Menuju konten utama

Penjelasan Satuan Waktu Lengkap dengan Konversi & Contoh Soal

Satuan waktu sering kali kita gunakan dan sebut dalam kehidupan sehari-hari. Lalu, apa saja satuan waktu lengkap? Simak penjelasannya di bawah ini.

Penjelasan Satuan Waktu Lengkap dengan Konversi & Contoh Soal
Ilustrasi satuan waktu. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Satuan waktu sering kita gunakan dalam kehidupan sehari-hari. Berbagai jenisnya juga kerap kita sebutkan, sadar atau tidak.

Di sekolah, konsep dasar dan konversi satuan waktu lengkap biasanya muncul dalam mata pelajaran fisika dan matematika. Dalam dua bidang tersebut, satuan waktu digunakan untuk menghitung kecepatan, percepatan, dan berbagai fenomena lainnya.

Pada dasarnya, penggunaan satuan waktu bertujuan membantu mengukur durasi suatu peristiwa atau kegiatan.

Lalu, pengertian satuan waktu yang benar? Terkait itu, artikel berikut akan menjelaskan secara lengkap, mulai dari pengertian, konversi, hingga contoh satuan waktu, untuk memahami materi lebih baik.

Apa Itu Satuan Waktu?

Dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), waktu didefinisikan sebagai seluruh rangkaian saat ketika proses, perbuatan, atau keadaan berada atau berlangsung. Selain itu, waktu juga dapat diartikan sebagai lamanya saat tertentu.

Selaras dengan hal itu, satuan waktu adalah interval waktu tertentu yang digunakan sebagai cara mengukur atau menyatakan durasi. Sebab, untuk mengukur dan menyebut waktu tertentu, diperlukan satuan yang spesifik.

Dilansir Geeks for Geeks, dalam sistem internasional (SI), satuan waktu standar adalah sekon yang dilambangkan dengan s. Satuan ini membentuk dasar untuk mengukur interval waktu dalam sains. Unit kecil ini didasarkan getaran atom cesium sebanyak 9.192.631.770.

Selain itu, banyak satuan waktu lain yang umum, seperti menit, jam, dan hari, berasal dari atau terikat dengan detik (s). Sebagai contoh, ada 60 detik dalam satu menit dan 3600 detik dalam satu jam.

Sementara itu, dikutip dari Modul Materi Matematika Kelas 3 (2020), satuan baku untuk mengukur waktu, antara lain, jam, menit, detik, hari, minggu, bulan, dan tahun. Satuan waktu ini bisa terkait satu dengan yang lainnya.

Konversi Satuan Waktu dan Alat Ukurnya

Konversi satuan waktu merupakan proses mengubah satu satuan waktu. Disebutkan dalam Modul Materi Matematika Kelas 3 (2020), satuan waktu dapat dinyatakan dalam satuan waktu lainnya. Berikut beberapa contoh satuan waktu dan konversinya.

  • 1 menit = 60 detik
  • 1 jam = 60 menit
  • 1 jam = 3.600 detik
  • 1 hari = 24 jam
  • 1 minggu = 7 hari
  • 1 bulan = 30 hari
  • 1 bulan = 4 minggu
  • 1 tahun = 12 bulan
  • 1 tahun = 52 minggu
  • 1 tahun = 365 hari
  • 1 lustrum = 5 tahun
  • 1 windu = 8 bulan
  • 1 dasawarsa = 10 tahun
  • 1 abad = 100 tahun
Adapun dalam Modul Ajar Matematika Fase C Mengonversi Satuan Waktu (2023), alat ukur waktu antara lain jam analog (jam dinding atau jam tangan/arloji) dan stopwatch.

Stopwatch merupakan alat ukur waktu yang digunakan untuk mengukur waktu dengan ketelitian tinggi. Alat ini biasanya digunakan dalam olahraga atau latihan fisik. Perubahan tiap detik pada stopwatch akan bisa terbaca.

Sementara itu, jam analog menggunakan jarum untuk menunjukkan waktu pada skala yang tercetak di sekitar jam. Pada jam analog, terdapat jarum pendek dan jarum panjang.

Jarum pendek untuk menunjukkan jam sementara jarum panjang menunjukkan menit. Cara kerjanya, jarum pendek akan berpindah satu angka setiap satu jam sedangkan jarum panjang berpindah satu angka setiap lima menit.

Contoh Soal Satuan Waktu Lengkap

Untuk memahami lebih lanjut mengenai satuan waktu, simak contoh soal satuan waktu berikut yang dirangkum dari berbagai sumber.

A. Contoh soal satuan waktu pilihan ganda

1. Aku makan pagi pukul 06.00 WIB. Maka, ketika aku makan pagi, jarum panjang dan jarum pendek secara berurutan menunjuk angka…

A. 12 dan 5

B. 12 dan 12

C. 12 dan 6

D. 12 dan 3

2. Jarum panjang menunjuk angka 12 sementara jarum pendek menunjuk angka 3. Jam tersebut menunjukkan pukul…

A. Tiga

B. Empat

C. Lima

D. Dua belas

3. Jam dimulainya sekolah pada pagi hari peserta didik kelas 2 SD adalah pukul 07.30 WIB. Jika lamanya sekolah siswa kelas 2 SD adalah 3 jam 30 menit, mereka akan pulang jam berapa?

Jawab:

A. 11.00 WIB

B. 10.30 WIB

C. 11. 30 WIB

D. 12.00 WIB

4. Senampan roti dimasak dalam waktu 3 jam. Waktu memasak roti tersebut yaitu....

A. 10.800 detik

B. 1.080 menit

C. 108 detik

D. 108.000 detik

5. Ayah melakukan perjalanan dari Jogja ke Sumatra selama 2 hari. Berapa jam perjalanan yang dilakukan ayah dari Jogja ke Sumatra?

A. 24 jam

B. 12 jam

C. 48 jam

D. 50 jam

B. Contoh soal satuan waktu esai

6. Usia ayahku 5 dasawarsa, sedangkan usia ibuku 6 windu. Maka, berapa tahun usia ayah dan ibuku?

Jawaban: Usia ayah = 5 dasawarsa = 5 x 10 tahun = 50 tahun Usia ibu = 6 windu = 6 x 8 tahun = 48 tahun

7. Usia adikku 3 tahun 6 bulan. Maka, usia adikku dalam bulan dan minggu adalah...

Jawaban:

  • Usia adik dalam bulan = 3 tahun 6 bulan = (3 x 12) + 6 = 36 + 6 = 42 bulan
  • Untuk mengetahui usia adik dalam satuan waktu minggu, kita harus mengkonversikan tahun ke dalam minggu terlebih dahulu.
1 tahun = 52 minggu 3 tahun = 3 x 52 = 156 minggu 1 bulan = 4 minggu 6 bulan = 6 x 4 = 24 minggu Jadi, usia adik dalam minggu = 3 tahun 6 bulan = 156 + 24 = 180 minggu

Baca juga artikel terkait MATEMATIKA atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Edusains
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Fadli Nasrudin