Menuju konten utama

Profil Tonny Sumartono Suami Sri Mulyani, Pekerjaan, & Kariernya

Tonny Sumartono, suami Sri Mulyani turut hadir dalam acara sertijab Kemenkeu. Berikut profil Tonny Sumartono suami Sri Mulyani, pekerjaan, & kariernya.

Profil Tonny Sumartono Suami Sri Mulyani, Pekerjaan, & Kariernya
Mantan Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati (kanan bawah) didampingi suaminya Tonny Sumartono (kiri bawah) bersama Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara (tengah), Thomas Djiwandono (kedua kanan) menyapa pegawai Kemenkeu usai serah terima jabatan Menteri Keuangan di Kemenkeu, Jakarta, Selasa (9/9/2025). ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/nz

tirto.id - Profil Tonny Sumartono, suami Sri Mulyani, menjadi perhatian publik usai reshuffle kabinet Merah Putih pemerintahan Prabowo-Gibran pada hari Senin (8/9/2025). Berikut profil Tonny Sumartono beserta pekerjaan dan perjalanan kariernya.

Sehari setelah reshuffle, Tonny Sumartono turut mendampingi Sri Mulyani dalam acara serah terima jabatan Menteri Keuangan (Menkeu) di Gedung Djuanda, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) yang berlangsung pada Selasa (9/92025).

Pada reshuffle kali ini, Presiden Prabowo Subianto merombak lima jabatan strategis, yaitu Menteri Koordinator Politik dan Keamanan, Menteri Keuangan, Menteri Perlindungan Pekerja Migran Indonesia, Menteri Koperasi, dan Menteri Pemuda dan Olahraga.

Kemudian, Purbaya Yudhi Sadewa resmi ditunjuk oleh Presiden RI Prabowo Subianto sebagai Menteri Keuangan (Menkeu) yang baru sekaligus menggantikan posisi Sri Mulyani Indrawati.

Profil Tonny Sumartono, Pendidikan, dan Kariernya

Tonny Sumartono merupakan seorang ekonom. Ia menempuh pendidikan master di University of Illinois, Amerika Serikat. Setelah menyelesaikan studi di Amerika Serikat, Tonny Sumartono bekerja di bidang perbankan.

Tonny menjadi sosok yang mendapingi perjalanan karier Sri Mulyani dan figur pendukung utama di belakang layar, baik di tingkat nasional maupun internasional.

Tonny Sumartono mengenal Sri Mulyani saat menempuh pendidikan magister. Pada tahun 1988, keduanya menikah dan kini dikaruniai tiga anak. Sri Mulyani pun kerap membagikan kebersamaan dengan sang suami di akun Instagram.

Suami Sri Mulyani memiliki ketertarikan pada motor gede. Salah satu koleksi pribadinya adalah Honda Rebel CMX500 keluaran 2019. Meski begitu, ia tak pernah menggunakan di jalan raya sebagai bentuk komitmen dan konsekuensi menjadi suami seorang pejabat tinggi negara.

Tonny Sumartono dikenal sebagai profesional di bidang ekonomi yang memilih untuk mendedikasikan peran bagi keluarga dan mendukung penuh karier istri dari balik panggung publik.

Meski jarang dikenal publik. Tonny Sumartono kerap kali mendampingi Sri Mulyani dalam acara-acara kenegaraan. Terbaru, Tonny Sumartono mendampingi Sri Mulyani dalam acara serah terima jabatan Menteri Keuangan.

Kala itu, Sri Mulyani tak kuasa menahan air mata di pelukan sang suami, Tonny Sumartono, saat mereka berada hadapan jajaran pegawai Kemenkeu. Tonny lantas menenangkan sang istri yang terisak tangis dalam acara perpisahan di Kemenkeu hingga menarik simpati dan rasa penasaran publik.

Momen itu berlangsung di tangga mezzanine, saat ia berjalan menuju pintu keluar. Para pegawai melantunkan lagu Bahasa Kalbu yang dipopulerkan Ruth Sahanaya, menyusul Mars Kementerian Keuangan dan ucapan perpisahan yang diwakilkan dua pegawai Kemenkeu.

“Tidak ada gading yang tidak retak, tiada manusia yang sempurna. Pasti dalam menjalankan amanah, ada kekurangan, ada kekhilafan. Dan untuk itu, dengan rendah hati saya memohon maaf,” ujar Sri Mulyani dalam pidatonya.

Sri Mulyani resmi menanggalkan jabatannya setelah hampir sembilan tahun memimpin Kementerian Keuangan di era Presiden Joko Widodo dan Presiden Prabowo Subianto.

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Sarah Rahma Agustin

tirto.id - Edusains
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Beni Jo