Menuju konten utama

Prediksi Nilai Rata-Rata SNBP 2025 UNESA, UM, dan UNNES

Prediksi rata-rata nilai SNBP 2025 untuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) UNESA, UM, dan UNNES. Apa saja prodi dengan rata-rata nilai SNBP tertinggi?

Prediksi Nilai Rata-Rata SNBP 2025 UNESA, UM, dan UNNES
Ilustrasi SNPMB. foto/IStockphoto

tirto.id - Prediksi nilai rata-rata SNBP 2025 di berbagai perguruan tinggi dalam negeri, termasuk Universitas Negeri Surabaya (UNESA), Universitas Negeri Malang (UM), dan Universitas Negeri Semarang (UNNES) dapat dipelajari oleh calon mahasiswa. Dengan adanya kisi-kisi nilai rata-rata di perguruan tinggi tersebut, calon mahasiswa dapat lebih mempertimbangkan pilihan prodi yang diambil.

Pendaftaran Seleksi Nasional Berbasis Prestasi (SNBP) 2025 segera dibuka untuk seluruh Perguruan Tinggi Negeri (PTN). Pendaftaran berlangsung pada 4 hingga 18 Februari 2025. Sebelum registrasi, calon mahasiswa perlu memperhatikan nilai rata-rata SNBP 2025 setiap universitas. Dengan demikian, calon mahasiswa bisa membandingkan dengan nilai rata-rata rapornya.

Dengan melihat bagaimana nilai rata-rata SNBP 2025 di prodi dan kampus tujuan, calon mahasiswa bisa menakar apakah nilai rata-rata rapornya mampu bersaing atau tidak. Ini akan membantu calon mahasiswa untuk menetapkan prodi dan kampus pilihannya dalam SNBP.

SNBP menggunakan nilai rapor sebagai pertimbangan utama untuk menyeleksi calon mahasiswa. Seleksi ini berfokus untuk memberi penghargaan yang tinggi atas kesuksesan siswa selama bersekolah di pendidikan menengah. Siswa yang dapat mengikuti SNBP ini sudah terpilah melalui nilai rapor selama lima semester. Mereka yang berkesempatan mengikuti SNBP disebut dengan siswa eligible.

Parameter seleksi dalam SNBP menggunakan nilai rapor dengan bobot minimal 50 persen untuk nilai rata-rata rapor seluruh mata pelajaran. Sementara itu, pembobotan sisanya maksimal 50 persen diambil dari komponen penggali minat dan bakat.

Kapan Pendaftaran SNBP 2025 Dibuka?

Agenda SNBP sudah berlangsung sejak pengumuman kuota sekolah pada 28 Desember 2024. Setelah itu, tahapan berikutnya adalah masa sanggah, registrasi akun SNPMB sekolah, pengisian PDSS oleh sekolah, dan registrasi akun SNPMB siswa.

Pendaftaran SNBP siswa akan berlangsung pada 4 hingga 18 Februari 2025. Sisa waktu yang ada dapat digunakan oleh siswa untuk mempertimbangkan prodi dan kampus tujuan dalam SNBP.

Berikut rincian informasi jadwal SNBP 2025.

  • Pengumuman Kuota Sekolah 28 Desember 2024
  • Masa Sanggah 28 Desember 2024 – 17 Januari 2025
  • Registrasi Akun SNPMB Sekolah 6-31 Januari 2025
  • Pengisian PDSS oleh Sekolah 6-31 Januari 2025
  • Registrasi Akun SNPMB Siswa 13 Januari – 18 Februari 2025
  • Pendaftaran SNBP 4-18 Februari 2025
  • Pengumuman Hasil SNBP 18 Maret 2025
  • Masa Unduh Kartu Peserta SNBP 4 Februari - 30 April 2025

Prediksi Nilai Rata-Rata SNBP 2025 UNESA, UM, dan UNNES

Prediksi nilai rata-rata SNBP 2025 UNESA, UM, dan UNNES dapat dipelajari dengan baik, terutama bagi siswa yang mengincar universitas tersebut. Perlu dipahami nilai rata-rata SNBP 2025 ini berupa prediksi dan bukan informasi resmi dari Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains dan Teknologi (Kemdiktisaintek).

Universitas Negeri Surabaya

Universitas Negeri Surabaya. foto/https://www.unesa.ac.id/gedung-rektorat-unesa-jadi-spot-instagramable-yang-digemari

Rata-Rata Nilai SNBP UNESA 2025

Berikut ini prediksi rata-rata nilai SNBP di UNESA yang mencakup 88 program studi di 10 fakultas.

  1. Administrasi Negara D4 88.12
  2. Desain Grafis D4 85.29
  3. Kepelatihan Olahraga D4 84.23
  4. Manajemen Informatika D4 87.29
  5. Tata Boga D4 89.25
  6. Tata Busana D4 87.14
  7. Teknik Listrik D4 85.91
  8. Teknik Mesin D4 85.76
  9. Teknik Sipil D4 86.33
  10. Transportasi D4 85.66
  11. Akuntansi S1 90.79
  12. Bimbingan Dan Konseling S1 90.08
  13. Biologi S1 87.92
  14. Bisnis Digital S1 90.30
  15. Desain Komunikasi Visual S1 88.93
  16. Ekonomi S1 89.82
  17. Ekonomi Islam S1 88.21
  18. Fisika S1 85.12
  19. Gizi S1 90.68
  20. Ilmu Administrasi Negara S1 90.11
  21. Ilmu Hukum S1 90.57
  22. Ilmu Hukum (Unesa Kampus Magetan) S1 (Prodi Baru)
  23. Ilmu Keolahragaan S1 85.96
  24. Ilmu Komunikasi S1 90.69
  25. Ilmu Komunikasi (Unesa Kampus Magetan) S1 (Prodi Baru)
  26. Ilmu Politik S1 (Prodi Baru)
  27. Informatika Psdku Magetan S1 (Prodi Baru)
  28. Kedokteran S1 (Prodi Baru)
  29. Kimia S1 86.69
  30. Manajemen S1 90.99
  31. Manajemen (Unesa Kampus Magetan) S1 (Prodi Baru)
  32. Manajemen Olahraga S1 84.17
  33. Manajemen Pendidikan S1 88.67
  34. Masase S1 (Prodi Baru)
  35. Matematika S1 87.15
  36. Musik S1 84.28
  37. Pendidikan Administrasi Perkantoran S1 89.96
  38. Pendidikan Akuntansi S1 87.85
  39. Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia S1 89.99
  40. Pendidikan Bahasa Dan Sastra Jawa S1 87.81
  41. Pendidikan Bahasa Inggris S1 89.80
  42. Pendidikan Bahasa Jepang S1 87.26
  43. Pendidikan Bahasa Jerman S1 84.25
  44. Pendidikan Bahasa Mandarin S1 85.48
  45. Pendidikan Biologi S1 89.21
  46. Pendidikan Bisnis S1 87.17
  47. Pendidikan Ekonomi S1 88.11
  48. Pendidikan Fisika S1 86.59
  49. Pendidikan Geografi S1 87.57
  50. Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini S1 88.72
  51. Pendidikan Guru Sekolah Dasar S1 86.42
  52. Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Unesa Kampus Magetan) S1 (Prodi Baru)
  53. Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam S1 87.43
  54. Pendidikan Ips S1 87.88
  55. Pendidikan Jasmani, Kesehatan, Dan Rekreasi S1 88.87
  56. Pendidikan Jasmani, Kesehatan, Dan Rekreasi (Unesa Kampus Magetan) S1 (Prodi Baru)
  57. Pendidikan Kepelatihan Olahraga S1 87.87
  58. Pendidikan Kimia S1 86.62
  59. Pendidikan Luar Biasa S1 86.81
  60. Pendidikan Luar Sekolah S1 86.00
  61. Pendidikan Matematika S1 89.47
  62. Pendidikan Matematika (Unesa Kampus Magetan) S1 (Prodi Baru)
  63. Pendidikan Pancasila Dan Kewarganegaraan S1 88.41
  64. Pendidikan Sejarah S1 88.42
  65. Pendidikan Seni Drama, Tari, Dan Musik S1 85.67
  66. Pendidikan Seni Rupa S1 86.22
  67. Pendidikan Tata Boga S1 89.48
  68. Pendidikan Tata Busana S1 89.29
  69. Pendidikan Tata Rias S1 88.73
  70. Pendidikan Tata Rias (Unesa Kampus Magetan) S1 (Prodi Baru)
  71. Pendidikan Teknik Bangunan S1 84.48
  72. Pendidikan Teknik Elektro S1 84.95
  73. Pendidikan Teknik Mesin S1 85.49
  74. Pendidikan Teknologi Informasi S1 86.73
  75. Psikologi S1 90.86
  76. Sains Data S1 87.38
  77. Sastra Indonesia S1 88.01
  78. Sastra Inggris S1 89.52
  79. Sastra Inggris (Unesa Kampus Magetan) S1 (Prodi Baru)
  80. Sastra Jerman S1 84.40
  81. Seni Rupa Murni S1 84.39
  82. Sistem Informasi S1 89.77
  83. Sosiologi S1 89.22
  84. Teknik Elektro S1 88.83
  85. Teknik Informatika S1 90.47
  86. Teknik Mesin S1 89.38
  87. Teknik Sipil S1 89.88
  88. Teknologi Pendidikan S1 87.65

Nilai Rata-Rata SNBP UM 2025

Berikut ini prediksi rata-rata nilai SNBP di Universitas Negeri Malang yang mencakup 75 program studi.

  1. Akuntansi D4 84.23
  2. Animasi D4 84.09
  3. Desain Mode D4 84.47
  4. Manajemen Pemasaran D4 85.16
  5. Perpustakaan Digital D4 83.62
  6. Tata Boga D4 87.28
  7. Teknologi Rekayasa Dan Pemeliharaan Bangunan Sipil D4 83.71
  8. Teknologi Rekayasa Manufaktur D4 83.15
  9. Teknologi Rekayasa Otomotif D4 83.81
  10. Teknologi Rekayasa Pembangkit Energi D4 83.38
  11. Teknologi Rekayasa Sistem Elektronika D4 83.67
  12. Administrasi Pendidikan S1 89.16
  13. Akuntansi S1 90.87
  14. Bahasa Dan Sastra Indonesia S1 88.16
  15. Bahasa Dan Sastra Inggris S1 89.18
  16. Bimbingan Dan Konseling S1 90.46
  17. Biologi S1 85.89
  18. Bioteknologi S1 86.80
  19. Desain Komunikasi Visual S1 89.96
  20. Ekonomi Dan Studi Pembangunan S1 89.86
  21. Fisika S1 84.18
  22. Geografi S1 87.09
  23. Gizi S1 87.90
  24. Ilmu Keolahragaan S1 85.12
  25. Ilmu Kesehatan Masyarakat S1 90.62
  26. Ilmu Komunikasi S1 90.75
  27. Ilmu Perpustakaan S1 87.80
  28. Ilmu Sejarah S1 86.04
  29. Kebidanan S1 (Prodi Baru)
  30. Kedokteran S1 (Prodi Baru)
  31. Keperawatan S1 (Prodi Baru)
  32. Kimia S1 85.94
  33. Manajemen S1 91.00
  34. Matematika S1 86.87
  35. Pend Bahasa, Sastra Indonesia & Daerah S1 90.04
  36. Pendidikan Administrasi Perkantoran S1 90.36
  37. Pendidikan Akuntansi S1 86.89
  38. Pendidikan Bahasa Arab S1 88.39
  39. Pendidikan Bahasa Inggris S1 89.35
  40. Pendidikan Bahasa Jerman S1 84.16
  41. Pendidikan Bahasa Mandarin S1 83.98
  42. Pendidikan Biologi S1 87.72
  43. Pendidikan Ekonomi S1 87.31
  44. Pendidikan Fisika S1 85.59
  45. Pendidikan Geografi S1 87.14
  46. Pendidikan Guru Pend Anak Usia Dini S1 87.33
  47. Pendidikan Guru Sekolah Dasar S1 90.91
  48. Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam S1 86.94
  49. Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial S1 87.12
  50. Pendidikan Jasmani, Kesehatan, Dan Rekreasi S1 88.37
  51. Pendidikan Kepelatihan Olahraga S1 86.97
  52. Pendidikan Kimia S1 85.79
  53. Pendidikan Luar Biasa S1 85.87
  54. Pendidikan Luar Sekolah S1 85.46
  55. Pendidikan Matematika S1 89.50
  56. Pendidikan Pancasila Dan Kewarganegaraan S1 88.33
  57. Pendidikan Sejarah S1 87.87
  58. Pendidikan Seni Rupa S1 85.36
  59. Pendidikan Seni Tari Dan Musik S1 85.27
  60. Pendidikan Sosiologi S1 88.68
  61. Pendidikan Tata Boga S1 89.07
  62. Pendidikan Tata Busana S1 89.66
  63. Pendidikan Tata Niaga S1 86.63
  64. Pendidikan Teknik Bangunan S1 85.06
  65. Pendidikan Teknik Elektro S1 84.68
  66. Pendidikan Teknik Informatika S1 87.09
  67. Pendidikan Teknik Mesin S1 84.97
  68. Pendidikan Teknik Otomotif S1 85.55
  69. Psikologi S1 90.96
  70. Teknik Elektro S1 87.70
  71. Teknik Industri S1 89.04
  72. Teknik Informatika S1 90.46
  73. Teknik Mesin S1 88.65
  74. Teknik Sipil S1 89.91
  75. Teknologi Pendidikan S1 86.89

UNNES Semarang

UNNES Semarang. foto/https://unnes.ac.id/

Nilai Rata-Rata SNBP UNNES 2025

Berikut ini prediksi rata-rata nilai SNBP di UNNES yang mencakup 75 program studi.

  1. Desain Komunikasi Visual D3 83.21
  2. Statistika Terapan Dan Komputasi D3 83.00
  3. Akuntansi S1 93.85
  4. Bimbingan Dan Konseling S1 92.31
  5. Biologi S1 85.83
  6. Ekonomi Dan Keuangan Islam S1 (Prodi Baru)
  7. Ekonomi Pembangunan S1 92.08
  8. Farmasi S1 92.62
  9. Fisika S1 83.38
  10. Geografi S1 87.96
  11. Gizi S1 92.20
  12. Ilmu Hukum S1 93.48
  13. Ilmu Keolahragaan S1 84.25
  14. Ilmu Lingkungan S1 87.35
  15. Ilmu Politik S1 88.46
  16. Ilmu Sejarah S1 87.23
  17. Kedokteran S1(Prodi Baru)
  18. Kesehatan Masyarakat S1 85.03
  19. Kimia S1 84.29
  20. Manajemen S1 93.90
  21. Matematika S1 86.48
  22. P Seni Drama, Tari & Musik (P Seni Musik) S1 83.56
  23. P Seni Drama, Tari & Musik (P Seni Tari) S1 84.23
  24. Pend Ekonomi (Pend Admin Pekantoran) S1 90.57
  25. Pend Teknik Informatika & Komputer S1 89.10
  26. Pend. Guru Pend Anak Usia Dini (Pgpaud) S1 87.81
  27. Pendidikan Bahasa Arab S1 87.53
  28. Pendidikan Bahasa Dan Sastra Indonesia S1 92.15
  29. Pendidikan Bahasa Dan Sastra Jawa S1 87.63
  30. Pendidikan Bahasa Inggris S1 91.78
  31. Pendidikan Bahasa Jepang S1 86.07
  32. Pendidikan Bahasa Mandarin S1 83.26
  33. Pendidikan Bahasa Prancis S1 83.21
  34. Pendidikan Biologi S1 89.73
  35. Pendidikan Ekonomi (Pendidikan Akuntansi) S1 90.03
  36. Pendidikan Ekonomi (Pendidikan Koperasi) S1 85.69
  37. Pendidikan Fisika S1 85.09
  38. Pendidikan Geografi S1 86.02
  39. Pendidikan Guru Sekolah Dasar S1 87.12
  40. Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial S1 87.95
  41. Pendidikan Ipa S1 87.69
  42. Pendidikan Jasmani Sekolah Dasar S1 84.17
  43. Pendidikan Jasmani, Kesehatan & Rekreasi S1 91.14
  44. Pendidikan Kepelatihan Olahraga S1 87.80
  45. Pendidikan Kesejahteraan Keluarga S1 83.66
  46. Pendidikan Kimia S1 85.80
  47. Pendidikan Luar Sekolah S1 84.70
  48. Pendidikan Matematika S1 91.37
  49. Pendidikan Pancasila & Kewarganegaraan S1 89.16
  50. Pendidikan Sejarah S1 88.40
  51. Pendidikan Seni Rupa S1 83.75
  52. Pendidikan Sosiologi & Antropologi S1 90.43
  53. Pendidikan Tata Boga S1 91.46
  54. Pendidikan Tata Busana S1 91.07
  55. Pendidikan Tata Kecantikan S1 89.73
  56. Pendidikan Teknik Bangunan S1 83.49
  57. Pendidikan Teknik Elektro S1 83.32
  58. Pendidikan Teknik Mesin S1 83.64
  59. Pendidikan Teknik Otomotif S1 85.36
  60. Psikologi S1 93.10
  61. Sastra Indonesia S1 87.47
  62. Sastra Inggris S1 91.17
  63. Sastra Jawa S1 83.29
  64. Sastra Prancis S1 83.31
  65. Seni Rupa (Dkv, Lukis, Ptng, Grafis, Gbr Kriya) S1 84.88
  66. Sistem Informasi S1 91.34
  67. Statistika Dan Sains Data S1 (Prodi Baru)
  68. Teknik Arsitektur S1 88.06
  69. Teknik Elektro S1 88.43
  70. Teknik Informatika S1 94.11
  71. Teknik Kimia S1 86.71
  72. Teknik Komputer S1 88.55
  73. Teknik Mesin S1 91.25
  74. Teknik Sipil S1 91.74
  75. Teknologi Pendidikan S1 86.99

Baca juga artikel terkait SNBP 2025 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Edusains
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Fitra Firdaus