tirto.id - Selama masa kehamilan, penting untuk memperhatikan pemilihan vitamin ibu hamil yang bagus guna mendukung asupan nutrisi harian. Vitamin ibu hamil dapat menjadi sumber pelengkap untuk memenuhi kebutuhan vitamin yang diperlukan selama kehamilan.
Seiring dengan pertumbuhan dan perkembangan janin, kebutuhan nutrisi pada ibu hamil tentu akan meningkat. Oleh karena itu, seorang ibu memerlukan vitamin ibu hamil yang bagus untuk mencukupi kebutuhan vitamin, baik untuk dirinya sendiri maupun untuk si kecil.
Beberapa jenis vitamin untuk ibu hamil yang penting antara lain asam folat, kalsium, vitamin D, hingga zat besi. Ini hanyalah sebagian dari nutrisi penting yang perlu dipenuhi selama masa kehamilan.
Kebutuhan nutrisi yang terpenuhi secara seimbang serta asupan vitamin yang cukup dapat membantu perkembangan organ vital janin dan menjaga kesehatan ibu. Untuk menemukan pilihan vitamin ibu hamil yang bagus dan sesuai kebutuhan, simak artikel ini sampai tuntas untuk mengetahui berbagai rekomendasi vitamin ibu hamil.
Di dalam artikel ini, Anda juga akan menemukan informasi mengenai merk vitamin ibu hamil yang bagus, vitamin ibu hamil yang bagus untuk otak janin, serta ulasan tentang vitamin untuk ibu hamil dan harganya.

Rekomendasi Vitamin untuk Ibu Hamil yang Bagus
Di pasaran, terdapat banyak pilihan vitamin ibu hamil yang bagus yang bisa menjadi rekomendasi vitamin ibu hamil. Penting bagi setiap ibu hamil untuk memenuhi kebutuhan vitamin ibu hamil yang bagus untuk otak janin, guna mendukung tumbuh kembang janin secara optimal.
Berdasarkan penjelasan dari laman The American College of Obstetricians and Gynecologists, terdapat beberapa kandungan vitamin untuk ibu hamil yang wajib dipenuhi selama masa kehamilan. Kandungan tersebut antara lain vitamin C, asam folat, vitamin B, zat besi, asam lemak omega-3, kalsium, kolin, dan vitamin D.
Pemilihan vitamin ibu hamil sebaiknya disesuaikan dengan kebutuhan setiap trimester ibu hamil, mulai dari trimester 1 hingga trimester 3. Untuk mendapatkan rekomendasi vitamin ibu hamil yang sesuai, simak informasi lengkap mengenai merk vitamin ibu hamil yang bagus berikut ini.
1. Esfolat
Vitamin ibu hamil yang bagus yang pertama adalah Esfolat. Suplemen ini bisa menjadi salah satu pilihan merk vitamin ibu hamil yang bagus untuk otak janin, karena kandungannya yang sangat lengkap.Beberapa kandungan aktif dalam vitamin ibu hamil ini antara lain tembaga sulfat, asam folat, vitamin, kalsium, dan berbagai nutrisi penting lainnya. Kombinasi mineral, asam folat, dan multivitamin dalam rekomendasi vitamin ibu hamil ini patut dijadikan pertimbangan.
Untuk 10 tablet, vitamin ini dibanderol pada kisaran mulai dari Rp29 ribuan hingga Rp53 ribuan. Harganya ini bisa berbeda pada tiap apotek.
2. Blackmores Pregnancy & Breast-Feeding Gold
Pilihan vitamin ibu hamil yang bagus untuk otak janin berikutnya adalah Blackmores varian Pregnancy & Breast-Feeding Gold. Vitamin ibu hamil yang bagus ini dapat dikonsumsi sejak trimester pertama hingga masa menyusui.Kandungan dalam vitamin untuk ibu hamil ini meliputi zat besi, berbagai jenis vitamin, DHA, EPA, asam folat, omega-3, dan lainnya. Vitamin untuk ibu hamil ini harganya diperkirakan mulai dari kisaran Rp260 ribuan.
3. Elevit
Suplemen vitamin ibu hamil yang bagus selanjutnya adalah Elevit, yang diformulasikan khusus untuk memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil maupun yang sedang menjalani program kehamilan. Vitamin ini dapat dikonsumsi satu tablet per hari, baik di pagi, siang, atau malam hari.Elevit mengandung berbagai nutrisi penting yang dibutuhkan ibu hamil dan mendukung perkembangan otak si kecil. Kandungannya meliputi metafolin, asam folat, vitamin D3 1000 IU, berbagai vitamin lainnya, zinc, zat besi, dan banyak lagi. Harganya dibanderol kira-kira mulai dari kisaran Rp50 ribuan hingga Rp500 ribuan.
4. Osfit Platinum
Vitamin untuk ibu hamil selanjutnya adalah Osfit Platinum. Ini adalah salah satu pilihan suplemen nutrisi ibu hamil yang sangat cocok untuk ibu hamil dengan defisiensi berat. Hal ini karena vitamin Osfit Platinum mengandung vitamin A hingga 10.000 IU.Vitamin ibu hamil yang bagus ini dapat membantu mencegah anemia pada ibu hamil, tidak hanya karena kandungan vitamin A yang tinggi, tetapi juga karena kandungan zat besinya yang tinggi. Oleh karena itu, Osfit Platinum sangat cocok sebagai pilihan vitamin ibu hamil untuk menjaga daya tahan tubuh. Harganya diperkirakan dibanderol di kisaran Rp200 ribuan.
5. Nutrimax Mother
Nutrimax Mother adalah pilihan vitamin ibu hamil yang bagus untuk otak janin, karena mengandung berbagai mineral dan vitamin penting yang mendukung perkembangan dan pertumbuhan janin. Nutrimax Mother juga bisa dijadikan sebagai suplemen vitamin untuk ibu hamil bagi calon ibu yang sedang menjalani program kehamilan.Vitamin ibu hamil yang bagus ini cukup dikonsumsi satu tablet per hari. Namun, jika digunakan sebagai bagian dari program hamil, disarankan untuk mulai mengonsumsinya setidaknya tiga bulan sebelum masa kehamilan. Untuk harga vitamin ini diperkirakan ada di kisaran Rp200 ribuan.

6. Nutriwell Pregnancy Formula
Pilihan vitamin yang bagus untuk ibu hamil berikutnya adalah Nutriwell Pregnancy Formula, yang memang diformulasikan khusus sebagai suplemen vitamin ibu hamil dan juga untuk ibu menyusui.Nutriwell Pregnancy Formula adalah vitamin untuk ibu hamil dan harganya diperkirakan ada di kisaran mulai dari Rp187 ribuan. Suplemen ini mengandung asam folat dan 20 nutrisi penting lainnya yang mendukung perkembangan janin selama masa kehamilan.
7. Formom
Formom adalah pilihan vitamin ibu hamil yang bagus dalam bentuk kaplet selaput yang diperkaya dengan multivitamin, mineral, dan nutrisi lainnya. Produk ini dapat menjadi dukungan nutrisi penting bagi ibu hamil serta mendukung perkembangan otak si kecil.Formom menjadi vitamin ibu hamil yang bagus karena tidak hanya mampu memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral harian, tetapi juga membantu mencegah anemia akibat kekurangan zat besi. Selain itu, vitamin ibu hamil ini juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan ibu dan calon bayi secara menyeluruh. Harga vitamin ini diperkirakan ada di kisaran Rp400 ribuan untuk 100 kaplet.
8. Prolacta for Mother
Merk vitamin ibu hamil yang bagus berikutnya adalah Prolacta for Mother. Produk ini dirancang khusus sebagai vitamin untuk ibu hamil yang membantu memenuhi kebutuhan nutrisi penting bagi ibu dan janin.Sebagai rekomendasi vitamin ibu hamil, Prolacta for Mother tidak hanya mengandung vitamin, mineral, dan nutrisi penting, tetapi juga dilengkapi dengan minyak ikan, DHA, dan EPA yang berperan dalam mendukung kesehatan kardiovaskular ibu selama masa kehamilan. Harga vitamin ini untuk 10 tablet diperkirakan dijual di kisaran Rp50 ribuan.
9. Folamil Genio
Sebagai salah satu pilihan vitamin untuk ibu hamil, Folamil Genio merupakan suplemen tambahan yang membantu memenuhi kebutuhan nutrisi ibu hamil dan calon bayi. Produk ini termasuk vitamin yang bagus untuk ibu hamil karena mengandung berbagai vitamin dan mineral penting untuk perkembangan janin sekaligus menjaga kesehatan ibu.Tak hanya untuk masa kehamilan, Folamil Genio juga dapat digunakan sebagai suplemen ibu menyusui. Sebagai vitamin ibu hamil yang bagus, produk ini bisa dikonsumsi setiap hari untuk melengkapi nutrisi harian ibu. Harga vitamin ini untuk 30 kapsul diperkirakan ada di kisaran Rp150 ribuan ke atas.
10. Iberet Folic
Rekomendasi vitamin ibu hamil yang bagus selanjutnya adalah Iberet Folic. Ini merupakan suplemen vitamin ibu hamil yang bagus karena dapat membantu mengatasi anemia ibu hamil serta menjaga daya tahan tubuh selama masa kehamilan.Iberet Folic mengandung vitamin B kompleks yang berperan penting dalam menjaga stamina dan kesehatan tubuh. Selain itu, suplemen ini juga mengandung ferrous sulfate untuk memenuhi kebutuhan zat besi selama kehamilan.
Kandungan lainnya meliputi zat besi, vitamin C, kalsium, dan asam folat, yang semuanya bermanfaat untuk kesehatan ibu dan perkembangan janin. Untuk 10 tablet, harga vitamin ini diperkirakan ada di kisaran Rp40 ribuan.

Itulah beberapa pilihan vitamin ibu hamil yang bagus untuk otak janin. Berbagai pilihan vitamin untuk ibu hamil di atas dapat menjadi referensi tambahan nutrisi harian yang mendukung kesehatan ibu hamil dan janin.
Selain rekomendasi vitamin yang bagus untuk ibu hamil, Tirto.id juga memiliki kumpulan artikel yang membahas rekomendasi produk sehari-hari. Temukan ulasan, perbandingan, dan tips memilih produk terbaik sesuai kebutuhan melalui laman panduan belanja berikut ini.
Penulis: Marhamah Ika Putri
Editor: Lucia Dianawuri
Masuk tirto.id


































