tirto.id - Demonstrasi akan kembali digelar hari ini, Jumat (29/5) di Jakarta. Massa yang berasal dari kumpulan mahasiswa-mahasiswa di Indonesia sepakat untuk turun ke jalan memprotes Polri yang dianggap anarkis hingga menyebabkan korban jiwa pada demo 28 Agustus kemarin.
Demo mahasiswa awalnya memang dijadwalkan akan berlangsung hari ini. Namun, mereka sempat membatalkan rencana itu dan memundurkan aksi pada awal September.
Penanganan aksi demo 28 Agustus hingga menyebabkan satu orang meninggal dunia yaitu pengemudi ojol bernama Affan Kurniawan membuat para mahasiswa marah. Mereka lantas sepakat untuk tetap menggelar demo hari ini dengan titik aksi di Polda Metro Jaya.
Info Demo Hari Ini 29 Agustus di Jakarta
Dikutip dari Instagram Aliansi Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia (BEM SI), @bem_si, aksi unjuk rasa hari ini akan dimulai pada pukul 13.00 WIB selepas salat Jumat.
Titik aksi berpusat di markas besar Polda Metro Jaya di Jalan Jenderal Sudirman Kav 55, Senayan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Titik terkumpul tertulis “Tanya Brimob”.
Para mahasiswa membawa tuntutan reformasi Polri. Ini adalah buntut dari kekecewaan mereka dengan bentrokan yang terjadi pada demo 28 Agustus kemarin. Selain dihujani dengan gas air mata yang dicurigai sudah kadaluarsa, water cannon, hingga aksi kendaraan barracuda Brimob yang menerobos massa hingga menyebabkan seorang driver ojol meninggal dilindas.
“Bersama ini kami ingin menyerukan untuk merapatkan barisan dan menyampaikan Kepada Badan Eksekutif Mahasiswa Seluruh Indonesia, seluruh Mahasiswa, dan Seluruh Masyarakat Indonesia mengenai situasi bangsa kita hari demi hari semakin banyak persoalan dan Refresifitas yang dilakukan aparat penegak hukum (POLRI),” isi pengumuman di IG @bem_si.
Demo hari ini diperkirakan tidak hanya berasal dari mahasiswa-mahasiswa di Jakarta, melainkan juga dari luar Jakarta. Berikut informasi lengkap demonstrasi yang diambil dari akun Instagram resmi BEM UI dan IPB.
Universitas Indonesia (UI)
- Hari/Tanggal: Jumat, 29 Agustus 2025
- Pukul: 13.00 WIB
- Titik Aksi: Polda Metro Jaya
- Titik Kumpul: Lapangan FISIP UI
Institut Pertanian Bogor (IPB)
- Hari/Tanggal: Jumat, 29 Agustus 2025
- Pukul: 09.00 WIB
- Titik Aksi: Polda Metro Jaya
- Titik Kumpul: Student Center
Daftar Tuntutan Demo Hari Ini 29 Agustus
Para mahasiswa yang akan berunjuk rasa di depan Polda Metro Jaya Jakarta akan membawa sejumlah tuntutan. Selain meminta pertanggung jawaban terkait aksi kekerasan dan juga menindak pengemudi rantis brimob yang menyebabkan Affan Kurniawan meninggal, mahasiswa juga meminta Polisi melepaskan massa yang masih ditahan.
Berikut daftar lengkap tuntutan demo 29 Agustus 2025:
- Menuntut Polri bertanggung jawab atas penangkapan, kekerasan, hingga pembunuhan terhadap massa aksi;
- Mencopot Kapolda Metro Jaya dan Kapolri yang dianggap tutup mata dan membiarkan tindakan represif;
- Menghukum anggota Polri yang melakukan kekerasan, penyiksaan, hingga pembunuhan terhadap massa aksi;
- Membebaskan seluruh massa aksi yang masih ditahan;
- Menuntut reformasi institusi Polri yang menyimpang dari tugas pokok dan wewenang.
Penulis: Prihatini Wahyuningtyas
Editor: Dipna Videlia Putsanra
Masuk tirto.id


































