Menuju konten utama

30 Quotes Hari Jomblo Sedunia 11 November dan Asal-usulnya

Cek 30 quotes untuk memperingati Hari Jomblo Sedunia pada 11 November dan asal-usul perayaan unik ini.

30 Quotes Hari Jomblo Sedunia 11 November dan Asal-usulnya
Ilustrasi. FOTO/Pexels

tirto.id - Tanggal kembar 11.11 atau 11 November memperingati Hari Jomblo Sedunia. Anda bisa membagikan ucapan Hari Jomblo Sedunia kepada teman-teman, terutama mereka yang belum punya pasangan.

Hari Jomblo Sedunia atau World Single Day merupakan salah satu peringatan hari libur nasional di Cina. Momen ini dirayakan untuk menunjukkan kebanggaan seseorang atas status lajangnya.

Berawal pertama kali di Cina, kini peringatan Hari Jomblo Sedunia 11.11 menjadi tren tahunan di berbagai negara lain Asia. Namun demikian, peringatan hari kaum jomblo tersebut masih belum terlalu populer di Indonesia.

Secara garis besar, Hari Jomblo Sedunia berdasarkan asal-usulnya menyuguhkan kebutuhan membanggakan diri atas status lajang seseorang. Mereka bisa melakukan berbagai aktivitas atau makan makanan yang mereka suka dalam momen peringatan ini, termasuk berbelanja.

Adapun budaya belanja online 11.11 berlangsung pada World Single Day setiap tahunnya. Mengutip laman First Bank Nigeria, sempat ada penjualan senilai 25 miliar dolar Amerika Serikat pada Hari Jomblo Sedunia 2017 silam.

Asal-usul Hari Jomblo Sedunia

Dinukil dari Days of the Year, peringatan Hari Jomblo Sedunia pertama kali diciptakan pada 1993 di Universitas Nanjing. Adapun angka 11.11 atau 11 November menandakan empat angka satu yang terpisah.

Arti dari empat angka satu tersebut adalah status jomblo seseorang. Namun demikian, peringatan nasional Tiongkok ini lebih mengutamakan kebanggaan atas status yang mereka miliki sebagai lajang muda maupun tua.

Adapun dalam bahasa Mandarin, jika diterjemahkan secara harfiah, disebut sebagai “Hari Empat Tongkat”. Budaya ini terus mengalami perkembangan dan menjadi tren di sejumlah universitas maupun wilayah lain.

Seiring berkembangnya teknologi, kemunculan e-commerce ternyata juga memengaruhi cara seseorang dalam merayakan Hari Jomblo Sedunia. Alibaba selaku perusahaan nasional di Cina melihat peluang besar dari momen ini.

Hari belanja daring 11.11 ini bahkan bisa mengalahkan acara belanja online Black Friday dan Cyber Monday di Amerika. Alibaba berhasil menjual sampai nominal 25 miliar dolar AS, melewati angka tahun sebelumnya 17,6 miliar dolar AS.

30 Quote 11.11 Hari Jomblo Sedunia

Berikut ini daftar kutipan Hari Jomblo Sedunia yang bisa disampaikan kepada teman-teman Anda di sosial media.

  1. Jomblo mengajarkan Anda untuk hidup mandiri dan tidak bergantung kepada orang lain.
  2. Mari hargai kesendirian kita. Jangan lupa syukuri pula kebersamaan yang diberikan oleh orang sekitar Anda.
  3. Selamat Hari Jomblo Sedunia. Mari rayakan masa sepi dan kesendirian yang damai ini.
  4. Sepi mengajarkan kita untuk menghargai apa yang kita miliki, termasuk mereka yang datang dan pergi. Jangan sia-siakan orang yang hadir di dalam kesendirian Anda.
  5. Selamat Hari Jomblo Sedunia. Jangan terus-menerus memikirkan tentang kesendirian. Bisa jadi di luar sana masih ada orang yang bertanya bagaimana cara bertemu denganmu.
  6. Jika sendiri itu membuat Anda bahagia, mengapa harus bersama-sama? Selamat Hari Jomblo Sedunia!
  7. Happy World Single Day! Jangan lupa bahagia kawan-kawan jombloku!
  8. Jangan berlarut memikirkan orang yang pergi. Bisa jadi di luar sana ada yang sedang berkeinginan menjumpaimu. Tapi bohong!
  9. Selamat merayakan hari besar jomblo sedunia teman-teman! Mari kita rayakan ini dengan makan apa yang kita suka, olahraga demi kesehatan kita, dan jangan lupa bangga dengan status kita.
  10. Hubungan yang toxic tidak pantas dipertahankan, sehingga jomblo adalah sebuah pilihan. Happy Single Day!
  11. Lebih baik sendiri daripada bersama orang yang pura-pura mengerti. Selamat Hari Jomblo Sedunia!
  12. Selamat Hari Jomblo Sedunia! Mari nikmati kesendirian kita dengan hal-hal dan hobi baru.
  13. Sendiri dan sepi itu berbeda. Nyaman dalam kondisi seperti ini mengartikan kita sudah berdamai dengan hidup. Selamat Hari Jomblo Sedunia!
  14. Memilih untuk hidup sendiri dalam beberapa kurun waktu ke depan merupakan pilihan hidup Anda. Rayakan momen itu untuk berbangga dan mengembangkan diri.
  15. Sendiri, tanpa konflik, tanpa tipu, tanpa aturan, dan penuh kebebasan. Keuntungan mana lagi yang ingin ditinggalkan? Selamat Hari Jomblo Sedunia teman-teman.
  16. Selamat merayakan Hari Jomblo Sedunia! Sendiri bukan berarti tidak punya siapa-siapa untuk bercakap, namun mempercayai diri sendiri dibanding siapapun.
  17. Sendiri banyak memberikan kita arti hidup, salah satunya lewat berkaca diri. Perbaiki hidupmu dan nikmati dulu kesendirianmu. Selamat Hari Jomblo Sedunia!
  18. Hidup bukanlah perlombaan, termasuk soal pasangan hidup. Nikmati status jomblomu saat ini, siapa tahu besok masih sama. Happy World Single Day!
  19. Contohlah sikap matahari dalam kehidupan. Berputar sendirian, menyinari, dan memberikan manfaat untuk kehidupan.
  20. Mari rayakan Hari Jomblo Sedunia bersama diri Anda sendiri!
  21. Selama ada kasur untuk menghadap, saya siap sendiri meski kadang ingin kalap. Selamat Hari Jomblo Sedunia!
  22. Jomblo adalah makhluk independen. Makan sendiri, jalan sendiri, tidur sendiri, dan semuanya serba sendiri. Bahkan, merayakan Hari Jomblo Sedunia pun juga sendiri.
  23. 11.11 mengajarkan kita bahwa angka satu itu ada empat, tapi terpisah-pisah. Selamat Hari Jomblo Sedunia!
  24. Saya dengar-dengar jomblo itu merupakan suatu anugerah. Tepatnya anugerah untuk kuat menghadapi dunia sendirian. Happy Single Day teman-teman!
  25. Selama masih ada diskon di Hari Jomblo Sedunia, saya tidak akan takut menghadapi tantangan dunia. Selamat merayakan kesendirian!
  26. Beberapa orang bilang jomblo itu nasib, tapi saya sebut itu sebagai lifestyle. Selamat Hari Jomblo Sedunia!
  27. Selamat merayakan Hari Jomblo Sedunia untuk kamu yang sayang seseorang tapi tidak disayangi balik!
  28. Kenapa baru merayakan Hari Jomblo Sedunia sekarang? Bukannya sudah jomblo setiap hari?
  29. Jangankan kuliner makan seblak. Gunung pun bisa kudaki seorang diri! Happy Single Day untuk kaum lajang!
  30. Jomblo merupakan wujud kesetiaan. Tapi sayang, dia juga lagi setia sama kejombloannya sekarang. Selamat Hari Jomblo Sedunia!

Baca juga artikel terkait HARI JOMBLO atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Dipna Videlia Putsanra