Menuju konten utama

Profil Syekh Sudais Imam Masjidil Haram Sejak 1984

Syekh Sudais dikenal sebagai imam Masjidil Haram. Selain memiliki suara merdu, tak jarang pembacaannya mambuat haru. Simak profil Syekh Sudais.

Profil Syekh Sudais Imam Masjidil Haram Sejak 1984
Ketua Umum Dewan Pimpinan Umum Urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, Syeikh Abdurrahman Assudais. ANTARA/Pemerintah Arab Saudi

tirto.id - Syekh Sudais merupakan salah satu Imam Masjidil Haram, Mekah, Arab Saudi. Tahun ini sosok bernama lengkap Syaikh Abdurrahman bin Abdul Aziz bin Muhammad as-Sudais tersebut menjadi salah satu imam Shalat Tarawih di Masjidil Haram.

Syekh Sudais kembali menjadi imam Masjidil Haram dalam pelaksaan Shalat Tarawih dan Witir pada Ramadhan 1446 H. Imam lain yang memimpin shalat di Masjidil Haram selama Ramadhan ialah Syekh Maher Al-Muaiqly, Syekh Abdullah Al-Juhany.

Kemudian Syekh Al-Waleed Al-Shamsan, Syekh Abdulrahman Al-Sudais, Syekh Bandar Baleelah, Syekh Yasir Al-Dosari, dan Syekh Badr Al-Turki.

Profil Syekh Sudais Imam Masjidil Haram di Tarawih 2025

Syekh Sudais lahir di di Riyadh pada tahun 1382 Hijriah, tepatya pada 23 November 1962. Sosoknya dikenal sebagai Imam Masjidil Haram yang memiliki suara merdu. Tidak hanya itu, banyak orang terpukau dengan pembawaan emosional Syekh Sudais ketika menjadi imam.

Salah satu momen mengharukan yang pernah terekam kamera terjadi pada 25 Ramadhan, 2021 Masehi. Syekh Sudais yang memimpin Shalat Tahajud, tampak terharu saat memimpin jamaah. Malam itu bertepatan dengan malam ganjil, yang kemungkinan juga merupakan malam Lailatul Qadar atau malam ganjil di 10 Ramadhan terakhir.

Sosok Syekh Sudais tidak hanya dikenal sebagai Imam Masjidil Haram. Sampai saat ini, Syekh Sudais juga menjabat sebagai Presiden Umum Urusan Masjidil Haram dan Masjid Nabawi.

Melansir laman milik Kerajaan Arab Saudi, Manarat Al Haramain, Syekh Sudais sudah menghafal Al Quran sejak usia 12 tahun. Lantas menempuh sekolah dasar di Al Muthana Bin Harith, dan kemudian lulus pada 1979 di Lembaga Ilmiah Riyadh.

Ia lulus dari Sekolah Tinggi Syariah di Riyadh pada tahun 1403 Hijriah (sekitar 1982-1983). Seykh Sudais diangkat sebagai asisten pengajar di sana setelah lulus dari Departemen Prinsip-prinsip Fikih.

Gelar Master didapatkan Syekh Sudais dari Fakultas Syariah Universitas Islam Imam Muhammad bin Saud pada tahun 1408 H (1987-1988). Kemudian ia memperoleh gelar Doktor dari Fakultas Syariah Universitas Umm Al-Qura tahun 1416 H (1996-1997).

Lantas Syekh Sudais diangkat sebagai asisten profesor di Fakultas Syariah dan Studi Islam di Universitas Umm Al-Qura, kemudian menjadi guru besar di sana pada tahun 1433 H (2012-2013). Ia kemudian memperoleh jabatan guru besar di bidang Ushul Fiqih dari Universitas Umm Al-Qura.

Adapaun Syekh Sudais sudah menjadi imam dan khatib di Masjidil Haram sejak pada 1984. Saat ini di Ramadhan 1446 H, Syekh Sudais masih menjadi imam di Masjidil Haram.

Bacaan Al Quran Syekh Sudais & Jadwal Salat Tarawih Masjidil Haram

Syekh Sudais dikenal memiliki suara merdu sekaligus terkadang mengharukan, ketika memimpin Shalat di Masjidil Haram. Bacaan Al Quran Syekh Sudais bisa dengan mudah diakses di platform internet, seperti YouTube.

Umat Islam di seluruh penjuru dunia juga bisa menyimak bacaan-bacaan Al Quran Syekh Sudais ketika menjadi imam Tarawih Masjidil Haram. Berikut ini jadwal lengkap Tarawih Masjidil Haram beserta imam-nya:

MalamImam PertamaImam KeduaImam Ketiga
Malam 1 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 2 RamadhanSyaikh YasirSyaikh Maher
Malam 3 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Baleelah
Malam 4 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 5 RamadhanSyaikh YasirSyaikh Maher
Malam 6 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Baleelah
Malam 7 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 8 RamadhanSyaikh YasirSyaikh Maher
Malam 9 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Baleelah
Malam 10 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 11 RamadhanSyaikh YasirSyaikh Maher
Malam 12 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Baleelah
Malam 13 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 14 RamadhanSyaikh YasirSyaikh Maher
Malam 15 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Baleelah
Malam 16 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 17 RamadhanSyaikh YasirSyaikh Maher
Malam 18 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Baleelah
Malam 19 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 20 RamadhanSyaikh YasirSyaikh Maher
Malam 21 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh Baleelah
Malam 22 RamadhanSyaikh Juhany

Syaikh Shamsan

Malam 23 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Dawsary
Malam 24 RamadhanSyaikh Turki

Syaikh Shamsan

Malam 25 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh Baleelah
Malam 26 RamadhanSyaikh ShamsanSyaikh Dawsary
Malam 27 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Maher
Malam 28 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Dawsary
Malam 29 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh Baleelah
Malam 30 RamadhanSyaikh Juhany

Syaikh Shamsan

Malam 21 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh DawsarySyaikh Sudais
Malam 22 RamadhanSyaikh MaherSyaikh Baleelah
Malam 23 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 24 RamadhanSyaikh BaleelahSyaikh Maher
Malam 25 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh DawsarySyaikh Sudais
Malam 26 RamadhanSyaikh MaherSyaikh Baleelah
Malam 27 RamadhanSyaikh JuhanySyaikh ShamsanSyaikh Sudais
Malam 28 RamadhanSyaikh BaleelahSyaikh Maher
Malam 29 RamadhanSyaikh TurkiSyaikh Dawsary
Malam 30 RamadhanSyaikh MaherSyaikh Baleelah

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Edusains
Kontributor: Fitra Firdaus
Penulis: Dicky Setyawan