tirto.id - Pendaftaran PPDB/SPMB SMP Bantul 2025 berlangsung mulai 23 Juni 2025. Calon murid atau orang tua/wali dapat mengetahui link pendaftaran beserta cara cek daya tampung yang disediakan sekolah.
SPMB mulai diterapkan serentak pada 2025 di jenjang SD, SMP, SMA/Sederajat. Sistem tersebut menjadi pengganti PPDB.
PPDB/SPMB SMP Bantul 2025 terdiri dari empat jalur yaitu domisili (radius dan wilayah), prestasi, afirmasi dan mutasi. Masing-masing jalur memilki kuota dan persyaratan tertentu yang harus dipenuhi oleh calon murid.
Link Pendaftaran PPDB/SPMB SMP Bantul 2025 dan Tata Caranya
Melansir laman resmi SPMB Bantul 2025, pendaftaran murid baru diggelar secara online. Pada proses pendaftaran, calon murid perlu mengajukan akun terlebih dahulu. Setelah akun terverifikasi, calon murid dapat melakukan pendaftaran dan memilih sekolah tujuan.
Sebelum melakukan pendaftaran, calon murid hendaknya mempersiapkan beberapa berkas yang dipersyaratkan terlebih dahulu. Hal ini mempermudah pendaftaran khususnya saat diminta mengisi data penting sesuai dengan data aslinya.
Calon murid dapat mengakses tautan berikut untuk melakukan pendaftaran PPDB/SPMB SMP Bantul 2025:
Link Pendaftaran PPDB/SPMB SMP Bantul 2025
Berikut tata cara pendaftaran PPDB/SPMB SMP Bantul 2025 yang dapat digunakan sebagai acuan calon murid:
Pengajuan akun
- Pengajuan akun di laman SPMB https://bantulkab.spmb.id/
- Isi NISN dan formulir secara online
- Cetak formulir yang telah terisi lengkap sebanyak 2 kali
- Verifikasi akun ke sekolah tujuan dengan membawa formulir cetak dan persyaratan pendaftaran.
- Kemudian, pihak operator akan mengecek berkas dan mencetak bukti verifikasi.
- Buka lama SPMB
- Isi NISN dan token pendaftaran yang diberikan pihak sekolah
- Isikan password yang mudah diingat
- Pilih jalur pendaftaran
- Klik menu “pendaftaran”
- Lalu klik tombol “daftar” dan pilih sekolah tujuan.
Cara Cek Daya Tampung Sekolah di PPDB/SPMB SMP Bantul 2025
Selain mengetahui link pendaftaran dan tata caranya, calon murid juga perlu memperhatikan daya tampung yang disediakan masing-masing sekolah yang terlibat dalam PPDB/SPMB SMP Bantul 2025.
Daya tampung yang tersedia menjadi bahan pertimbangan karena berkaitan dengan potensi diterima atau tidaknya calon murid. Berikut cara cek daya tampung sekolah pada PPDB/SPMB SMP Bantul 2025:
- Buka laman SPMB Bantul
- Pilih jenjang dan jalur tujuan
- Klik menu “daya tampung”
- Layar akan menampilkan jumlah daya tampung yang tersedia masing-masing sekolah.
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Beni Jo
Masuk tirto.id






































