tirto.id - Pedangdut Tisya Erni menjadi perbincangan publik di media sosial usai muncul dugaan perselingkuhan dan perebutan anak. Kasus ini mencuat setelah seorang warga negara asing (WNA) Korea bernama Amy merilis sebuah utas di X (Twitter), pada Minggu (3/3/2024).
Melalui utas tersebut, Amy menyebut Tisya Erni yang merupakan asisten pribadi suaminya, menjadi pemicu keretakan rumah tangganya.
“Saya menikah selama 16 tahun. Saya mengetahui bahwa suami saya berselingkuh dengan seorang wanita yang dia ceritakan adalah PA-nya (artis Indonesia berinisial TE yang pernah terlibat kasus prostitusi) ketika saya melahirkan anak saya yang ke-4 sendirian,” tulis Amy melalui akun X @Amyinbattle, Kamis (3/3/2024).
Puncak dari konflik rumah tangga ini terjadi saat ibu mertuanya mengambil anaknya yang berumur 3 bulan pada 21 Januari 2024. Sang ibu mertua mengambil anaknya dengan dalih suaminya ingin bertemu. Selain itu, ketiga anaknya pun sudah tidak pernah bertemu dengannya karena dibawa oleh suaminya.
Sejak hari itu, Amy tak lagi bisa bertemu dengan anaknya. Ia pun telah meminta suaminya untuk mengembalikan lagi anaknya yang masih membutuhkan asi tersebut. Namun, suaminya bersikeras tetap membawa anaknya dengan alasan tak masuk akal.
Beberapa waktu kemudian Amy mendapati suaminya dan Tisya tengah berada di rumah sakit. Melalui video yang ia bagikan, Tisya tampak menggendong anaknya dan menjauhkannya dari Amy.
Amy juga berusaha untuk mengambil kembali anaknya. Namun, usahanya itu tidak membuahkan hasil karena dihadang oleh pihak keamanan.
Setelah membagikan ceritanya, Amy menutup utasnya dengan mencari dukungan dan keadilan. Ia berharap mendapatkan bantuan hukum dan institusi di Indonesia. Amy ingin mendapatkan bantuan untuk mendapatkan kembali hak-haknya sebagai ibu sekaligus mendapatkan kembali anak-anaknya.
Profil Tisya Erni dan Rekam Jejaknya
Tisya Erni merupakan seorang selebgram sekaligus penyanyi dangdut kelahiran Kendari, Sulawesi Tenggara. Perempuan kelahiran 24 Juli 1995 ini juga dikenal sebagai aktris dan mantan model majalah dewasa.
Meskipun berasal dari keluarga sederhana dengan ayah yang bekerja sebagai sopir taksi dan ibu berjualan kue, Tisya berhasil mendapatkan gelar sarjana ekonomi. Tisya menyelesaikan pendidikannya di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Halu Oleo di Kota Kendari.
Jauh sebelum masuk di dunia hiburan, dia pernah menjadi SPG atau sales rokok dan alat kesehatan. Tisya Erni merupakan seorang muslim dengan hobi traveling serta menyanyi.
Berkat hobi menyanyinya itu, Tisya berhasil mengeluarkan single perdana "Aku Beruntung" yang dirilis di bawah label Nagaswara pada April 2021. Selain sebagai penyanyi dangdut, Tisya juga telah berakting.
Ia juga sempat muncul dalam sinetron populer Ikatan Cintayang tayang di RCTI. Tisya memerankan karakter Fransisca dalam sinetron Ikatan Cinta.
Di tengah popularitasnya yang kian naik, Tisya juga tidak luput dari kontroversi. Dia kerap diterpa berita miring selama di dunia hiburan.
Sosoknya juga mencuri perhatian lantaran kerap mengunggah foto-foto dengan pakaian terbuka di Instagram. Saat ini akun Tisya Erni sudah tidak bisa lagi ditemukan di Instagram.
Kontroversi Tisya Erni
Sebelum viral dengan kasus perselingkuhan, Tisya Erni sempat terlibat kontroversi lainnya. Salah satu kontroversi Tisya Erni yang paling terkenal adalah keterlibatannya dengan kasus prostitusi online dengan WNA Brasil pada 2021.
Mengutip Antara, kasus prostitusi yang melibatkan Tisya Erni mencuat setelah Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Jawa Tengah menangkap Tisya di salah satu hotel di Semarang. Saat ditangkap, Tisya tidak sendirian.
Ia bersama pria warga Bekasi berinisial JB (43) dan WNA Brasil berinisial FBD (26). JB merupakan mucikari yang diburu kepolisian karena kasus prostitusi online, sedangkan Tisya dan FBD dipekerjakan JB sebagai pekerja seks komersial.
Tisya sendiri kemudian mengakui keterlibatannya dengan JB yang menyebut bahwa ia menerima bayaran Rp25 juta. Tisya tidak ditetapkan sebagai tersangka oleh pihak kepolisian, melainkan saksi korban.
Sebaliknya, JB selaku mucikari ditetapkan sebagai terdakwa oleh pengadilan dan dipenjara selama 10 bulan.
Selain kontroversi prostitusi online, Tisya Erni juga pernah dituduh menjadi pemicu keretakan rumah tangga komedian Sule dan mantan istrinya Nathalie Holscher.
Tuduhan ini muncul setelah Tisya merilis gambar percakapannya dengan Sule ke media sosial. Tisya mengaku bahwa ia sudah dekat dengan Sule jauh sebelum menikah dengan Nathalie.
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Dipna Videlia Putsanra & Yonada Nancy