Menuju konten utama

Link Twibbon Hari Pahlawan 10 November 2025 Gratis untuk Sosmed

Simak link twibbon untuk memperingati Hari Pahlawan pada 10 November 2025. Twibbon ini gratis dan bisa dibagikan di media sosial.

Link Twibbon Hari Pahlawan 10 November 2025 Gratis untuk Sosmed
Sejumlah peserta membawa foto Pahlawan Nasional saat Parade Surabaya Juang 2025 di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (2/11/2025). ANTARA FOTO/Didik Suhartono/rwa.

tirto.id - Masyarakat Indonesia akan memperingati Hari Pahlawan pada 10 November 2025. Hari ini merupakan momen mengenang jasa para pejuang yang bertempur untuk menjaga kemerdekaan.

Tahun ini tepat setelah 80 tahun serangan 10 November, Hari Pahlawan mengusung tema dan logo dengan nuansa semangat dan pesan mendalam tentang teladan para Pahlawan yang berjuang dan relevan dalam gerak laju perkembangan zaman.

Tema Hari Pahlawan 10 November 2025

Kementerian Sosial merilis tema “Pahlawan Teladanku, Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan”. Tema dan logo Hari Pahlawan ini menjadi pandauan dan identitas dalam peringatan nasional tahun 2025.

Tema Hari Pahlawan 2025 pada frasa pertama adalah Pahlawan Teladanku, yang berarti pahlawan dengan semangat juang membangun bangsa, mempertahankan kedaulatan dan kemerdekaan Indonesia wajib menjadi teladan dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Pada frasa kedua tema Hari Pahlawan 2025 yakni “Terus Bergerak, Melanjutkan Perjuangan.” Frasa ini mengandung pesan perjuangan yang terus berlanjut. Perjuangan tidak boleh berhenti, zaman akan berubah dan tantangan serta ancaman terjadi dalam bentuk yang berbeda.



Semangat “Terus Bergerak” merupakan motivasi bagi segenap elemen bangsa untuk terus melakukan inovasi, pengembangan potensi dan perbaikan atas kesalahan dalam pengelolaan negara.

Logo Hari Pahlawan 2025 didesain dengan simpel dan penuh makna. Logo ini menampilkan seorang yang bergerak dengan membawa bendera merah putih yang berkibar. Desain yang menampilkan gerakan visual tersebut merupakan perlambangan tekad, keberanian dan menuju masa depan Indonesia.

Logo Hari Pahlawan ini menggambarkan kelanjutan semangat perjuangan para pahlawan yang terus berkobar dalam diri generasi bangsa. Berbagai elemen dalam logo ini merepresentasikan makna perjuangan, keteladanan dan gerak menuju Indonesia emas Tahun 2045.

Agenda Hari Pahlawan 10 November 2025

Kegiatan utama untuk memperingati Hari Pahlawan biasanya berupa ziarah ke makam pahlawan dan upacara bendera.

Pemerintah menyelenggarakan Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata tanggal 10 November 2025 pukul 08.00 WIB.



Akan dilakukan juga Upacara Tabur Bunga di Laut tanggal 10 November 2025 pukul 08.00 WIB di Perairan Teluk Jakarta. Kemudian agenda lain adalah Upacara Penganugerahan Gelar Pahlawan Nasional di Istana Negara.

Adapun bagi instansi pemerintah dan non-pemerintah, serta lembaga yang tidak menyelenggarakan upacara bendera dapat menyaksikan Upacara Ziarah Nasional dengan Inspektur Upacara Presiden RI melalui siaran TVRI atau Channel Resmi Kemensos RI.

Kemensos juga mengimbau ada pengibaran Bendera Merah Putih satu tiang penuh di setiap rumah

dan lingkungan pemukiman penduduk pada tanggal 10 November 2025.

Ada pula Hening Cipta pada 10 November 2025 selama 60 detik dimulai pukul 08.15 (zona waktu setempat) secara serentak di seluruh Indonesia.

Link Twibbon Hari Pahlawan 20 November 2025

Untuk ikut menyemarakkan Hari Pahlawan pada 10 November, Anda bisa mengunduh twibbon gratis berikut ini, kemudian memasang foto yang Anda inginkan dan membagikan twibbon tersebut di media sosial.

Twibbon Hari Pahlawan 1

Twibbon Hari Pahlawan 2

Twibbon Hari Pahlawan 3

Twibbon Hari Pahlawan 4



Twibbon Hari Pahlawan 5

Twibbon Hari Pahlawan 6

Twibbon Hari Pahlawan 7



Twibbon Hari Pahlawan 8

Twibbon Hari Pahlawan 9

Baca juga artikel terkait HARI PAHLAWAN 2025 atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Aktual dan Tren
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Ibnu Azis