tirto.id - Polda Sumatra Utara (Sumut) mengerahkan lebih dari 12.000 personel kepolisian untuk mengamankan Pilkada Serentak 2024. Mereka akan bertugas di 25.000 Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada Rabu (27/11/2024).
Selain menerjunkan belasan ribu personel, Polda Sumut juga memanfaatkan laporan intelijen untuk memastikan kelancaran saat hari pemungutan suara tiba.
Kepala Bidang Humas Polda Sumut, Kombes Hadi Wahyudi, mengatakan pihaknya juga bertugas mengawal serta mendistribusikan logistik Pilkada bersama KPU dan TNI.
“Hasil dari penilaian dan pengamatan intelijen semua kegiatan yang di TPS kemungkinan berjalan dengan baik," ujar Hadi kepada Tirto, Selasa (26/11/2024).
Tahun ini, terdapat 33 daerah di Sumut yang melaksanakan Pilkada. Lima di antaranya melawan kotak kosong. Yakni Kabupaten Asahan, Kabupaten Pakpak Bharat, Kabupaten Serdangberdagai, Kabupaten Labuhanbatu Utara dan Kabupaten Nias Utara.
Sedangkan untuk Pilgub Sumut, terdapat dua kontestan yang bertarung, yaitu pasangan Bobby Nasution-Surya dan Edy Rahmayadi-Hasan Basri Sagala.
Sumut merupakan provinsi dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) terbanyak keempat di Indonesia setelah Jabar, Jatim dan Jateng. Jumlahnya mencapai 10,7 juta orang, melampaui Banten dan Jakarta.
Berdasarkan data KPU Sumut, DPT tahun ini didominasi kalangan generasi muda. Yakni Generasi Milenial (1981-1996) dan Gen Z (1997-2012). Masing-masing persentasenya mencapai 33,95% dan 27,52%.
Penulis: Nanda Fahriza Batubara
Editor: Anggun P Situmorang