Menuju konten utama

100+ Contoh Slogan Berbagai Tema yang Menarik dan Kreatif

Contoh slogan dalam berbagai tema bisa dijadikan panduan referensi. Cek daftar kumpulan contoh slogan berbagai tema di artikel ini.

100+ Contoh Slogan Berbagai Tema yang Menarik dan Kreatif
Ilustrasi Kamus. foto/IStockphoto

tirto.id - Contoh slogan berbagai tema yang menarik dan kreatif bisa dijadikan referensi penting. Deretan contoh slogan bisa memiliki makna yang jelas, singkat, dan padat membawa pesan penting.

Menurut KBBI, slogan adalah perkataan atau kalimat pendek yang menarik atau mencolok dan mudah diingat untuk memberitahukan atau mengiklankan sesuatu. Biasanya slogan dapat berbentuk kalimat, klausa, atau frasa.

Sebuah slogan harus berisi pilihan kata yang singkat, jelas, padat, komunikatif, dan persuasif. Dikutip dari MasterClass Berkomunikasi Persuasif Kemendikbud, biasanya slogan dibuat untuk kepentingan komunikasi, baik untuk perdagangan, sosialisasi, dan periklanan. Slogan dalam iklan biasanya ada di baliho, video, dan poster.

Penggunaan slogan juga bisa membawa pesan atau identitas dari suatu institusi atau lembaga. Jadi tak heran jika slogan dapat dikatakan bersifat sosial dan bisa menginspirasi seseorang atau sekelompok orang.

Lantas, seperti apa contoh slogan berbagai tema yang menarik dan kreatif? Cek selengkapnya di artikel ini.

Contoh Slogan Berbagai Tema yang menarik

ilustrasi pelajaran bahasa indonesia

ilustrasi pelajaran bahasa indonesia. FOTO/iStockphoto

Contoh slogan dengan berbagai tema yang menarik bisa dijadikan panduan untuk membuat slogan. Setidaknya melalui contoh slogan ini, pembaca bisa memiliki gambaran lebih jelas tentang seperti apa itu slogan.

Berikut contoh slogan berbagai tema yang menarik:

1. Contoh Slogan Tema Literasi

  1. Buka buku, buka dunia.
  2. Membaca adalah jendela menuju masa depan.
  3. Satu halaman sehari, sejuta ilmu menanti.
  4. Buku bukan beban, tapi bekal kehidupan.
  5. Literasi, cahaya di tengah gelapnya kebodohan.
  6. Cintai buku seperti kamu mencintai impianmu.
  7. Dari membaca lahir bijak berbicara.
  8. Aksara kecil, makna besar.
  9. Literasi menumbuhkan bangsa berprestasi.
  10. Membaca bukan tugas, tapi kebutuhan.
  11. Dengan membaca, kita menulis masa depan.
  12. Buku: sahabat terbaik tanpa batas waktu.
  13. Literasi kuat, bangsa hebat.
  14. Jangan biarkan halaman kosong di hidupmu.
  15. Buku membawa kita melintasi waktu.
  16. Huruf demi huruf, jadi jembatan ilmu.
  17. Bacalah, maka kamu akan mengenal dunia.
  18. Buku kecil, pengetahuan tak terhingga.
  19. Literasi itu keren, bukan tren.
  20. Satu buku, seribu inspirasi.

2. Contoh Slogan Tema Kebersihan

  1. Bersih itu indah, sehat itu nikmat.
  2. Jagalah kebersihan, cerminan kepribadian.
  3. Mulai dari diri, bersihkan negeri.
  4. Sampahmu tanggung jawabmu.
  5. Bersih pangkal sehat, sehat pangkal kuat.
  6. Lingkungan bersih, hidup pun bening.
  7. Tanpa sampah, bumi lebih ramah.
  8. Kebersihan bukan pilihan, tapi kewajiban.
  9. Mari jaga bumi dari tumpukan sampah.
  10. Aksi kecil, dampak besar: buang sampah pada tempatnya.
  11. Alam bersih, hati pun berseri.
  12. Jangan tunggu orang lain, mulai bersih dari sekarang.
  13. Rumah bersih, hati tenang.
  14. Bersihkan lingkungan, cerahkan masa depan.
  15. Sapu halaman, bersihkan pikiran.
  16. Sampah bukan warisan untuk anak cucu.
  17. Kebersihan mencerminkan kesadaran.
  18. Bersih itu ibadah, bukan sekadar kebiasaan.
  19. Rawat bumi seperti merawat diri.
  20. Satu tangan bersih, sejuta harapan tumbuh.

3. Contoh Slogan Tema Pendidikan

  1. Pendidikan adalah kunci masa depan.
  2. Belajar hari ini, pemimpin esok hari.
  3. Sekolah bukan beban, tapi jembatan impian.
  4. Ilmu tinggi, budi pekerti lebih tinggi.
  5. Cerdas bukan karena uang, tapi karena usaha.
  6. Guru membuka jalan, murid menapakinya.
  7. Belajar tanpa henti, berprestasi sepanjang hari.
  8. Pendidikan menyalakan cahaya peradaban.
  9. Jangan takut gagal, takutlah berhenti belajar.
  10. Belajar dari kesalahan, tumbuh jadi kebijaksanaan.
  11. Sekolah bukan sekadar nilai, tapi tempat membentuk diri.
  12. Pendidikan sejati membangun karakter, bukan sekadar gelar.
  13. Ilmu adalah kekayaan yang tak bisa dicuri.
  14. Bangsa maju dimulai dari pendidikan yang bermutu.
  15. Belajar tak mengenal usia.
  16. Satu guru, sejuta inspirasi.
  17. Belajar untuk hidup, bukan hidup untuk belajar.
  18. Pendidikan kuat, bangsa hebat.
  19. Pengetahuan membuka mata, karakter membuka hati.
  20. Dengan pendidikan, dunia bisa berubah.

4. Contoh Slogan Tema Ekonomi

  1. Ekonomi kuat, rakyat hebat.
  2. Cintai produk lokal, dukung ekonomi nasional.
  3. Kemandirian ekonomi dimulai dari diri sendiri.
  4. Hemat pangkal kaya, boros pangkal susah.
  5. Belanja bijak, masa depan cerah.
  6. UMKM tumbuh, bangsa maju.
  7. Kreatif berdaya, ekonomi berjaya.
  8. Wirausaha muda, motor ekonomi bangsa.
  9. Kerja keras, hasil berkelas.
  10. Ekonomi tangguh, rakyat makmur.
  11. Menabung hari ini, menuai esok nanti.
  12. Dari desa untuk dunia, ekonomi berdaya.
  13. Cerdas finansial, hidup tak fatal.
  14. Ekonomi hijau, masa depan biru.
  15. Setiap rupiah punya nilai, gunakan dengan bijak.
  16. Produktif berkarya, ekonomi sejahtera.
  17. Investasi ilmu, panen rezeki.
  18. Ekonomi adil, rakyat tersenyum.
  19. Inovasi membuka peluang ekonomi.
  20. Ekonomi rakyat, pondasi negeri.

5. Contoh Slogan Tema Kehidupan

  1. Hidup adalah perjalanan, bukan perlombaan.
  2. Syukuri hari ini, nikmati setiap detik.
  3. Hidup sederhana, hati bahagia.
  4. Gagal bukan akhir, tapi awal dari belajar.
  5. Bahagia tak perlu alasan besar.
  6. Waktu tak bisa diulang, jadi manfaatkan sekarang.
  7. Hidup indah bagi yang tahu cara mensyukurinya.
  8. Jangan takut jatuh, karena kamu bisa bangkit.
  9. Tersenyumlah, dunia ikut ramah.
  10. Hidup itu pilihan, pilih yang bermakna.
  11. Tak perlu sempurna untuk berbahagia.
  12. Setiap masalah membawa pelajaran.
  13. Jalani hidup dengan hati, bukan hanya logika.
  14. Sederhana itu elegan.
  15. Hidup adalah seni untuk terus bertahan.
  16. Jangan iri, setiap orang punya waktunya.
  17. Hidup tak harus cepat, yang penting tepat.
  18. Lelah boleh, menyerah jangan.
  19. Hidup sekali, buat berarti.
  20. Bahagia itu keputusan, bukan kebetulan.

6. Contoh Slogan Tema Kebijakan

  1. Kebijakan berdaya, rakyat berjaya.
  2. Transparansi membuka kepercayaan.
  3. Kebijakan adil, masyarakat stabil.
  4. Setiap keputusan untuk kebaikan bersama.
  5. Pemimpin bijak, kebijakan tepat.
  6. Kebijakan berpihak, bukan berjarak.
  7. Rakyat bukan objek, tapi subjek kebijakan.
  8. Aspirasi rakyat, inspirasi kebijakan.
  9. Bijak membuat aturan, tegas menjalankan.
  10. Keadilan jadi dasar, kesejahteraan jadi tujuan.
  11. Kebijakan baik lahir dari hati yang jujur.
  12. Rakyat sejahtera, negara perkasa.
  13. Pemerintahan bersih, kebijakan pasti.
  14. Kebijakan visioner, masa depan cerah.
  15. Kebijakan berpihak pada yang lemah.
  16. Suara rakyat, arah kebijakan.
  17. Bijak memimpin, adil memutuskan.
  18. Kebijakan tepat, kesejahteraan cepat.
  19. Setiap kebijakan, tanggung jawab bersama.
  20. Dari rakyat, oleh rakyat, untuk rakyat.
Contoh-contoh slogan di atas bisa juga bernilai sebagai moto atau semboyan yang dapat digunakan untuk pegangan hidup atau prinsip suatu kelompok masyarakat. Pembaca bisa menghadirkan prinrip atau nilai utama yang hendak diusung melalui slogan.

Pastikan slogan terdiri dari kata-kata yang singkat, padat, menarik, mudah diingat, dan persuasif. Kata-kata dalam slogan disajikan berupa frasa, klausa, atau kalimat.

Tertarik menyimak berbagai informasi lain seputar materi bahasa Indonesia? Simak lebih lanjut di bawah ini:

Artikel Materi Bahasa Indonesia

Baca juga artikel terkait SUPPLEMENT CONTENT atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Edusains
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Nurul Azizah & Elisabet Murni P