tirto.id - Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB)/Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2025 sedang berlangsung di beberapa daerah, termasuk Kota Batam untuk tingkat SD dan SMP. SPMB/PPDB Batam 2025 juga memasuki tahap pengumuman seleksi yang disampaikan pada 2 Juli 2025 untuk jenjang SMP jalur domisili dan mutasi.
SPMB/PPDB Kota Batam 2025 untuk jenjang SD sudah selesai dan telah menutup tahap pendaftaran ulang pada 17-19 Juni 2025. Sementara itu untuk jenjang SMP, khusus jalur domisili dan mutasi, baru selesai tahap pendaftaran dan akan memasuki tahap pengumuman.
Berdasarkan jadwal yang dipublikasikan Dinas Pendidikan Kota Batam, untuk SPMB/PPDB Kota Batam jenjang SMP tahap pertama yakni pendaftaran jalur afirmasi dan prestasi pada 16-22 Juni 2025. Tahap kedua yakni pengumuman jalur afirmasi dan prestasi 23 Juni 2025.
Selanjutnya pada tahap ketiga yakni pendaftaran jalur domisili dan mutasi yakni pada 23-30 Juni 2025. Kemudian tahap keempat yakni pengumuman jalur domisili dan mutasi pada 2 Juli 2025.
Jalur domisili sendiri merupakan jalur pendaftaran yang diperuntukkan bagi calon murid yang berdomisili di dalam wilayah penerimaan murid yang telah ditetapkan Wali Kota Batam.
Sedangkan jalur mutasi merupakan jalur pendaftaran yang diperuntukkan bagi calon murid yang berpindah domisili. Namun perpindahan domisili ini dikhususkan karena mutasi tugas dari orang tua/wali dan bagi anak guru yang mendaftar di satuan pendidikan tempat orang tua mengajar.
Cara Cek Pengumuman PPDB/SPMB Kota Batam 2025 dan Linknya
Pengumuman PPDB/SPMB Kota Batam 2025 untuk jenjang SMP jalur pendaftaran domisili dan mutasi akan dilakukan pada 2 Juli 2025. Pengumuman dilakukan secara online melalui tautan di bawah ini:
Link Cek Pengumuman PPDB/SPMB Kota Batam 2025
Cara melakukan cek pengumuman hasil PPDB/SPMB Kota Batam 2025 untuk jenjang SMP jalur pendaftaran domisili dan mutasi, dapat dilakukan dengan langkah berikut ini:
- Pertama-tama adalah membuka link pengumuman yang tersedia di atas.
- Klik tombol “Masuk” pada bagian kanan atas.
- Isi nomor induk kependudukan (NIK) dan password pada kolom yang tersedia (masuk pada akun yang digunakan untuk pendaftaran).
- Akan dialihkan ke halaman akun yang terdapat notifikasi hasil PPDB/SPMB Kota Batam 2025.
- Jika dinyatakan lolos PPDB/SPMB Kota Batam 2025 maka selanjutnya dapat melakukan pendaftaran ulang.
Kapan Daftar Ulang PPDB/SPMB Kota Batam 2025?
Daftar ulang PPDB/SPMB Kota Batam 2025 khusus untuk jenjang SMP akan dilakukan pada Tanggal 2-4 Juli 2025. Jadwal daftar ulang tersebut berlaku bagi seluruh calon murid dari seluruh jalur penerimaan yang telah dibuka.
Pendaftaran ulang dapat dilakukan langsung melalui sekolah masing-masing. Oleh karena itu calon murid perlu melihat jadwal terutama jadwal daftar ulang pada tiap-tiap sekolah secara khusus.
Berikut adalah tahapan PPDB/SPMB Kota Batam 2025 jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP):
- Pendaftaran Afirmasi dan Prestasi: 16-22 Juni 2025
- Pengumuman Afirmasi dan Prestasi: 23 Juni 2025
- Pendaftaran Domisili dan Mutasi: 23-30 Juni 2025
- Pengumuman Domisili dan Mutasi: 2 Juli 2025
- Daftar Ulang Seluruh Calon Murid: 2-4 Juli 2025
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Dicky Setyawan
Masuk tirto.id






































