tirto.id - Pengetahuan tentang tata surya mengenalkan ada delapan planet utama, yakni Merkurius, Venus, Bumi, Mars, Jupiter, Saturnus, Uranus, dan Neptunus. Urutan planet tersebut didasarkan pada jaraknya dari matahari dan ukurannya.
Lantas, bagaimana urutan planet dari yang paling ringan massanya? Apakah sama atau berbeda?
Informasi urutan planet dari yang paling ringan massanya dapat memberi gambaran terkait struktur internal, komposisi, dan ciri-ciri planet. Semakin besar massa suatu planet, maka semakin besar juga gaya gravitasinya.
Melansir laman Astrogirl, urutan pertama planet dengan massa paling ringan ditempati Saturnus. Meskipun Saturnus merupakan salah satu planet terbesar dalam tata surya. Namun, Saturnus menempati urutan pertama planet yang paling ringan atau tidak padat massanya.
Bahkan massa Saturnus yang ringan digambarkan dapat membuatnya mengapung di atas air. Tentu ini hanya penggambaran jika ada lautan yang cukup luas untuk menampungnya. Berikut penjelasan nama planet yang paling ringan massanya ke yang paling padat massanya:
1. Saturnus: 0,687 g/cm³
2. Uranus: 1,27 g/cm³
3. Jupiter: 1,326 g/cm³
4. Neptunus: 1,638 g/cm³
5. Mars: 3,934 g/cm³
6. Venus: 5,243 g/cm³
7. Merkurius: 5,427 g/cm³
8. Bumi: 5,514 g/cm³
Urutan Planet dari yang Paling Ringan Massanya

Urutan planet dari yang paling ringan massanya ke planet yang paling berat massanya dapat diketahui melalui berbagai sumber informasi. Klasifikasi urutan planet menurut massanya yang ringan, antara lain:
1. Saturnus (0,687 g/cm³)
Planet Saturnus merupakan planet degan massa paling ringan, yakni 0,687 g/cm³. Meskipun ukurannya besar dan dikenal dengan cincin khas, Saturnus tergolong sebagai planet dengan massa paling ringan dibandingkan volumenya.Saturnus menempati urutan pertama sebagai planet dengan massa paling ringan karena terbentuk dari hidrogen cair dan gas helium sehingga dijuluki sebagai raksasa gas. Densitas planet Saturnus yang rendah bahkan membuatnya dapat mengapung di air jika terdapat lautan raksasa.
2. Uranus (1,27 g/cm³)
Massa planet Uranus ini menjadikannya sebagai planet dengan massa jenis paling ringan kedua, yakni 1,27 g/cm³. Komposisi massa Uranus terdiri dari es dan gas, serta kemiringan sumbu rotasi yang unik, hampir sejajar dengan bidang orbitnya.Bahkan Uranus juga disebut sebagai raksasa es. Kandungan Uranus ini terbentuk dari cairan dan es (terbuat dari air, metana, dan amonia) dengan inti berbatu yang sangat kecil.
3. Jupiter (1,326 g/cm³)

Jupiter menempati urutan ketiga sebagai planet dengan massa paling ringan. Melansir laman NASA Solar System Exploration, ukuran Jupiter terhitung dua kali lebih besar daripada semua planet lain di tata surya jika digabungkan.
Berdasarkan ukuran, Jupiter memiliki ukuran sekitar 11 kali lebih lebar dari Bumi dengan diameter ekuator 88.846 mil (sekitar 142.984 kilometer). Melansir laman Science NASA, Jupiter merupakan planet kelima dari matahari, mengorbit pada jarak rata-rata 483,7 juta mil (778 juta kilometer). Jaraknya sekitar lima kali lebih jauh dari matahari dibanding Bumi.
4. Neptunus (1,638 g/cm³)
Neptunus kerap disebut sebagai planet “kembaran” Uranus. Massa jenis planet Neptunus, yakni 1,638 g/cm³. Planet ini berada paling jauh dari matahari.Neptunus juga terkenal dengan anginnya yang begitu kencang. Mirip dengan Uranus, Neptunus disebut sebagai raksasa es yang terdiri dari cairan dan es dengan inti padat yang kecil. Hal tersebut membuat kerapatan atau massa jenis Neptunus kecil, yaitu sekitar 1,638 gram per sentimeter kubik.
5. Mars (3,934 g/cm³)

Planet Mars menempati urutan kelima sebagai planet yang paling ringan massanya. Berbeda dari beberapa planet lain, seperti raksasa gas (Saturnus dan Jupiter) serta raksasa es (Uranus dan Neptunus), planet Mars mempunyai permukaan yang padat.
Mars terbentuk dari kandungan material, seperti besi, nikel, magmesium, kalsium, belerang, alumunium, dan kalium yang memiliki massa jenis tinggi. Hal tersebut membuat Mars memiliki massa jenis sebesar 3,93 gram per sentimeter kubik.
6. Venus (5,243 g/cm³)
Planet Venus menempati urutan keenam dengan massa jenis 5,24 g/cm³. Venus terbentuk dari material berbatu dan hanya sedikit gas di dalamnya.Ukuran Venus hampir sama dengan Bumi. Namun, massa Venus lebih kecil dibandingkan Bumi, yakni 4,867 × 10²⁴ kg. Venus memiliki atmosfer yang sangat tebal dan penuh karbon dioksida sehingga membuatnya tergolong sebagai planet terpanas di tata surya.
7. Merkurius (5,427 g/cm³)
Planet Merkurius memiliki massa jenis yang lebih berat dibandingkan Venus. Jadi Merkius menempati urutan setelah Venus berdasarkan planet paling ringan massanya.Merkurius terbilang sebagai planet terkecil. Namun, Venus juga termasuk planet dengan massa jenis terberat kedua dengan massa 5,427 gram per sentimeter kubik..
8. Bumi (5,514 g/cm³)
Urutan terakhir planet dengan massa teringan ditempati oleh Bumi. Itu artinya, Bumi menjadi planet yang paling berat massa jenisnya.Bumi menjadi planet terpadat di tata surya karena mengandung beragam unsur berat. Gaya gravitasi Bumi juga kuat. Meskipun secara ukuran, Bumi 11 kali lebih kecil dibandingkan Jupiter, tetapi Bumi mempunyai massa jenis empat kali lebih besar dari Jupiter.
Melansir laman Science NASA, Bumi merupakan planet terbesar kelima di tata surya. Diameter khatulistiwa Bumi sekitar 7.926 mil (12.756 kilometer). Bumi adalah planet ketiga dari Matahari dan mengorbit pada jarak rata-rata 93 juta mil (149,7 juta kilometer).
Pengetahuan tentang urutan planet dari yang paling ringan massanya dapat memberi wawasan menarik tentang keragaman benda langit di tata surya. Setiap planet mempunyai ciri khas masing-masing berdasarkan berbagai aspek.
Berbagai informasi menarik tentang tata surya akan memperdalam pengetahuan tentang alam semesta. Bahkan informasi tentang tata surya dapat menjadi refleksi untuk mensyukuri dan mengagumi ciptaan Tuhan.
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Nurul Azizah & Yulaika Ramadhani
Masuk tirto.id






































