Yogyakarta
Surat Keterangan Lulus
Nomor Surat: 834/SKL/2024
Yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala SD Negeri 05 Sedya Mulya, menerangkan bahwa:
Nama: Anindya Larasati
Tempat/Tanggal Lahir: Yogyakarta, 2 Februari 2012
Nomor Induk Siswa: 0101010104
NISN: 1029384756
Setelah menyelesaikan seluruh program pembelajaran dari kelas I sampai kelas VI dan berdasarkan hasil rapat dewan guru yang dilaksanakan pada tanggal 10 Desember 2024, maka siswa tersebut dinyatakan telah menyelesaikan pendidikan di tingkat Sekolah Dasar dan dinyatakan:
LULUS
Dengan predikat Sangat Baik, dan nilai akhir rata-rata 97.10.
Surat keterangan ini diberikan sebagai salah satu syarat untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan berikutnya.
Yogyakarta, 20 Desember 2024
Kepala Sekolah
Diajeng Tirto, S. Pd., M. Si
NIP 123412341234
Contoh 3 Surat Keterangan Lulus SD
Pemerintah Kota YogyakartaDinas Pendidikan Kota Yogyakarta
SD Negeri 05 Sedya Mulya
Jl. Perintis Kemerdekaan, Kota Yogyakarta,
Daerah Istimewa Yogyakarta
Surat Keterangan Lulus
Nomor Surat: 856/SKL/2024
Yang bertanda tangan di bawah ini, Kepala SD Negeri 05 Sedya Mulya, menerangkan bahwa:
Nama: Galang Putra Santosa
Tempat/Tanggal Lahir: Bantul, 30 Oktober 2011
Nomor Induk Siswa: 0101010105
NISN: 1098765432
Setelah mengikuti Ujian Sekolah dan menyelesaikan seluruh kegiatan belajar selama enam tahun di SD Negeri 05 Sedya Mulya, serta berdasarkan hasil rapat pleno dewan guru yang dilaksanakan pada tanggal 10 Desember 2024, siswa tersebut:
DINYATAKAN LULUS
dengan pencapaian akademik yang baik dan menunjukkan perkembangan karakter yang positif selama masa pendidikan.
Rata-rata nilai akhir: 93.85
Surat ini diterbitkan sebagai bukti kelulusan yang sah dan dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Yogyakarta, 20 Desember 2024
Kepala Sekolah
Diajeng Tirto, S. Pd., M. Si
NIP 123412341234
Surat Keterangan Lulus SD Apakah Sama dengan Ijazah?
Surat Keterangan Lulus SD dan ijazah adalah dua dokumen yang berbeda, meskipun keduanya sama-sama berkaitan dengan kelulusan siswa. SKL adalah surat sementara yang dikeluarkan oleh sekolah untuk menerangkan bahwa siswa telah lulus dan memenuhi semua syarat pendidikan dasar. Dokumen ini biasanya digunakan saat ijazah asli belum diterbitkan.
Sementara itu, ijazah merupakan dokumen resmi dan permanen yang diterbitkan oleh instansi berwenang sebagai bukti kelulusan siswa dari jenjang pendidikan tertentu. Setelah ijazah diterbitkan, maka fungsi SKL tidak lagi berlaku. Jadi, Surat Keterangan Lulus SD tidak sama dengan ijazah, melainkan hanya sebagai dokumen pelengkap sementara sebelum ijazah diterima.
SKL Dikeluarkan oleh Siapa & Minta di Mana?
Surat Keterangan Lulus (SKL) merupakan dokumen resmi yang dikeluarkan oleh pihak sekolah, dalam hal ini adalah Sekolah Dasar (SD) tempat siswa menempuh pendidikan. Lantas, minta surat keterangan lulus dimana?
SKL diterbitkan setelah seluruh proses pembelajaran dan evaluasi siswa selesai dilakukan. Dokumen ini ditandatangani oleh kepala sekolah sebagai bentuk pengesahan bahwa siswa yang bersangkutan telah dinyatakan lulus.
SKL biasanya mulai tersedia pada hari yang sama dengan pengumuman kelulusan siswa. Sekolah akan memberikan informasi mengenai jadwal pengambilan SKL, baik melalui wali kelas, pengumuman tertulis, atau grup komunikasi orang tua siswa. SKL ini diberikan dalam bentuk cetak dengan kop surat resmi sekolah dan cap stempel sebagai bukti keabsahan.
Untuk mendapatkan SKL, siswa atau orang tua dapat datang langsung ke sekolah dan mengambilnya sesuai jadwal yang telah ditentukan. Jika SKL belum tersedia, mereka bisa mengajukan permohonan ke bagian tata usaha atau wali kelas. SKL ini penting sebagai syarat administratif untuk mendaftar ke jenjang pendidikan berikutnya sebelum ijazah asli diterbitkan.
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Yulaika Ramadhani
Penyelaras: Satrio Dwi Haryono
Masuk tirto.id






































