Menuju konten utama

Tema Hari Kemanusiaan Sedunia 19 Agustus 2025 & Cara Merayakan

Tema Hari Kemanusiaan Sedunia yang diperingati pada tanggal 19 Agustus 2025. Bagaimana cara merayakan World Humanitarian Day?

Tema Hari Kemanusiaan Sedunia 19 Agustus 2025 & Cara Merayakan
Ilustrasi jadwal kegiatan. FOTO/Freefik.com

tirto.id - World Humanitarian Day atau Hari Kemanusiaan Sedunia diperingati pada Selasa, 19 Agustus 2025. Lantas, apa tema tahun 2025 dan bagaimana cara memperingati? Simak ulasan selengkapnya.

Hari Kemanusiaan Sedunia diperingati untuk memberikan penghormatan kepada para pekerja kemanusiaan yang gugur dan terluka selama menjalankan tugas.

Selain itu, juga bentuk penghargaan bagi semua petugas bantuan kemanusiaan dan kesehatan karena telah mendukung dan melindungi orang yang membutuhkan serta menyelamatkan banyak jiwa.

Hari Kemanusiaan Sedunia berfokus pada peran, efektivitas, dan dampak positif dari pekerjaan kemanusiaan. Pada tahun 2020, tercatat sebanyak 475 pekerja kemanusiaan diserang dan 108 orang di antaranya tewas.

Kemudian sebanyak lebih dari 200 juta orang di 36 negara membutuhkan bantuan kemanusiaan. Hal tersebut disebabkan oleh pecahnya perang, standar kesehatan yang buruk, dan wabah penyakit seperti COVID-19.

Tema World Humanitarian Day 2025 dan Maknanya

World Humanitarian Day 2025 akan mengusung tema tertentu dalam peringatan setiap tahunnya. Tema World Humanitarian Day 2025 adalah "Memperkuat Solidaritas Global dan Memberdayakan Komunitas Lokal".

Hal itu dilakukan untuk menyatukan sesama pekerja kemanusiaan dalam mengadvokasi perlindungan, martabat, kesejahteraan seluruh orang yang mengalami krisis, serta keselamatan pekerja bantuan kemanusiaan.

Makna tema tersebut ialah fokus pada pentingnya untuk bekerja sama dengan masyarakat. Tidak hanya sebagai penerima manfaat, tetapi juga sebagai peserta aktif dan pemimpin yang akan menentukan masa depan mereka sendiri.

Latar Belakang dan Sejarah World Humanitarian Day

Pada tahun 2003, sebuah serangan bom yang mematikan terjadi di Markas Besar PBB di Baghdad, Irak. Kejadian tersebut sontak merenggut nyawa 22 orang, termasuk di antaranya adalah Komisaris Tinggi PBB untuk Hak Asasi Manusia, Sergio Vieira de Mello.

Lalu pada tahun 2009, Majelis Umum PBB menetapkan tanggal 19 Agustus sebagai Hari Kemanusiaan Sedunia. Tujuan peringatan adalah dalam rangka menghormati dan mengenang orang yang gugur dalam menjalankan tugas kemanusiaan.

Cara Ikut Merayakan World Humanitarian Day 2025

Berbagai cara bisa dilakukan untuk ikut memperingati World Humanitarian Day 2025. Beberapa di antaranya adalah mengunggah dan menggunakan tagar #ActForHumanity di berbagai media sosial.

Di samping itu, cara lain yang dapat digunakan untuk ikut merayakan World Humanitarian Day 2025 adalah menyumbangkan dana untuk jaminan keselamatan bagi para pekerja kemanusiaan.

Berikut adalah sejumlah cara yang dapat dilakukan untuk ikut merayakan World Humanitarian Day 2025:

  1. Mengkampanyekan perlindungan bagi pekerja kemanusiaan dengan cara memposting dan menggunakan tagar #ActForHumanity di berbagai media sosial.
  2. Menyumbangkan sedikit dana untuk jaminan keselamatan bagi para pekerja kemanusiaan. Karena tim kemanusiaan tidak dapat memberikan bantuan tanpa rasa aman atau dukungan. Hal itu dilakukan gar bantuan tetap mengalir dan melindungi petugas bantuan, terutama responden lokal.
  3. Orang-orang di seluruh kota, kampus, dan komunitas dianjurkan untuk menunjukkan dukungannya kepada pekerja kemanusiaan.
  4. Para seniman, pendongeng, dan influencer dapat menggunakan karya seni dan media sosial sebagai wadah untuk mendulang dukungan dan menginspirasi agar ikut bertindak.
Jika ingin membaca artikel tentang hari penting lainnya, bisa mengakses link berikut ini:

Artikel Hari Penting 2025

Baca juga artikel terkait HARI PENTING atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Edusains
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Beni Jo