Menuju konten utama

Sinopsis Film Glenn Fredly The Movie

Berikut sinopsis film Glenn Fredly The Movie yang mengisahkan perjalanan hidup penyanyi Glenn Fredly.

Sinopsis Film Glenn Fredly The Movie
Glenn Fredly The Movie. youtube/CINEMA 21

tirto.id - Glenn Fredly The Movie merupakan film terbaru Indonesia yang menceritakan tentang penyanyi kenamaan Indonesia Glenn Fredly. Film hasil produksi Time International Films, Aditya Pictures, dan Damn! I Love Indonesia Movies ini dijadwalkan bakal tayang di seluruh bioskop Tanah Air mulai 25 April 2024.

Film Indonesia ini digarap oleh Lukman Sardi dengan melibatkan Raditya sebagai penulis naskahnya. Film drama berdurasi 109 menit ini tercatat sebagai film keempat yang disutradarai Lukman Sardi.

Lukman Sardi menjelaskan bahwa tujuan utama pembuatan film Glenn Fredly The Movie adalah untuk menyampaikan sebuah cerita yang tidak hanya menghibur, melainkan juga dapat menyentuh dan memberikan inspirasi.

“Film ini dibuat dengan penuh cinta dan rasa hormat kepada Glenn. Kami ingin menghadirkan kisah yang tidak hanya menghibur, tetapi juga menyentuh hati dan memberikan inspirasi,” ujarnya pada wartawan saat ditemui di Jakarta, Senin (25/3/2024).

Adapun sosok Glenn Fredly dalam film ini diperankan oleh aktor Marthino Lio yang sebelumnya menyabet Piala Citra FFI 2022 atas perannya sebagai Ajo Kawir dalam film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas.

Selain Marthino Lio, ada pula sederet aktor yang memerankan orang terdekat Glenn Fredly seperti Bucek Depp (ayah Glenn), Zulfa Maharani (Mutia Ayu), Sonia Alyssa (Dewi Sandra), Ruth Sahanaya (ibu Glenn), Winky Wiryawan, dan lainnya.

Sinopsis Film Glenn Fredly The Movie

Film Glenn Fredly The Movie mengisahkan perjalanan hidup penyanyi terkenal Indonesia, Glenn Fredly, dari puncak kesuksesannya hingga momen-momen paling intim dalam kehidupannya.

Kisahnya dimulai pada periode awal tahun 2000-an, saat karir Glenn tengah berkembang pesat setelah lagu bertajuk "Januari" merajai tangga musik. Di balik sorotan popularitasnya ini, Glenn menyadari bahwa keberhasilannya membawa tanggung jawab untuk mengusung perubahan positif bagi masyarakat.

Cerita perjuangan Glenn pada masa tersebut juga mengambil latar konflik di Ambon yang terjadi pada tahun 1999. Dalam situasi ini, Glenn harus menghadapi tantangan besar, bukan hanya dalam dunia musik.

Kala itu, Glenn juga mengalami konflik dalam hubungan pribadinya, khususnya terkait dengan sang Ayah. Pasalnya, Glenn dan ayahnya memiliki hubungan yang renggang akibat konflik yang telah berkepanjangan.

Dalam beberapa momen pada cuplikan, Glenn enggan disamakan seperti ayahnya. Namun, pada momen lainnya, Glenn diingatkan bahwa kemampuannya bernyanyi tak lepas dari kontribusi dari ayahnya.

Berdasarkan cuplikan singkat, film ini juga akan membahas tentang peran Ambon dalam menjadi kota musik dunia, di mana Glenn merupakan salah satu tokoh utamanya.

Secara keseluruhan, film Glenn Fredly The Movie sarat akan pesan perdamaian. Film ini juga menyoroti pentingnya kasih sayang dalam keluarga, pertemanan, dan masyarakat.

Film ini mengangkat pesan yang mendalam tersebut dengan dukungan penuh dari deretan lagu-lagu hits Glenn Fredly yang tetap melekat dalam ingatan.

Selain itu, film ini juga akan mempersembahkan lagu baru karya Glenn Fredly yang belum pernah dirilis sebelumnya, yang berjudul “Keluarga”. Lagu ini akan dinyanyikan oleh Yura Yunita, seorang penyanyi terkenal yang sangat terinspirasi oleh karya-karya Glenn.

Trailer Film Glenn Fredly The Movie

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Film
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yantina Debora