Menuju konten utama

Rekomendasi Ambil Cuti Bulan Juni 2025, Cek Tanggal Terbaik!

Rekomendasi mengambil cuti di bulan Juni 2025 agar bisa libur lebih panjang tanpa mengurangi kuota cuti tahunan. Ada Idul Adha dan Tahun Baru Islam.

Rekomendasi Ambil Cuti Bulan Juni 2025, Cek Tanggal Terbaik!
Ilustrasi Holiday. foto/istockphoto

tirto.id - Bulan Juni 2025 menjadi salah satu momen yang tepat untuk mengambil cuti liburan karena memiliki beberapa tanggal merah. Selain libur rutin akhir pekan, ada beberapa cuti bersama yang ditetapkan berdasarkan Surat Keuputusan Bersama (SKB) 3 Menteri.

Sejumlah hari besar akan dirayakan umat Muslim di bulan Juni 2025. Bahkan, terdapat dua momen besar umat Muslim yang terjadi di bulan Juni 2025 yakni Hari Raya Idul Adha pada tanggal 6 Juni, dan Tahun Baru Islam pada 27 Juni.

Idul Adha atau juga dikenal sebagai Lebaran Haji menjadi hari libur nasional. Begitu pula dengan Tahun Baru Islam. Dua momen tersebut dapat menjadi waktu yang tepat untuk mengambil cuti liburan di bulan Juni 2025.

Cuti yang diambil nantinya bisa digunakan untuk liburan bersama keluarga, silaturahmi, atau sekadar istirahat dari rutinitas pekerjaan. Terlebih, di awal bulan Juni 2025 juga bertepatan dengan libur akhir Tahun Pelajaran 2024/2025 untuk anak sekolah.

Daftar Cuti Bersama di Bulan Juni 2025

Berdasarkan SKB 3 Menteri yang telah disahkan Kementerian Agama, Kementerian Pemberdayaan Aparatur Negara dan Kementerian Ketenagakerjaan, terdapat 2 long weekend di bulan Juni 2025. Momen tersebut dapat dimanfaatkan untuk mengambil cuti liburan.

Berikut ini merupakan daftar hari libur yang digabung dengan akhir pekan dan cuti bersama Juni 2025. Jika mengambil cuti di tanggal berikut akan mendapat waktu libur yang lebih panjang.

  • Libur Nasional Idul Adha 2025 diperingati pada Jumat, 6 Juni 2025
  • Libur Akhir Pekan pada Sabtu, 7 Juni 2025
  • Libur Akhir Pekan pada Minggu, 8 Juni 2025
  • Libur Cuti Bersama Idul Adha 2025 pada Senin, 9 Juni 2025
  • Libur Tahun Baru Islam 2025 pada Jumat, 27 Juni 2025
  • Libur Akhir Pekan pada Sabtu, 28 Juni 2025
  • Libur Akhir Pekan pada Minggu, 29 Juni 2025

Rekomendasi Ambil Cuti Libur Juni 2025

Agar masa liburan di bulan Juni 2025 bisa bertambah panjang tanpa mengurangi kuota cuti tahunan, ada beberapa rekomendasi cuti yang bisa diambil sebagai berikut.

Idul Adha 2025

  • Kamis, 5 Juni 2025 menjadi rekomendasi cuti tahunan
  • Jumat, 6 Juni 2025 momen libur nasional Idul Adha 1446 Hijriah
  • Sabtu, 7 Juni 2025 momen libur akhir pekan
  • Minggu, 8 Juni 2025 momen libur akhir pekan
  • Senin, 9 Juni 2025 momen bersama Idul Adha 1446 Hijriah
  • Selasa, 10 Juni 2025 menjadi rekomendasi cuti

Tahun Baru Islam 2025

  • Kamis, 26 Juni 2025 menjadi rekomendasi cuti
  • Jumat, 27 Juni 2025 momen libur 1 Muharam Tahun Baru Islam 1447 Hijriah Sabtu, 28 Juni 2025 momen libur akhir pekan
  • Minggu, 29 Juni 2025 momen libur akhir pekan

Apa Alasan yang Bagus untuk Mengambil Cuti dari Pekerjaan?

Ada beberapa alasan yang bagus untuk mengambil cuti dari pekerjaan yang dapat diajukan kepada atasan. Selain acara keluarga di momen Idul Adha, ada beberapa alasan yang bisa digunakan antara lain:

Pulang Kampung

Saat musim lebaran Haji tiba, mudik jadi salah satu yang dinanti-nanti untuk kembali ke kampung halaman. Untuk yang ingin lebih lama libur di kampung halaman, kamu bisa loh mengajukan cuti di luar cuti bersama.

Mengurus Dokumen di Alamat KTP

Cuti juga bisa dimanfaatkan untuk mengambil libur lebih panjang dari cuti bersama. Mengurus dokumen di alamat KTP bisa digunakan sebagai alasan untuk meminta tambahan cuti.

Pasalnya, terdapat beberapa surat atau dokumen yang tidak bisa diwakilkan untuk mengurus KTP, sehingga yang bersangkutan harus datang langsung ke alamat sesuai KTP.

Pindah Kos atau Rumah

Pindah tempat tinggal juga bisa menjadi alasan untuk siapapun menambah cuti libur. Hal ini bisa diajukan di luar cuti bersama.

Itu tadi informasi soal rekomendasi cuti Juni 2025 yang bisa dipakai saat bulan depan. Semoga bermanfaat.

Baca juga artikel terkait IDUL ADHA atau tulisan lainnya dari Lita Candra

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Lita Candra
Penulis: Lita Candra
Editor: Permadi Suntama