Menuju konten utama

Lokasi Ledakan SMAN 72 Berada di Kompleks Perumahan TNI AL

TNI AL langsung melakukan bantuan berupa pertolongan pertama dengan melakukan evakuasi terhadap para korban dari lokasi kejadian untuk mendapat pengobatan.

Lokasi Ledakan SMAN 72 Berada di Kompleks Perumahan TNI AL
Suasana terkini di SMAN 72, Kelapa Gading, Jakarta Utara. tirto.id/M. Irfan Al Amin

tirto.id - Kepala Dinas Penerangan Angkatan Laut (Kadispenal), Laksamana Pertama TNI Tunggul, membenarkan bahwa ledakan yang terjadi di SMAN 72 Jakarta, Kelapa Gading masih berada di dalam lingkungan kompleks perumahan TNI AL.

"Lokasi kejadian di SMAN 72 yang berada di kompleks perumahan TNI AL Kelapa Gading," kata Tunggul dalam keterangan tertulis, Jumat (7/10/2025).

Tunggul memastikan, ledakan di SMAN 72 Jakarta terjadi pada Jumat (7/11/2025) pada pukul 12.15 WIB.

TNI AL, kata Tunggul, telah melakukan bantuan berupa pertolongan pertama, dengan melakukan evakuasi terhadap para korban dari lokasi kejadian ke Balai Kesehatan Kompleks TNI AL Kelapa Gading. Kemudian, para korban dirujuk ke RS Islam Cempaka Putih, RS Yasri Cempaka Putih, dan Puskesmas Kelapa Gading.

Di sisi lain, TNI AL juga membantu kepolisian dalam upaya penyelidikan atas ledakan tersebut.

"TNI berserta pihak Polri sampai dengan saat ini masih dalam proses penyelidikan untuk kronologis atau penyebab ledakan serta jumlah korban," ujarnya.

Tunggul juga menegaskan, data maupun infomasi dari perkembangan kejadian ini, akan segera disampaikan apabila telah terhadap data yang valid.

"Terkait dapat maupun infomasi perkembangan selanjutkan disampaikan apabila sudah ada data yang valid," pungkasnya.

Diketahui, ledakan terjadi di SMAN 72 Jakarta, Jumat (7/11/2025). Kapolda Metro Jaya, Irjen Asep Edi Suheri, mengungkapkan, jumlah korban terkini mencapai 54 orang. Korban tersebut mengalami luka bervariatuf mulai luka ringan hingga sedang.

Asep mengatakan, ledakan terjadi saat khotib sedang khotbah. Ledakan tersebut mengakibatkan jemaah yang tengah berada di masjid mengalami luka-luka. Polisi masih menelusuri penyebab ledakan tersebut.

Baca juga artikel terkait LEDAKAN DI SMA KELAPA GADING atau tulisan lainnya dari Auliya Umayna Andani

tirto.id - Flash News
Reporter: Auliya Umayna Andani
Penulis: Auliya Umayna Andani
Editor: Andrian Pratama Taher