Menuju konten utama

Makna Gaun Miss Grand International 2023 Ritassya Wellgreat

Makna tiga gaun yang dipakai Ritassya Wellgreat di ajang kontes kecantikan Miss Grand International 2023.

Makna Gaun Miss Grand International 2023 Ritassya Wellgreat
Ritassya Wellgreat. instagram/missgrandinternational

tirto.id - Miss Grand International (MGI) 2023 telah melangsungkan babak grand final pada Rabu, 25 Oktober 2023, di Phú Thọ Indoor Stadium di Ho Chi Minh City, Vietnam. Dalam kontes kecantikan tersebut, Luciana Fuster dari Peru akhirnya dinobatkan sebagai pemenang.

Miss Grand International 2023 diikuti oleh peserta dari 69 negara, termasuk Indonesia yang diwakili oleh Ritassya Wellgreat. Meski tidak berhasil meraih gelar juara, Ritassya berhasil mengharumkan nama Indonesia dengan masuk 10 besar atau 5th Runner Up Miss Grand International 2023.

Ritassya sendiri sempat memukau publik saat tampil mengenakan busana-busana rancangan desainer ternama Indonesia. Salah satunya saat ia berlaga di National Costume Competition dan tampil dengan kostum bernuansa emas. Bahkan, kostum bertajuk "The Goddess of the Sun" tersebut sampai masuk jajaran Top 5 by Vote.

Selain kostum nasional, Ritassya juga mencuri perhatian saat memakai evening gown penuh kristal yang tampak berkilauan. Tak hanya cantik, setiap busana yang dikenakan oleh Ritassya ternyata memiliki makna tersendiri.

MGI merupakan kontes kecantikan berskala internasional yang telah digelar sejak satu dekade terakhir. Dikutip dari situs Miss Grand International, MGI didirikan di Thailand untuk menggali potensi masyarakat setempat di ajang kontes kecantikan.

Mirip seperti kontes kecantikan lainnya, MGI diselenggarakan untuk mencari para wanita berbakat dan memenuhi 3 karakter body (tubuh ideal), beauty (kecantikan), brain (kecerdasan).

Makna Gaun Rittasya Wellgreat

Setidaknya ada tiga gaun ikonik yang dipakai Ritassya Wellgreat di ajang Miss Grand International 2023. Dua gaun yang ia kenakan merupakan rancangan desainer asal Vietnam, Brian Vo.

Sementara itu, satu gaun Ritassya lainnya dirancang oleh desainer kenamaan Indonesia, Rinaldy Yunardi. Berikut nama-nama kostum dan juga maknanya:

1. Gaun The Goddess of the Sun oleh Rinaldy Yunardi

Pada sesi National Costume Competition, setiap kontestan berkesempatan untuk mengenakan kostum nasional yang benar-benar mewakili negaranya.

Ritassya Wellgreat pun tampil dengan kostum nasional bernuansa warna emas yang tampak gemerlap. Kostum ini diberi nama The Goddess of the Sun dan merupakan rancangan desainer Rinaldy Yunardi.

Menurut Ritassya dalam Instagram pribadinya @Ritassyawellgreat, kostum tersebut terinspirasi dari Dewi Matahari yang merupakan bagian dari mitologi Indonesia. Kostum ini juga menggambarkan kehangatan sinar mentari yang selalu menyinari Tanah Air.

Korset kostum dirancang sedemikian rupa dengan pelat emas, mencerminkan energi matahari yang membara. Alur gaun pada kostum ini juga terlihat bagaikan sungai emas yang mengalir.

Secara keseluruhan, kostum rancangan Rinaldy Yunardi ini benar-benar bisa menggambarkan Indonesia dari sisi budaya, sejarah, dan juga keindahan alamnya.

2. Gaun The Magical Crystal oleh Brian Vo

Pada sesi Evening Gown Competition, Ritassya mengenakan gaun kristal rancangan Brian Vo. Setiap kristalnya dijahit secara manual dengan tangan dan menghasilkan pola yang memesona dan berkilau di setiap gerakan.

Gaun ini pun seolah menggambarkan air terjun kristal yang bercahaya. Memakai gaun ini seolah menjadikan Ritassya sebagai ratu kecantikan abadi. Selain itu, gaun The Magical Crystal ini mampu memancarkan kepercayaan diri, keanggunan, serta kecerdasan yang tak tertandingi.

3. Gaun The Grand Victory oleh Brian Vo

Ritassya kembali mengenakan evening gown rancangan Brian Vo pada babak grand final MGI 2023. Gaun elegan bernuansa merah ini pun diberi nama The Grand Victory.

Gaun tersebut didominasi dengan warna merah dan emas. Terdapat detail rumit yang berhiaskan sulaman emas, payet, dan manik-manik yang dirancang membentuk pola indah pada gaunnya.

Secara keseluruhan, The Grand Victory tak hanya memancarkan kecantikan dan keanggunan, tapi juga melambangkan kemenangan dan kejayaan.

Baca juga artikel terkait MISS GRAND INTERNATIONAL 2023 atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Iswara N Raditya