Menuju konten utama

Rincian Formasi CPNS Kemdikbud 2024 PDF dan Info Gajinya

Kemdikbud membuka lowongan CPNS 2024 dengan kebutuhan sejumlah 12.843. Berikut rincian formasi CPNS Kemdikbud 2024 PDF dan info gajinya.

Rincian Formasi CPNS Kemdikbud 2024 PDF dan Info Gajinya
Ilustrasi Lowongan Kerja. foto/istockphoto

tirto.id - Kemdikbud membuka lowongan CPNS 2024 dengan kebutuhan sejumlah 12.843. Formasi jabatan fungsional Kemdikbud sejumlah 12.462 dengan rincian dosen sejumlah 10.395 dan jabatan teknis lainnya sejumlah 2.067.

Pendaftaran CPNS Kemdikbud dimulai pada 31 Agustus hingga 13 September 2024. Cara daftarnya dimulai dengan mengunggah berkas persyaratan pada laman CASN.

Sebelum mendaftar, tentunya pelamar wajib menyiapkan semua berkas administrasi yang diperlukan. Berbagai berkas diperlukan dalam seleksi CPNS, beberapa di antaranya: surat lamaran, ijazah pendidikan, hingga surat pernyataan.

Selain itu, pelamar juga harus mengisi formasi yang akan dituju dalam seleksi CPNS. Pelamar sebaiknya memilih formasi dengan berbagai pertimbangan. Mulai dari pertimbangan lokasi penempatan, pertimbangan gaji, hingga pertimbangan formasi dengan kualifikasi pendidikan seperti SMA/ SMK sederajat, S-1, S-2, atau S-3 sesuai dengan jurusan, dan minat serta keahlian.

Proses seleksi CPNS 2024 terbagi ke dalam beberapa tahap. Pertama, seleksi administrasi lalu seleksi kompetensi dasar (SKD) dan dilanjutkan pada seleksi kompetensi bidang (SKB). Semua proses seleksi CPNS Kemdikbud 2024 dilakukan dengan alur jadwal yang ditetapkan oleh Kemdikbud.

Kriteria Pelamar CPNS Kemdikbud 2024

Kriteria pelamar CPNS Kemdikbud 2024 terdiri dari beberapa ketentuan kriteria yang ditetapkan Kemdikbud. Berikut uraian kriteria pelamar CPNS Kemdikbud 2024:

1. Kebutuhan dari masing-masing jabatan diperuntukkan bagi pelamar dengan kriteria sebagai berikut:

a. Pelamar kebutuhan khusus Putra/Putri Lulusan Terbaik Berpredikat “Dengan Pujian”/Cumlaude adalah pelamar dengan kriteria:

1) dikhususkan bagi pelamar yang mempunyai jenjang pendidikan paling rendah S-1, tidak termasuk D-IV;

2) lulusan dari perguruan tinggi dalam negeri dengan predikat kelulusan “dengan pujian”/cumlaude dan berasal dari Perguruan Tinggi terakreditasi A/unggul dan Program Studi terakreditasi A/unggul pada saat kelulusan, dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah;

3) lulusan dari perguruan tinggi luar negeri dengan predikat kelulusan “dengan pujian”/cumlaude, telah memperoleh penyetaraan ijazah dan surat keterangan yang menyatakan predikat kelulusannya setara “dengan pujian”/cumlaude dari kementerian yang menyelenggarakaan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi.

b. Pelamar kebutuhan khusus Penyandang Disabilitas adalah pelamar yang menyandang disabilitas dengan kriteria mampu memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi (tech-savvy) untuk menunjang pekerjaan bersifat administratif yang dilakukan secara rutin, tidak memerlukan persyaratan khusus, dan tidak memiliki risiko tinggi.

c. Pelamar kebutuhan khusus Putra/Putri Papua adalah pelamar yang merupakan keturunan Papua berdasarkan garis keturunan bapak dan/atau ibu asli Papua.

d. Pelamar kebutuhan khusus Putra/Putri Kalimantan adalah pelamar yang memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP) di Kabupaten/Kota Kalimantan pada saat pembuatan akun di SSCASN.

e. Pelamar umum adalah pelamar yang tidak termasuk kriteria sebagaimana huruf a, b, c, dan d.

2. Pelamar sebagaimana angka 1 (satu) wajib memenuhi persyaratan pelamaran.

Rincian Formasi CPNS Kemdikbud 2024

Berbagai formasi CPNS Kemdikbud 2024 dibuka dalam seleksi CPNS tahun ini. Formasinya terdiri dari jabatan fungsional dan jabatan teknis. Berikut uraian 30 rincian formasi CPNS Kemdikbud 2024:

1. Analis Anggaran Ahli Pertama: Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

2. Analis Hukum Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,

3. Analis Kebijakan Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

4. Analis Pengembangan Kompetensi ASN Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

5. Analis Sumber Daya Manusia Aparatur Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

6. Arsiparis Ahli Pertama Rp3.378.120,00—Rp8.580.528,00

7. Arsiparis Terampil Rp2.908.320,00—Rp6.984.006,00

8. Asesor Sumber Daya Manusia Aparatur Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

9. Asisten Perpustakaan Terampil Rp2.908.320,00—Rp6.984.006,00

10. Auditor Ahli Pertama Rp3.308.120,00—Rp8.510.528,00

11. Dosen Asisten Ahli Rp3.351.020,00—Rp6.878.384,00

12. Dosen Lektor Rp3.798.820,00—Rp7.466.176,00

13. Pamong Budaya Ahli Pertama Rp3.128.120,00—Rp8.330.528,00

14. Pamong Budaya Terampil Rp2.798.320,00—Rp6.874.006

15. Penata Laksana Barang Terampil Rp2.918.320,00—Rp7.399.556,00

16. Penerjemah Ahli Pertama Rp3.233.120,00—Rp8.435.528,00

17. Pengembang Kurikulum Ahli Pertama Rp2.858.120,00—Rp8.060.528,00

18. Pengembang Teknologi Pembelajaran Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

19. Perancang Peraturan Perundang-undangan Ahli Pertama Rp3.183.120,00—Rp8.385.528,00

20. Perencana Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

21. Pranata Hubungan Masyarakat Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

22. Pranata Hubungan Masyarakat Terampil Rp2.864.320,00—Rp6.940.006,00

23. Pranata Keuangan APBN Terampil Rp2.918.320,00—Rp7.399.556,00

24. Pranata Komputer Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

25. Pranata Komputer Terampil Rp2.918.320,00—Rp6.994.006,00

26. Pranata Laboratorium Pendidikan Ahli Pertama Rp3.398.120,00—Rp8.600.528,00

27. Pranata Laboratorium Pendidikan Terampil Rp2.918.320,00—Rp6.994.006,00

28. Pranata Sumber Daya Manusia Aparatur Terampil Rp2.918.320,00—Rp6.994.006,00

29. Pustakawan Ahli Pertama Rp3.378.120,00—Rp8.580.528,00

30. Statistisi Ahli Pertama Rp3.398.120,00 Rp8.600.528,00

Silakan cek rincian formasi lengkapnya dengan mencermati berkas resmi pengumuman CPNS Kemdikbud 2024 melalui tautan berikut:

FORMASI CPNS KEMDIKBUD 2024 LENGKAP

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Edusains
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Yulaika Ramadhani