tirto.id - Salah satu tradisi umat Islam di Indonesia pada malam Idul Adha ialah takbiran. Istilah takbiran merujuk pada aktivitas melafalkan kalimat takbir jelang hari raya, termasuk Idul Adha. Lantas, kapan malam takbiran Idul Adha 2025 versi Nahdlatul Ulama (NU) dan Muhammadiyah?
Malam takbiran menjadi waktu di mana umat Muslim mengumandangkan takbir sebagai bentuk syukur atas nikmat Allah SWT. Kumandang takbir biasanya dilakukan di masjid, musala, surau, maupun takbir keliling.
Di Indonesia, penetapan 1 Dzulhijjah 1446 H dan Idul Adha 2025 menggunakan beragam metode. NU misalnya, menggunakan metode rukyatul hilal (pengamatan langsung) dengan menggunakan hisab hakiki imkan rukyat sebagai pembantu, dalam menentukan awal bulan.
Kemudian, Muhammadiyah menggunkan metode hisab hakiki wujudul hilal untuk penentuan awal bulan Hijriah. Sementara pemerintah akan menggunakan data hisab dan rukyatul hilal. Perbedaan metode ini yang mempengaruhi penentapan 1 Dzulhijjah 1446 H dan Idul Adha 2025.
Kapan Jadwal Malam Takbiran Idul Adha 2025?
Pemerintah resmi menetapkan 1 Dzulhijjah 1446 H jatuh pada Rabu, 28 Mei 2025. Merunut keputusan tersebut, maka Idul Adha 2025 atau 10 Dzulhijjah 1446 H dilaksanakan pada Jumat, 6 Juni 2025.
Penetapan ini disampaikan langsung oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar, dalam konferensi pers hasil sidang isbat yang digelar pada Selasa (27/5/2025).
Umumnya, keputusan sidang isbat oleh pemerintah juga diikuti Nahdliyin atau masyarakat NU. Kendati di sisi lain, Lembaga Falakiyah LF NU tidak melihat hilal dalam proses rukyatul hilal.
Lantaran Idul Adha 1446 H versi pemerintah jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025, maka takbiran NU berlangsung pada Kamis, 5 Juni 2025 malam.
Sedangkan Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah lebih dulu menetapkan secara resmi Idul Adha 1446 Hjatuh pada Jumat, 6 Juni 2025. Penetapan ini berdasarkan Maklumat PP Muhammadiyah Nomor 1/MLM/I.0/E/2025 tentang Hasil Hisab Ramadan, Syawal, dan Dzulhijjah 1446 H. Mengacu keputusan tersebut, maka takbiran versi Muhammadiyah juga dilaksanakan pada Kamis malam, 5 Juni 2025.
Dengan demikian, masyarakat yang mengikuti ketetapan pemerintah, NU, dan Muhammadiyah, akan berlebaran Idul Adha pada hari yang sama, yaitu Jumat, 6 Juni 2025. Sementara takbiran akan berlangsung serempak pada Kamis malam, 5 Juni 2025.
Kapan Jadwal Libur Lebaran Idul Adha Tahun 2025
Pemerintah telah menetapkan jadwal libur nasional dan cuti bersama Idul Adha 2025 melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025. Menurut SKB 3 Menteri tersebut, libur nasional Idul Adha ditetapkan pada Jumat, 6 Juni 2025.
Kemudian, pada Senin, 9 Juni 2025, pemerintah menetapkan hari tersebut sebagai cuti bersama Idul Adha, yang juga bertepatan dengan hari Tasyrik.
Lalu, dalam ajaran Islam, hari Tasyrik terdiri tiga hari setelah Idul Adha, yaitu pada 11, 12, dan 13 Dzulhijjah. Hari tasyrik merupakan waktu penyembelihan hewan kurban, yang perlu dirayakan oleh umat Islam. Sehingga, pada hari tersebut, umat Islam dilarang berpuasa.
Di antara hari libur nasional dan cuti bersama Idul Adha 2025, terdapat libur akhir pekan Sabtu-Minggu, 7-8 Juni 2025. Dengan demikian, selama hari Tasyrik, masyarakat dapat menikmati libur Idul Adha 2025 dan libur akhir pekan.
Berikut rincian hari libur dan cuti bersama Idul Adha 2025 berdasarkan SKB 3 Menteri:
- Jumat, 6 Juni 2025: Hari Libur Nasional Idul Adha 2025
- Sabtu, 7 Juni 2025: Libur Akhir Pekan (hari Tasyrik)
- Minggu, 8 Juni 2025: Libur Akhir Pekan (hari Tasyrik)
- Senin, 9 Juni 2025: Cuti Bersama Idul Adha 2025 (hari Tasyrik)
Penulis: Sunardi
Editor: Sarah Rahma Agustin & Dicky Setyawan
Masuk tirto.id







































