Menuju konten utama

Link Pengumuman SPMB/PPDB SMA Bali 2025 di smabali.spmb.id

Pengumuman SPMB/PPDB jenjang SMA Bali 2025 dapat dicek secara online pada 12 Juli. Simak jadwal pengumuman hingga daftar ulang.

Link Pengumuman SPMB/PPDB SMA Bali 2025 di smabali.spmb.id
Ilustrasi SPMB, Selasa (10/6/2025). ANTARA FOTO/Adeng Bustomi/nz

tirto.id - Pengumuman hasil Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB)/Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Bali jenjang SMA 2025 akan dilakukan pada Sabtu, 12 Juli 2025. Pengumuman tentang lolos/tidaknya pendaftar ini akan dilakukan secara online di laman smabali.spmb.id.

Pengumuman hasil SPMB Bali jenjang SMA 2025 tersebut nantinya akan dilakukan secara serentak untuk semua jalur yang dipilih oleh calon murid.

Sebelumnya, SPMB Bali 2025 membuka lima jalur pendaftaran, yakni jalur domisili, afirmasi, inklusi, prestasi (akademik dan non-akademik), serta mutasi/anak guru.

Tahap pendaftaran empat jalur tersebut telah ditutup pada 4 Juli 2025. Kini pengajuan pendaftaran tengah diverifikasi dan hasilnya akan diumumkan pada 12 Juli 2025.

Nantinya, para calon murid yang diterima di sekolah terkait akan melanjutkan tahap berikutnya, yakni daftar ulang. Tahap terakhir SPMB Bali 2025 ini akan berlangsung pada 14-16 Juli 2025 untuk jenjang SMA.

Jam Berapa Pengumuman SPMB/PPDB Bali 2025 & Cara Cek

Pengumuman hasil SPMB/PPDB Bali 2025 untuk jenjang SMA akan dilaksanakan pada Sabtu, 12 Juli 2025 pada pukul 18.00 WITA. Untuk mengecek pengumuman hasil SPMB tersebut, calon murid SMA di Bali dapat melihat laman resmi dengan link di bawah. Pengumuman akan dilakukan secara serentak dan online melalui laman web tersebut.

Tata cara pengecekan adalah dengan mengunjungi laman web resmi SPMB Bali. Dalam laman web tersebut, calon murid dan orang tua/wali dapat langsung mencari identitas pendaftar di menu pencarian.

Pencarian tersebut dapat dilakukan dengan memasukkan NISN atau nomor peserta yang didapat sewaktu mendaftarkan diri. Nantinya, informasi tentang lolos/tidaknya pendaftar di sekolah tujuan akan muncul.

Calon murid dan orang tua/wali juga dapat mengecek hasil pengumuman dengan terlebih dahulu membuka halaman pendaftaran dengan mengklik menu "Daftar". Di halaman tersebut, isi NISN pendaftar pada menu pencarian di sebelah kiri layar.

Selain itu, beberapa SMA di Bali juga mungkin merilis pengumuman hasil seleksi penerimaan murid baru 2025 melalui kanal mereka sendiri. Oleh karenanya, calon murid dan orang tua/wali juga bisa memantau kanal resmi sekolah tujuan selama periode pengumuman.

Sementara itu, untuk langsung mengunjungi laman resmi SPMB Bali 2025 yang jadi tempat pengumuman dilaksanakan, berikut link yang bisa digunakan:

Link pengumuman hasil SPMB Bali jenjang SMA 2025

Jadwal Daftar Ulang SPMB/PPDB SMA Bali 2025

Calon murid yang dinyatakan diharuskan melakukan finalisasi pendaftaran melalui tahap daftar ulang. Tahap ini bersifat wajib dilakukan sesuai jadwal yang telah ditentukan.

Periode daftar ulang SPMB SMA Bali adalah pada 14, 15, dan 16 Juli 2025. Calon murid dan orang tua/wali harus datang ke sekolah tujuan pada pukul 08.00-14.00 WITA.

Penting bagi calon murid dan orang tua/wali melakukan tahap daftar ulang sesuai jadwal karena jika terlambat dapat berpengaruh terhadap status keikutsertaan pendaftar.

Selain itu, calon murid dan orang tua/wali juga wajib membawa dokumen yang dipersyaratkan untuk daftar ulang. Dokumen ini termasuk rapor calon murid di jenjang sekolah sebelumnya.

Jika sudah melakukan daftar ulang, maka proses pendaftaran calon murid dianggap telah selesai dan sah menjadi murid baru di sekolah tujuan. Nantinya, murid baru sudah dapat masuk sekolah sesuai jadwal yang ada pada kalender akademik tahun ajaran 2025/2026.

Informasi lain terkait pelaksanaan SPMB 2025, dapat pembaca simak dengan KLIK DI SINI.

Baca juga artikel terkait SPMB atau tulisan lainnya dari Rizal Amril Yahya

tirto.id - Edusains
Kontributor: Rizal Amril Yahya
Penulis: Rizal Amril Yahya
Editor: Dicky Setyawan