Menuju konten utama

Daftar Negara Terbesar di Dunia, Indonesia Nomor Berapa?

Berikut adalah daftar negara terbesar di dunia, Indonesia urutan berapa?

Daftar Negara Terbesar di Dunia, Indonesia Nomor Berapa?
Presiden Rusia Vladimir Putin bersama dengan Menteri Pertahanan Rusia Sergei Shoigu dan Kepala Angkatan Laut Rusia Laksamana Nikolai Yevmenov mengikuti parade Hari Angkatan Laut di Saint Petersburg, Rusia, Minggu (31/07/2022). (ANTARA FOTO/Sputnik via REUTERS/Mikhail Klimentyev/wsj/RST)

tirto.id - Setiap negara memiliki luas wilayah yang berbeda-beda. Bahkan ada yang didaulat sebagai negara terbesar di dunia karena memiliki luas wilayah hingga belasan juta kilometer kuadrat (km2).

Setidaknya tercatat ada 234 negara yang terdata dari sisi luas wilayahnya. Seperti dikutip World Population Review, Rusia dipilih sebagai negara terbesar di dunia karena memiliki luas wilayah 117.098.250 km2.

Luas wilayah suatu negara diukur berdasarkan mil persegi atau kilometer persegi. Namun untuk situasi tertentu, hektar juga biasa digunakan, terutama berkaitan dengan pertanian.

Cara mengukur luas wilayah negara bisa dilakukan melalui dua pendekatan. Pertama, luas seluruh daratan. Kedua, luas total yang mencakup daratan, danau, waduk, sungai pedalaman, perairan pesisir dan teritorial.

Indonesia Urutan Berapa?

Masih menurut data yang sama, Indonesia menempati posisi ke-15 sebagai negara terbesar dengan luas 1,9 juta km2 lebih. Sedangkan urutan kedua setelah Rusia ada Kanada dengan luas wilayah 9.879.750 km2.

Sementara untuk negara terkecil di dunia adalah Kota Vatikan yang hanya memiliki luas wilayah 0,44 km2.

Sebagai informasi, predikat negara terbesar di dunia tidak sama dengan negara populasi terbesar di dunia. Pasalnya, kedua predikat itu mengacu pada dua aspek berbeda, yakni antara luas wilayah dan total penduduk di suatu negara.

Berdasarkan laporan World Data, India bakal menyalip China sebagai negara populasi terbanyak di dunia pada pertengahan 2023 ini.

Populasi India akan mencapai 1,4286 miliar jiwa, sedangkan populasi China 1,4257 miliar jiwa. Negara dengan populasi tertinggi di dunia ketiga adalah Amerika Serikat yakni 331,9 juta jiwa. Disusul Indonesia yang tercatat memiliki populasi mencapai 273,8 juta jiwa.

Daftar 30 Negara Terbesar di Dunia

1. Rusia 17,1 juta km2

2. Kanada 10 juta km2

3. Tiongkok 9,7 juta km2

4. Amerika Serikat 9,4 juta km2

5. Brasil 8,5 juta km2

6. Australia 7,7 juta km2

7. India 3,3 juta km2

8. Argentina 2,8 juta km2

9. Kazakhstan 2,7 juta km2

10. Aljazair 2,4 juta km2

11. Kongo 2,3 juta km2

12. Greenland 2,2 juta km2

13. Arab Saudi 2,1 juta km2

14. Meksiko 2 juta km2

15. Indonesia 1,9 juta km2

16. Sudan 1,9 juta km2

17. Libya 1,8 juta km2

18. Iran 1,6 juta km2

19. Mongolia 1,6 juta km2

20. Peru 1,3 juta km2

21. Chad 1,3 juta km2

22. Niger 1,3 juta km2

23. Angola 1,2 juta km2

24. Mali 1,2 juta km2

25. Afrika Selatan 1,2 juta km2

26. Kolombia 1,1 juta km2

27. Ethiopia 1,1 juta km2

28. Bolivia 1,1 juta km2

29. Mauritania 1 juta km2

30. Mesir 1 juta km2

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Politik
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Alexander Haryanto