Menuju konten utama

75 Soal tentang Sumpah Pemuda dan Jawabannya

Berikut ini kumpulan pertanyaan Sumpah Pemuda cerdas cermat beserta jawabannya yang dapat dipakai untuk mengisi perlombaan Hari Sumpah Pemuda.

75 Soal tentang Sumpah Pemuda dan Jawabannya
Unit Pelaksana Teknis (UPT) Museum Provinsi Kalimantan Barat menggelar Lomba Cerdas Cermat (LCC) Permuseuman 2022, di Pontianak, Rabu (10/8). (Indra Santoso/Arif Prada/Nusantara Mulkan)

tirto.id - Contoh soal cerdas cermat Hari Sumpah Pemuda dapat dipakai untuk mengisi perlombaan peringatan tahunan ini.

Lomba cerdas cermat menjadi salah satu kegiatan yang bisa diselenggarakan di sekolah untuk memperingati peristiwa Sumpah Pemuda yang terjadi pada 1928 silam.

Sejumlah contoh soal tentang Sumpah Pemuda yang disajikan dalam artikel ini dapat menjadi referensi belajar bagi siswa yang akan mengikuti lomba cerdas cermat pada perayaan Hari Sumpah Pemuda di sekolah.

Setiap tanggal 28 Oktober Indonesia selalu memperingatinya sebagai Hari Sumpah Pemuda. Peringatan tersebut dilatar belakangi oleh peristiwa bersejarah yakni pencetusan tiga ikrar yang kemudian disebut dengan Sumpah Pemuda dalam Kongres Pemuda II yang dilaksanakan di Batavia (Jakarta) pada 28 Oktober 1928.

Adapun isi dari Sumpah Pemuda tersebut yaitu bertanah air satu, berbangsa satu, berbahasa satu: Indonesia.

Artikel berikut ini akan menyajikan pertanyaan tentang Sumpah Pemuda dan jawabannya, baik dalam bentuk pilihan ganda maupun essay.

Kumpulan Soal Cerdas Cermat tentang Sumpah Pemuda Pilihan Ganda dan Jawabannya

Contoh soal cerdas cermat Sumpah Pemuda beserta jawabannya berikut ini dapat dijadikan sebagai bahan latihan sebelum mengikuti lomba cerdas cermat dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda yang akan diselenggarakan di sekolah.

Dengan mempelajari dan mengerjakan berbagai soal tentang Sumpah Pemuda beserta jawabannya, siswa dapat mengukur sejauh mana pemahaman mereka terhadap materi yang akan diujikan dalam lomba cerdas cermat yang akan digelar.

1. Ikrar yang dibacakan pada 28 Oktober 1928 dikenal dengan nama...

A. Sumpah Pemuda

B. Proklamasi

C. Pancasila

D. Satu Nusa Satu Bangsa

E. Manipol Usdek

Jawaban: A

2. Menurut Hilderd Geertz, Indonesia memilikui suku bangsa sebanyak...

A. 100

B. 200

C. 300

D. 400

E. 450

Jawaban: C

3. Semangat Sumpah Pemuda perlu kita jaga. Tujuannya adalah ....

A. Agar persatuan dan kesatuan bangsa dapat terjaga

B. Agar kita bisa menjajah bangsa lain

C. Agar bangsa Indonesia bisa menakuti dunia

D. Agar negara Indonesia menjadi negara adikuasa

E. Agar negara Indonesia ditiru oleh negara lain

Jawaban: A

4. Contoh sikap yang baik dalam membina persatuan di lingkungan sekolah adalah ....

A. Berkelahi dengan teman

B. Mengejek teman yang bodoh

C. Berteman dengan siapa saja

D. Pilih-pilih teman sedaerah saja

E. Berteman dengan yang punya hobi sama

Jawaban: C

5. Pihak-pihak yang wajib menjaga kerukunan dan persatuan di sekolah adalah ....

A. Siswa

B. Guru

C. Kepala Sekolah

D. Petugas Tata Usaha

E. Semua warga sekolah

Jawaban: E

6. Berikut ini yang tidak termasuk isi sumpah pemuda adalah ....

A. Kami putra dan putri Indonesia mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia

B. Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.

C. Kami putra dan putri Indonesia mengaku berbudaya yang satu, budaya Indonesia.

D. Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.

E. Semua benar

Jawaban: C

7. Sumpah pemuda terjadi pada tanggal ....

A. 17 Agustus

B. 21 April

C. 10 November

D. 28 Oktober

E. 1 Juni

Jawaban: D

8. Saat terjadi sumpah pemuda, Indonesia masih dijajah oleh negara ....

A. Inggris

B. Belanda

C. Portugis

D. Jepang

E. China

Jawaban: B

9. Para pemuda Indonesia pada zaman dahulu melakukan sumpah pemuda agar dapat ....

A. Menjadi penguasa

B. Terus sekolah

C. Bersatu mengusir penjajah

D. Menjadi tentara Belanda

E. Memiliki rumah

Jawaban: C

10. Para pemuda berikrar bahwa mengaku bertumpah darah yang satu, yaitu ....

A. Tanah air Jawa

B. Tanah air Nusantara

C. Tanah air Indonesia

D. Tanah air sabang merauke

E. Tanah Air Sumatra

Jawaban: C

11. Wilayah Indonesia disebut pula dengan istilah ....

A. Sunda kelapa

B. Tanah rencong

C. Negeri atas angin

D. Nusantara

E. Tanah Jawa

Jawaban: D

12. Di sekolah ada Rani yang berasal dari Jawa Tengah, Rian dari Kalimantan Barat, dan Fuad berasal dari Jawa timur. Walaupun demikian, mereka harus hidup dengan ....

A. Rukun dan bersahabat

B. Sendiri-sendiri

C. Tidak mau berteman

D. Pilih-pilih teman

E. Semua benar

Jawaban: A

13. Satu nusa berarti satu ....

A. Tanah air

B. Bahasa

C. Budaya

D. Kesatuan

E. Jiwa

Jawaban: A

14. Indonesia adalah negara yang memiliki ....

A. Sedikit pulau

B. Satu pulau

C. Puluhan pulau

D. Ribuan pulau

E. Ratusan pulau

Jawaban: C

15. Berikut ini yang tidak termasuk suku-suku yang ada di Indonesia adalah ....

A. Suku Jawa dan Suku Sunda

B. Suku Indian dan Suku Aborigin

C. Suku Batak dan Suku Dayak

D. Suku Asmat dan Suku Minangkabau

E. Suku Aceh dan Suku Minahasa

Jawaban: B

16. Suku Dayak berasal dari pulau ....

A. Kalimantan

B. Irian Jaya

C. Sulawesi

D. Sumatra

E. Bali

Jawaban: A

17. Walaupun Indonesia terdiri dari banyak suku, tetapi kita harus ....

A. Menonjolkan suku kita masing-masing

B. Selalu menganggap suku kita yang terbaik

C. Tetap saling menghormati satu sama lain

D. Merendahkan suku yang tidak sedaerah

D. Berkompetisi dengan suku yang lain

Jawaban: C

18. Berikut ini adalah yang termasuk keragaman budaya di Indonesia, kecuali...

A. Mata uang

B. Bahasa daerah

C. Kuliner nusantara

D. Rumah adat

E. Senjata khas

Jawaban: A

19. Salah satu suku yang termasuk ke dalam deutero Melayu adalah..

A. Batak

B. Toraja

C. Dayak

D. Asmat

E. Jawa

Jawaban: E

20. Semendo adalah salah satu suku bangsa yang berasal dari Provinsi...

A. DKI

B. Yogyakarta

C. NTT

D. Lampung

E. Banten

Jawaban: D

21. Keragaman suku bangsa menjadi modal Utama dalam...

A. Mengusulkan pemekaran wilayah

B. Mengembangkan semangat kesukuan

C. Mempererat semangat suku bangsa

D. Mempertahankan keutuhan NKRI

E. Mencari potensi tambang daerah

Jawaban: D

22. Sumber Utama budaya Indonesia adalah...

A. Budaya asing

B. Budaya nasional

C. Budaya daerah

D. Pengaruh asing

E. Wisata lokal

Jawaban: C

23. Berikut ini contoh sikap toleran dalam kehidupan beragama di Indonesia, kecuali...

A. Saling menghormati kebebasan memeluk agama

B. Saling menghormati kebebasan melaksanakan ibadat

C. Tidak memaksakan suatu agama terhadap orang lain

D. Bersikap toleransi terhadap perayaan keagamaan orang lain

E. Menganggap agama sendiri adalah agama yang paling Utama

Jawaban: E

24. Indonesia dikenal sebagai bangsa yang majemuk karena...

A. Terdiri atas beraneka ragam suku bangsa

B. Mempunyai sumber daya yang melimpah

C. Mempunyai beragam kuliner khas daerah

D. Memiliki beragam keunikan alam

E. Hutan tropisnya sangat luas

Jawaban: A

25. Kebudayaan dari tiap-tiap bangsa disebut...

A. Kebudayaan nusantara

B. Kebudayaan Indonesia

C. Kebudayaan lokal

D. Kebudayaan daerah

E. Kebudayaan nasional

Jawaban: E

26. Tradisi yang berada di masing-masing suku bangsa sebaiknya...

A. Dilupakan

B. Dihapus

C. Diragukan

D. Dilestarikan

E. Dipersembahkan

Jawaban: D

27. Dengan suku bangsa yang lain kita harus...

A. Acuh

B. Mencela

C. Menghargai

D. Melupakan

E. Menggunjing

Jawaban: C

28. Perasaan kesukuan yang berlebihan disebut juga dengan...

A. Primodialisme

B. Etnosentrisme

C. Dinamisme

D. Diskriminatif

E. Stereotip

Jawaban: A

29. Wolio, kalisusu, Buton, dan Tolaki adalah nama suku bangsa di...

A. Sulawesi Tenggara

B. Banten

C. Maluku

D. Papua

E. Kalimantan

Jawaban: A

30. Salah satu keunikan bahwa daerah di Indonesia adanya tingkatan-tingkatan Bahasa. Contohnya kromo inggil dan ngoko dalam Bahasa...

A. Sunda

B. Melayu

C. Jawa

D. Bali

E. Batak

Jawaban: A

31. Konsepsi mengenai sifat suatu golongan berdasarkan prasangka yang subjektif dan tidak tepat disebut...

A. Primordialisme

B. Etnosentrisme

C. Diskriminatif

D. Stereotip

E. Egoisme

Jawaban: D

32. Toleransi berasal dari Bahasa...

A. Latin

B. China

C. Romawi

D. Arab

E. Yunani

Jawaban: A

33. Etnosentrisme adalah permasalahan yang muncul atas dasar...

A. Sosial

B. Ekonomi

C. Budaya

D. Gender

E. Politik

Jawaban: C

34. Salah satu lagu dari daerah Papua adalah...

A. Apuse

B. Goro-goro

C. Paris brantai

D. Angina halus

E. Macepet-cepetan

Jawaban: A

35. Agama yang resmi diakui pemerintah Indonesia, kecuali...

A. Kristen

B. Islam

C. Protestan

D. Buddha

E. Animisme

Jawaban: E

36. Senjata khas tradisional yang berasal dari Jawa Barat adalah...

A. Cerulit

B. Mandau

C. Kujang

D. Rencong

E. Keris

Jawaban: C

37. Tanduk Majeng adalah nama lagu daerah yang berasal dari...

A. Sumatra Barat

B. Jambi

C. DKI Jakarta

D. Madura

E. Lampung

Jawaban: D

38. Kesenian Ludruk berasal dari daerah...

A. Jawa Timur

B. DKI Jakarta

C. Jawa Tengah

D. D.I. Yogyakarta

E. Jawa Barat

Jawaban: A

39. Asmat adalah salah satu suku bangsa yang berasal dari...

A. Sumatra

B. Papua

C. Kalimantan

D. Sulawesi

E. Bali

Jawaban: B

40. Semua warga negara diberikan hal yang sama untuk mendapatkan pekerjaan dan penghidupan yang layah yang tercantum dalam pasal...

A. 27 ayat (2)

B. 28 ayat (2)

C. 27 ayat (1)

D. 29 ayat (2)

E. 29 ayat (1)

Jawaban: A

41. Istilah Indonesia menjadi nama resmi di seluruh tanah air, bangsa, dan negara Indonesia dikenal melalui peristiwa …

A. Kebangkitan Nasional

B. Proklamasi Kemerdekaan

C. Sidang BPUPKI

D. Sumpah Pemuda

E. Sidang PPKI

Jawaban: D

42. Upaya mempersatukan bangsa Indonesia dimulai dari mempersatukan organisasi pemuda melalui. Kongres Pemuda yang I pada tahun …

A. 1908

B. 1925

C. 1926

D. 1927

E. 1928

Jawaban: C

43. Kongres pemuda I dilaksanakan pada tanggal....

A. Tanggal 30 April-2 Mei 1926

B. Tanggal 30 April-2 Mei 1928

C. Tanggal 23 April-2 Mei 1926

D. Tanggal 23 April-2 Mei 1928

E. Tanggal 30 Mei-2 Juni 1927

Jawaban: B

44. Tujuan Sumpah Pemuda tahun 1928 adalah ….

A. Menambah kegiatan gerakan pemuda Indonesia

B. Mempersatukan seluruh kekuatan gerakan pemuda Indonesia

C. Mempersatukan seluruh bangsa Indonesia

D. Mempercepat proses pencapaian kemerdekaan

E. Mengkoordinasi gerakan-gerakan politik Indonesia

Jawaban: B

45. Pada rapat kedua, Kongres Pemuda II membahas masalah …

A. Pelatihan kemandirian bangsa

B. Pendidikan kebangsaan dan demokrasi

C. Pembentukan Ikrar Sumpah Pemuda

D. Mempersiapkan konggres-konggres pemuda berikutnya

E. Semua perkumpulan pemuda harus bersatu dalam organisasi

Jawaban: B

46. Seharusnya dengan mengenang sejarah Sumpah pemuda, kita bisa meneladani dan meniru sikap dan perilaku mereka, yaitu …

A. Tidak ada organisasi yang rangkap jabatan dalam kepanitiaan Kongres Pemuda

B. Semangat perjuangan para pemuda yang mampu menggelorakan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia untuk merebut kemerdekaan

C. Mereka saling mempererat solidaritas organisasi kedaerahannya, bukan menggoyahkannya

D. Tekad untuk mencapai kemerdekaan demi mengangkat harkat dan martabat hidup bangsa

E. Memperkuat semangat primordialisme

Jawaban: B

47. Contoh peran pemuda dalam perjuangan menuju kemerdekaan adalah …

A. Ikut dalam berbagai kegiatan melalui organisasi pemuda

B. Mengikuti perkembangan kepemudaan di dunia

C. Pemuda selalu sadar akan perannya

D. Dicetuskannya ikrar Sumpah Pemuda

E. Pembentukan organisasi kepanduan

Jawaban: D

48. Peristiwa Sumpah Pemuda tahun 1928 menunjukkan bahwa …

A. Perjuangan mencapai Indonesia Merdeka dirintis oleh kaum terpelajar

B. Bangsa Indonesia biasa terjajah sehingga untuk merdeka harus dibicarakan terlebih dahulu

C. Persatuan dan kesatuan para pemuda bangsa merupakan kekuatan utama untuk merdeka

D. Bangsa Indonesia berasal dari keturunan bangsa yang setia sehingga Sumpah Pemuda menjadi sumpah setia mereka atas perjuangan organisasinya

E. Titik awal perjuangan bangsa Indonesia

Jawaban: C

49. Makna dari kalimat kedua dalam Sumpah Pemuda adalah …

A. Bahasa Indonesia sebagai bahasa pemersatu

B. Bersatunya suku bangsa Indonesia

C. Memegang teguh prinsip bersatu ‘tanah air Indonesia

D. Pemuda pemudi Indonesia berikrar bersama

E. Pemuda-pemudi Indonesia menolak perbedaan

Jawaban: B

50. Pengaruh Sumpah Pemuda bagi perjuangan bangsa Indonesia adalah …

A. Mempercepat proses kemerdekaan

B. Belanda bersikap lunak kepada pejuang Indonesia

C. Meningkatkan kesadaran nasional

D. Memperkuat semangat dan tekad para pemuda untuk bersatu

E. Bahasa Indonesia sebagai bahasa bangsa

Jawaban: C

51. Perhatikan nama-nama berikut !

  1. Sugondo Joyopuspito
  2. Muhammad Yamin
  3. Amir Syarifuddin
  4. Moh. Hatta
  5. Soekarno
Kongres Pemuda II tanggal 28 Oktober 1928 yang kemudian menghasilkan Ikrar Pemuda dengan beberapa tokoh yang memegang peranan penting saat konres, ditunjukkan oleh nomor …

A. 1, 2 dan 3

B. 1, 2 dan 4

C. 1, 3 dan 4

D. 2, 3 dan 5

E. 3, 4 dan 5

Jawaban: A

52. Sebagai seorang pelajar, pemuda yang akan menjadi penerus bangsa, sikap yang masih relevan dengan Kongres Pemuda II yang perlu dilakukan antara lain…

A. mematuhi dan melaksanakan “Janji Siswa”

B. mengikuti upacara bendera dengan khidmad

C. menghindari perbedaan pendapat dengan guru

D. tetap menjaga persatuan dan kesatuan sesama siswa

E. mengikuti seluruh kegiatan ekskul yang ada di sekolah

Jawaban: A

53. Akhir-akhir ini budaya Indonesia semakin dilupakan seiring berjalannya waktu, budaya Indonesia semakin tergerus dengan hal-hal yang berbau modernisasi. Dalam menjaga dan melestarikan budaya lokal yang ada dalam masyarakat dapat dilakukan dengan berbagai cara, salah satunya dengan mendukung kelestarian budaya dan ikut menjaga budaya lokal. Berdasarkan deskripsi di atas nilai yang terkandung dalam wacana tersebut adalah .....

A. Nilai Cinta Bangsa dan Tanah Air

B. Nilai akan Meningkatkan Semangat Gotong Royong

C. Nilai akan Mengutamakan Kepentingan Bangsa

D. Nilai memperkuat persatuan dan kesatuan para pemuda bangsa Indonesia

E. Nilai menerima dan menghargai akan adanya perbedaan demi terciptanya satu bangsa, yaitu bangsa Indonesia.

Jawaban: A

54. Makna dan arti penting yang dapat kita petik dari peristiwa Kongres Pemuda II yang menghasilkan Sumpah Pemuda antara lain…

A. memperkuat keterikatan organisasi-organisasi dalam menyongsong Indonesia merdeka

B. sebagai momentum sejarah bangsa dalam memperkuat peranan pemuda pada setiap perubahan

C. menjadi landasan persatuan yang kuat untuk membangun Indonesia sampai saat ini

D. menunjukkan perbedaan pendapat yang membawa perubahan kehidupan dalam mencapai kemerdekaan

E. peristiwa yang membanggakan bagi pemuda yang mempunyai peranan penting dalam berbagai perubahan

Jawaban: C

55. Kongres Pemuda II tanggal 28 Oktober 1928 yang menghasilkan Ikrar Pemuda membawa pengaruh besar terhadap aktifitas Pergerakan Nasional Indonesia di antaranya adalah ….

A. sebagai pemicu lahirnya nilai-nilai persatuan dalam organisasi pergerakan

B. memperkuat landasan perjuangan dalam bentuk persatuan untuk mencapai kemerdekaan

C. menunjukkan dominannya peran serta golongan pemuda dalam memperjuangkan kemerdekaan

D. pemuda memposisikan dirinya sebagai pemerhati organisasi-organisasi pergerakan nasional Indonesia

E. terselesaikannya perbedaan pendapat antara golongan pemuda dengan golongan tua dalam pergerakan Indonesia

Jawaban: B

56. Sumpah Pemuda merupakan salah satu tonggak sejarah dalam pergerakan kemerdekaan Indonesia, di mana di dalamnya berisi semangat akan cita-cita berdirinya suatu negara Indonesia. Dari deskripsi tersebut, maka simpulkan makna ketiga dari sumpah pemuda yaitu...

A. Sebagai suatu bangsa yang besar, Bangsa Indonesia sendiri terdiri dari berbagai macam suku dan budaya yang menghasilkan berbagai perbedaan dalam bahasa.

B. Meningkatkan rasa persatuan dan kesatuan, maka para pemuda Indonesia juga sepakat untuk menggunakan satu bahasa persatuan, yaitu Bahasa Indonesia bersama dengan semangat menjunjung Bangsa Indonesia. Satu bahasa persatuan tersebut juga menjadi salah satu ciri-ciri negara kesatuan.

C. Seluruh pemuda Indonesia akan bertumpah darah demi menjunjung tinggi hanya untuk satu bangsa, Bahasa Indonesia.

D. seluruh pemuda Indonesia akan bertumpah darah demi menjunjung tinggi hanya untuk satu bangsa, Bangsa Indonesia. Setiap pemuda harus selalu berjuang untuk mengokohkan satu satunya bangsa yang dicintai, yaitu Bangsa Indonesia.

E. Bahasa Indonesia merupakan wujud dari adanya rasa cinta terhadap bangsa dan juga tanah air Indonesia, atau juga dapat dipahami sebagai adanya suatu rasa nasionalisme.

Jawaban: A

57. Sumpah Pemuda merupakan salah satu tonggak sejarah dalam pergerakan kemerdekaan Indonesia, di mana di dalamnya berisi semangat akan cita-cita berdirinya suatu negara Indonesia. Dari deskripsi tersebut, maka simpulkan makna pertama dari sumpah pemuda yaitu...

A. Seluruh pemuda Indonesia akan bertumpah darah demi menjunjung tinggi hanya untuk satu bangsa, Bangsa Indonesia.

B. Wujud dari adanya rasa cinta terhadap bangsa dan juga tanah air Indonesia, atau juga dapat dipahami sebagai adanya suatu rasa nasionalisme.

C. Seluruh pemuda Indonesia berjuang hingga darah penghabisan demi menjunjung tinggi tanah air Indonesia dalam perlawanannya terhadap penjajah

D. Memiliki rasa cinta terhadap bangsa dan tanah air Indonesia juga berarti bahwa setiap warga Indonesia wajib untuk selalu setia dan juga bangga terhadap satu satunya bangsa dan negara Indonesia.

E. Ikhlas atau rela untuk memberikan apapun yang dimilikinya demi kepentingan bangsa dan negara, walaupun dapat menimbulkan penderitaan bagi diri sendiri.

Jawaban: C

58. Sumpah Pemuda merupakan salah satu tonggak sejarah dalam pergerakan kemerdekaan Indonesia, di mana di dalamnya berisi semangat akan cita-cita berdirinya suatu negara Indonesia. Diputuskan dalam Kongres Pemuda Kedua, 27-28 Oktober 1928 di Batavia, Sumpah Pemuda mengandung cita-cita akan lahirnya “tanah air Indonesia, “bangsa Indonesia”, dan juga “bahasa Indonesia”. Dari deskripsi tersebut, maka simpulkan makna kedua dari sumpah pemuda yaitu...

A. Seluruh pemuda Indonesia akan bertumpah darah demi menjunjung tinggi hanya untuk satu bangsa, Bangsa Indonesia.

B. seluruh pemuda Indonesia akan bertumpah darah demi menjunjung tinggi hanya untuk satu bangsa, Bangsa Indonesia. Setiap pemuda harus selalu berjuang untuk mengokohkan satu satunya bangsa yang dicintai, yaitu Bangsa Indonesia.

C. Bangsa Indonesia merupakan wujud dari adanya rasa cinta terhadap bangsa dan juga tanah air Indonesia, atau juga dapat dipahami sebagai adanya suatu rasa nasionalisme.

D. Memiliki rasa cinta terhadap bangsa dan tanah air Indonesia juga berarti bahwa setiap warga Indonesia wajib untuk selalu setia dan juga bangga terhadap satu satunya bangsa dan negara Indonesia.

E. Seluruh pemuda Indonesia berjuang hingga darah penghabisan demi menjunjung tinggi tanah air Indonesia dalam perlawanannya terhadap penjajah.

Jawaban: D

59. Perhatikan data-data berikut !

1. Persatuan dan kesatuan

2. Semangat kebangsaan

3. Semangat berorganisasi

4. Kerjasama

5. Keikhlasan

Nilai-nilai karakter Kongres Pemuda 28 Oktober 1928 yang masih sangat relevan sampai saat ini antara lain ditunjukkan oleh nomer …

A. 1, 2 dan 3

B. 1, 2 dan 4

C. 1, 3 dan 4

D. 2, 3 dan 5

E. 3, 4 dan 5

Jawaban: A

60. Berdasarkan hasil Kongres Pemuda I semua organisasi kepemudaan dilebur dalam satu wadah organisasi dengan nama …

A. PIR

B. PPPI

C. PI

D. PIM

E. PPMI

Jawaban: B

Kumpulan Soal Essay tentang Sumpah Pemuda Beserta Jawabannya

Ilustrasi Sumpah Pemuda

Diorama WR Supratman memainkan biola menyanyikan lagu Indonesia Raya dalam Kongres Pemuda II di Museum Sumpah Pemuda. (ANTARA/Dewanto Samodro)

1.Kapan pertama kali Ikrar Sumpah Pemuda dibacakan?

Jawab: pada tanggal 28 Oktober 1928

2. Siapa tokoh yang membacakan Sumpah Pemuda?

Jawab: Soegondo Djojopoespito

3. Siapakah wakil Ketua Kongres Pemuda II?

Jawab: Djoko Marsaid

4. Negara apa yang menjajah Indonesia saat peristiwa pengikraran Sumpah Pemuda ?

Jawab: Negara Belanda.

5. Peristiwa apa yang sedang terjadi saat ikrarnya sumpah kaum muda tersebut?

Jawab: Peristiwa Kongres Pemuda II

6. Dimana tempat pelaksanaan Kongres pemuda yang kedua?

Jawab: Batavia saat ini Jakarta

7. Siapakah tokoh yang melahirkan gagasan bahwa bahasa Indonesia menjadi bahasa persatuan dalam ikrar Sumpah Pemuda?

Jawab: Muhammad Yamin.

8. Kapan Kongres Pemuda Pertama dilaksanakan?

Jawab: 30 April-2 Mei 1926

9. Bagaimanakah pengamalan nilai-nilai Sumpah Pemuda yang anda lakukan sebagai pemuda Indonesia pada masa kini?

Jawab:

Pengamalan nilai-nilai sumpah pemuda yang dapat dilakukan sebagai generasi pemuda adalah:

  • Cinta bangsa dan tanah air: contohnya dapat diwujudkan dengan cara mencintai produk dalam negeri
  • Persatuan: menolak faham-faham yang dapat memecah belah persatuan bangsa seperti rasisme, terorisme, dan separatisme
  • Menerima dan Menghargai Perbedaan: menghormati orang lain yang berbeda dengan kita
  • Sikap rela berkorban: rela berkorban demi bangsa dan negara Indonesia
  • Mengutamakan kepentingan bangsa
  • Nilai Semangat Persaudaraan
  • Gotong Royong
10. Bagaimanakah peran anda sebagai pemuda Indonesia pada masa kini dalam menyikapi sumpah pemuda?

Jawab:

Peran generasi muda pada masa kini dalam memaknai sumpah pemuda adalah:

(1) berperan aktif dalam memupuk rasa persatuan dan kesatuan bangsa,

(2) menolak semua paham yang dapat memecah belah persatuan bangsa seperti terorisme, rasisme, dan separatisme,

(3) ikut serta dalam memajukan bangsa Indonesia di segala bidang masing-masing.

11. Apa tujuan Sumpah Pemuda?

Jawab:

Tujuan utama dari Sumpah Pemuda adalah untuk memperkuat persatuan dan kesatuan pemuda Indonesia dari berbagai suku, agama, dan daerah. Ikrar ini diharapkan dapat mendorong semangat nasionalisme, sehingga pemuda bersatu dalam perjuangan merebut kemerdekaan dari penjajah.

12. Apa hubungan antara Kongres Pemuda II dan lagu "Indonesia Raya"?

Jawab:

Lagu "Indonesia Raya" pertama kali diperdengarkan secara instrumental dalam Kongres Pemuda II pada 28 Oktober 1928. Lagu ini dikarang oleh Wage Rudolf Supratman dan menjadi simbol semangat kebangsaan yang mengiringi lahirnya Sumpah Pemuda. Lagu ini kemudian dijadikan lagu kebangsaan Indonesia.

13. Apa dampak jangka panjang dari Sumpah Pemuda bagi Indonesia?

Jawab:

Dampak jangka panjang dari Sumpah Pemuda adalah terciptanya kesadaran nasional yang lebih kuat, yang kemudian menjadi fondasi perjuangan untuk meraih kemerdekaan Indonesia pada 1945. Semangat persatuan yang diikrarkan pada Sumpah Pemuda juga terus diwariskan kepada generasi penerus sebagai landasan membangun negara yang bersatu dan berdaulat.

14. Bagaimana Sumpah Pemuda memengaruhi gerakan-gerakan organisasi kepemudaan saat ini?

Jawab:

Sumpah Pemuda menjadi inspirasi bagi berbagai gerakan organisasi kepemudaan saat ini dalam hal pentingnya persatuan dan kesatuan. Banyak organisasi kepemudaan yang bergerak di bidang sosial, politik, dan budaya mengusung semangat persatuan untuk membangun bangsa. Sumpah Pemuda menjadi pengingat bahwa peran pemuda sangat krusial dalam kemajuan bangsa.

15. Apa tantangan terbesar yang dihadapi pemuda saat menyusun Sumpah Pemuda?

Jawab:

Tantangan terbesar yang dihadapi pemuda saat menyusun Sumpah Pemuda adalah perbedaan suku, bahasa, dan latar belakang budaya. Namun, mereka mampu mengesampingkan perbedaan tersebut demi tujuan bersama, yaitu memperjuangkan kemerdekaan Indonesia. Mereka juga menghadapi tekanan dari pemerintah kolonial Belanda yang mengawasi pergerakan nasionalis.

Baca juga artikel terkait HARI SUMPAH PEMUDA atau tulisan lainnya dari Ririn Margiyanti

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ririn Margiyanti
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Yulaika Ramadhani
Penyelaras: Dhita Koesno