Menuju konten utama

Apa Itu Wolf Moon & Kapan Full Moon Bulan Purnama Januari 2024?

Jadwal fenomena Wolf Moon atau bulan purnama yang dapat disaksikan di Indonesia pada tengah malam Januari 2024.

Apa Itu Wolf Moon & Kapan Full Moon Bulan Purnama Januari 2024?
Bulan purnama merah muda terlihat di langit kawasan Bekasi, Jawa Barat, Senin (26/4/2021). ANTARA FOTO/Suwandy/hp.

tirto.id - Fenomena Wolf Moon tahun ini dapat disaksikan oleh masyarakat Indonesia di penghujung Januari 2024. Supaya tidak terlewat, ketahui kapan jadwal yang tepat untuk melihatnya.

Menurut Badan Antariksa Amerika Serikat, NASA, Wolf Moon tahun ini bertepatan dengan 25 Januari 2024 pukul 12.54 waktu setempat (ET). Kejadiannya di Indonesia memiliki selisih waktu 24 jam.

Menurut Instagram Planetarium Jakarta @planetariumjkt, kemunculan bulan di fase purnama 25 Januari 2024 akan terbit pada pukul 18.11 WIB.

Sementara itu, waktu puncak purnama atau Wolf Moon akan jatuh pada 26 Januari 2024 pukul 00.53 WIB. Bulan selanjutnya akan terbenam pada 26 Januari 2024 pukul 06.10 WIB.

Masyarakat Indonesia mungkin kurang akrab dengan penamaan bulan purnama sepanjang tahun. Kemunculan purnama di setiap bulannya memiliki penamaan tertentu.

Nama-nama tersebut bagi penduduk asli Amerika dipakai untuk melacak waktu dan perubahan cuaca yang rata-rata terjadi musiman. Wolf Moon juga demikian. Istilah ini merupakan salah satu sebutan untuk fase purnama.

Apa Itu Wolf Moon?

Wolf Moon merupakan penampakan fase bulan penuh (Full Moon) atau purnama yang terjadi pertama kali setiap tahun. Oleh sebab itu, wolf moon sudah dipastikan muncul setiap Januari. Wolf Moon dan Full Moon saling bersinonim.

Full Moon atau purnama terjadi saat bumi berada di antara matahari dan bulan. Bulan menjadi tampak penuh lantaran semua sisinya terkena sinar matahari. Belahan bumi yang mengalami fase malam akan melihat bentuk bulan dalam posisi bulat sempurna.

Tidak ada yang istimewa sebenarnya dengan Wolf Moon. Namun, cerita di balik penamaannya mungkin menjadi kisah menarik untuk diikuti.

Mengutip The Washington Post, sebutan Wolf Moon diidentikkan dengan kebiasaan serigala melolong di Amerika. Para serigala banyak yang melolong di musim dingin seperti pada bulan Januari. Hal itulah kadang menimbulkan anggapan serigala akan melolong saat purnama tiba.

Faktanya, serigala melakukan kebiasaannya itu bukan karena melihat bulan purnama. Lolongan dijadikan sebagai bahasa mereka untuk berkomunikasi dengan jenisnya. Serigala akan memasuki masa kawin pada Januari sampai Maret, dan setelah itu lebih tenang tanpa lolongan.

Situs The Old Farmer's Almanac menulis, di berbagai wilayah di Amerika, Wolf Moon memiliki nama lain seperti Center Moon. Nama itu digunakan oleh orang-orang Assiniboine di Dataran Besar Utara, penyebutan Center Moon atau jika diterjemahkan dalam bahasa Indonesia berarti Bulan Tengah mengacu pada pendapat bahwa Bulan purnama ini secara kasar menandai pertengahan musim dingin.

Nama-nama tradisional lainnya untuk Bulan purnama Januari menekankan pada dinginnya musim saat kemunculannya seperti Cold Moon (Cree), Frost Exploding Moon (Cree), Freeze Up Moon (Algonquin), and Severe Moon (Dakota). Hard Moon (Dakota) karena fenomena salju yang turun dan membentuk kerak yang keras.

Nama-Nama Purnama Sepanjang Tahun

Fase purnama memiliki beragam penamaan. Berikut daftar nama tersebut untuk setiap bulannya sepanjang tahun seperti dikutip dari Royal Museum Greenwich:

  1. Januari: Wolf Moon, Old Moon, Ice Moon
  2. Februari: Snow Moon, Storm Moon, dan Hunger Moon
  3. Maret: Worm Moon, Chaste Moon, Death Moon, Crust Moon, dan Sap Moon
  4. April: Pink Moon, Sprouting Grass Moon, Egg Moon, dan Fish Moon.
  5. Mei: Flower Moon, Hare Moon, Corn Planting Moon, dan Milk Moon
  6. Juni: Strawberry Moon, Hot Moon, dan Rose Moon
  7. Juli: Buck Moon, Thunder Moon, dan Hay Moon
  8. Agustus: Sturgeon Moon, Green Corn Moon, Grain Moon, dan Red Moon
  9. September: Corn Moon, Harvest Moon, dan Barley Moon
  10. Oktober: Hunter's Moon, Dying Grass Moon, dan Travel Moon
  11. November: Beaver Moon dan Frost Moon
  12. Desember: Cold Moon, Long Night Moon, dan Oak Moon

Baca juga artikel terkait WOLF MOON atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Balqis Fallahnda & Iswara N Raditya