Menuju konten utama

Tata Cara Pendaftaran UTBK SNBT 2025 & Unduh PDF Panduannya

Cek tata cara Pendaftaran UTBK SNBT 2025 yang mulai berlangsung hari ini Selasa 11 Maret 2025. Unduh PDF panduan pendaftaran UTBK SNBT 2025 di sini.

Tata Cara Pendaftaran UTBK SNBT 2025 & Unduh PDF Panduannya
Ilustrasi Pendaftaran SNPMB. foto/https://sso-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/signin?response_type=code&redirect_uri=https%3A%2F%2Fportal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id%2Fauth&client_id=1B6B55D0-BBD1-4B01-9427-2FFAB710B615&nonce=e9a5745a56cd4614a2027bf7224ada44&state=2fe68dc869595819cdc9ff06240d2598&scope=openid+profile+email+group+role+resource

tirto.id - Tata cara pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2025 layak dicermati oleh calon peserta. Registrasi UTBK-SNBT 2025 akan dibukaa dalam rentang 17 hari sejak hari ini Selasa, 11 Maret 2025. Penting pula bagi calon peserta untuk mengunduh PDF panduan pendaftaran UTBK-SNBT.

SNBT adalah salah satu jalur masuk universitas di bawah payung Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB). Dalam SNBT tahun ini, persaingan akan ketat. Yang berhak mendaftar bukan cuma siswa SMA/SMK/MA Kelas 12 atau Peserta didik Paket C tahun 2025 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025). Selain itu, lulusan SMA/SMK/MA Sederajat tahun 2023 dan 2024, atau Lulusan Paket C tahun 2024 dan 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2025), juga berhak menjajal kemampuan.

SNBT 2025 dikerjakan melalui UTBK, yang pendaftarannya berlangsung pada 11 Maret hingga 27 Maret 2025. Rentang waktu pendaftaran yang lumayan panjang ini juga menjadi peluang tersendiri bagi peserta SNBP yang gagal lolos seleksi. Pengumuman SNBP akan berlangsung pada Selasa, 18 Maret.

Calon peserta UTBK-SNBT yang tidak mengikuti SNBP, bisa mendaftar seleksi mulai tanggal 11 Maret 2025. Namun, siswa kelas 12 yang sebelumnya ikut SNBP, perlu menunggu pengumuman hasil kelulusan SNBP terlebih dahulu sampai 18 Maret 2025. Jika siswa tersebut sudah diterima di SNBP, ia tidak dapat mengikuti seleksi UTBK-SNBT.

Tata Cara Daftar UTBK SNBT 2025 dan Langkah-langkahnya

Pendaftaran UTBK-SNBT 2025 dilakukan secara online. Oleh karenanya, calon peserta perlu memahami tata caranya dengan seksama agar pendaftaran tidak terkendala hal-hal teknis. Berikut ini langkah-langkah daftar UTBK-SNBT 2025 yang perlu dicermati.

1. Login Akun SNPMB

Anda perlu login terlebih dahulu di website SNPMB menggunakan akun anda yang telah terdaftar. Jika belum mendaftar, Anda bisa melakukan registrasi terlebih dahulu di website SNPMB. Setelah registrasi dan akun sudah jadi, Anda baru bisa mendaftar. Setelah berhasil login ke akun SNPMB, anda akan melihat halaman utama website SNPMB. Anda bisa memilih ikon "Pendaftaran UTBK-SNBT".

2. Peserta Melengkapi Biodata

Langkah pertama dalam mendaftar UTBK-SNBT adalah dengan mengisi biodata terlebih dahulu. Akan ada formulir pengisian biodata di laman tersebut. Anda perlu mengisinya dengan teliti. Setelah memastikan bahwa semua data yang diisi sesuai, Anda bisa menyimpannya di halaman akhir pengisian biodata.

Karena data ini disimpan secara permanen, Anda perlu memastikan untuk tidak ada kesalahan dalam pengisian. Anda juga bisa memperbaiki kesalahan tulis sebelum menyimpan data.

3. Peserta Memilih Program Studi

Dalam UTBK-SNBT 2025, Anda boleh memilih sampai maksimal 4 program studi yang terdiri dari 2 pilihan Program Akademik (Sarjana) dan 2 pilihan Program Vokasi (Diploma Tiga dan Diploma Empat/Sarjana Terapan). Untuk memilih program studi, ada baiknya untuk memeriksa persyaratan program studi melalui tautan yang tersedia di laman tersebut. Ini termasuk cek juga perkiraan besaran biaya UKT. Jangan lupa centang pernyataan kesanggupan untuk memenuhi biaya UKT apabila diterima.

4. Peserta Mengunggah Portofolio

Ada beberapa program studi di SNBT 2025 yang yang mensyaratkan peserta untuk mengunggah portofolio. Jika program studi yang dipilih tidak memerlukan portofolio, Anda bisa langsung melanjutkan ke tahap pemilihan pusat UTBK.

5. Peserta Memilih Pusat UTBK

Pada bagian halaman memilih pusat UTBK, Anda bisa melihat data diri berupa nama, tempat dan tanggal lahir, NISN, NPSN, Sekolah, Nomor KIP Kuliah, dan Status Kebutuhan Khusus. Di halaman ini, Anda dapat memilih pusat UTBK di bagian bawah halaman. Pilihlah pusat UTBK sesuai daftar yang tersedia.

6. Peserta Melakukan Pembayaran Biaya UTBK-SNBT

Setelah Anda melakukan serangkaian pendaftaran, akan ditampilkan laman pembayaran. Pada halaman tersebut tertera kode pembayaran dan jangka waktu pembayaran. Selain itu, ada fitur pengunduhan slip pembayaran. Anda perlu mengunduh slip bayar untuk bisa mendapatkan info detail mengenai teknis pembayaran.

7. Peserta Mengunduh Kartu Tanda Peserta

Setelah melakukan pembayaran lewat bank yang tertera dalam slip pembayaran, barulah Anda dapat mengunduh kartu tanda peserta UTBK. Kartu ini harus dibawa ke tempat Anda melakukan ujian UTBK sesuai jadwal yang telah ditentukan. Kartu ini menjadi penanda bahwa Anda adalah peserta ujian UTBK yang telah terdaftar secara resmi.

Terkait, informasi teknis lebih detail mengenai tata cara pendaftaran UTBK SNBT 2025, anda dapat mengunduh panduannya lewat link berikut ini.

Tata Cara Pendaftaran UTBK SNBT 2025 & Unduh PDF Panduannya

Tata Cara Pendaftaran UTBK SNBT 2025 & Unduh PDF Panduannya

Tahapan UTBK SNBT 2025 dan Tanggal Pentingnya

Setelah Anda melakukan pendaftaran dan membayar biaya UTBK-SNBT, ada tahap penting lain. Ini dimulai dari pengumuman hasil sampai kapan pengunduhan sertifikat UTBK SNBT bisa dilakukan. Berikut ini alur waktu tahap UTBK-SNBT 2025.

Registrasi Akun SNPMB Siswa: 13 Januari - 27 Maret 2025

Pendaftaran UTBK-SNBT: 11-27 Maret 2025

Pembayaran Biaya UTBK: 11-28 Maret 2025

Pelaksanaan UTBK: 23 April - 03 Mei 2025

Pengumuman Hasil UTBK-SNBT: 28 Mei 2025

Masa Unduh Sertifikat UTBK: 03 Juni - 31 Juli 2025

Baca juga artikel terkait SNBT 2025 atau tulisan lainnya dari Auvry Abeyasa

tirto.id - Edusains
Kontributor: Auvry Abeyasa
Penulis: Auvry Abeyasa
Editor: Fitra Firdaus