Menuju konten utama

Aturan One Way Satu Arah saat Arus Balik Lebaran 2024

Ini dia aturan one way satu arah saat arus balik mudik Lebaran 2024. Simak jadwal penerapannya di sini.

Aturan One Way Satu Arah saat Arus Balik Lebaran 2024
Kendaraan melintas dari arah Jakarta menuju Jawa tengah saat pemberlakuan sistem satu arah atau one way di jalan Tol Cipali, Palimanan, Cirebon, Jawa Barat, Sabtu (6/4/2024). ANTARA FOTO/Dedhez Anggara/Spt.

tirto.id - Arus mudik dan balik Lebaran merupakan fenomena tahunan di Indonesia di mana masyarakat melakukan perjalanan pulang ke kampung halaman untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri (mudik) dan kembali ke kota tempat tinggal mereka setelah merayakan hari raya (balik).

Setelah mayoritas masyarakat Indonesia telah melaksanakan mudik Lebaran, kini mereka melaksanakan balik Lebaran dan kembali ke perantauan mereka masing-masing.

Adapun perkiraan arus balik Lebaran 2024 ini sendiri puncaknya akan terjadi pada pada H+3 atau Minggu, 14 April dengan jumlah pergerakan mencapai sekitar 21,16 persen dari total, setara dengan sekitar 40,99 juta pergerakan.

Baik itu arus mudik maupun balik, keduanya memiliki dampak besar terhadap lalu lintas terutama pada jalur-jalur transportasi utama seperti tol dan jalan arteri.

Oleh karena itu, sebagaimana pada tahun-tahun sebelumnya, pemerintah, dalam hal ini yang bertanggung jawab mengurus lalu lintas telah menyiapkan sejumlah kebijakan lalu lintas untuk mengatasi lonjakan arus mudik dan balik tersebut.

Kebijakan-kebijakan tersebut bisa berupa rekayasa lalu lintas seperti penerapan sistem one way, contraflow, atau aturan ganjil genap.

Semua upaya tersebut bertujuan untuk memastikan perjalanan mudik dan balik dapat dilakukan dengan aman dan nyaman bagi semua pemudik. Selain itu, kebijakan tersebut diberlakukan untuk mengurangi kemacetan maupun kecelakaan di jalan raya.

Aturan One Way atau Satu Arah Pada Masa Arus Balik Lebaran 2024

Aturan One Way atau sistem satu arah saat arus balik Lebaran 2024 merupakan salah satu kebijakan lalu lintas yang diberlakukan untuk mengatur dan mengoptimalkan aliran kendaraan selama periode arus balik.

Aturan One Way ini bertujuan untuk mengurangi kemacetan dan memperlancar lalu lintas dengan mengarahkan semua kendaraan ke satu arah tertentu pada ruas jalan tol tertentu.

Menurut Mudikpedia Lebaran 2024 yang dirilis oleh Kominfo, jadwal penerapan aturan One Way arus balik adalah sebagai berikut:

a) Jumat, 12 April 2024 dari pukul 14.00 hingga pukul 24.00 waktu setempat, mulai dari kilometer 414 ruas Jalan Tol Semarang - Batang hingga kilometer 72 ruas Jalan Tol Cikopo - Palimanan (Cipali).

b) Sabtu, 13 April 2024 dari pukul 08.00 hingga pukul 24.00 waktu setempat, dengan ruas yang sama seperti yang diberlakukan pada hari Jumat.

c) Minggu, 14 April 2024 dari pukul 14.00 hingga Selasa, 16 April 2024 pukul 08.00 waktu setempat, juga dengan ruas yang sama.

Selain itu, ada juga penutupan jalan masuk, pembersihan jalur dan rest area yang dilakukan pada jam tertentu sebelum dilaksanakan penerapan One Way.

Normalisasi kondisi lalu lintas dan pembukaan jalan masuk juga dilakukan setelah periode penerapan One Way dan dimulai dari ruas jalan tol Cipali (KM 72) sampai ruas jalan tol Semarang Batang (KM 414).

Normalisasi tersebut akan dilaksanakan pada Sabtu dan Minggu, 13 – 14 April 2024 pada pukul 00.00 sampai dengan 02.00 waktu setempat dan selasa, 16 April dari pukul 08.00 sampai dengan 10.00 waktu setempat.

Pada arus balik Lebaran 2024 ini, aturan One Way arus balik juga meliputi pembatasan kendaraan angkutan barang tertentu, seperti mobil barang dengan sumbu 3 atau lebih, mobil barang dengan kereta tempelan, serta mobil barang yang mengangkut hasil galian, hasil tambang, dan bahan bangunan.

Adapun waktu untuk pembatasan tersebut diberlakukan dari Jumat, 5 April 2024 pukul 09.00 waktu setempat hingga Selasa, 16 April 2024 pukul 08.00 waktu setempat.

Baca juga artikel terkait LEBARAN 2024 atau tulisan lainnya dari Fajri Ramdhan

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Fajri Ramdhan
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Yandri Daniel Damaledo