Menuju konten utama

Hakim Pengadil Tom Lembong dan Hasto Dimutasi dari PN Jakpus

MA juga melakukan mutasi hakim yang mengadili mantan Kadiv Propam Polri, Ferdy Sambo, Wahyu Iman Santoso menjadi hakim tinggi di Makassar.

Hakim Pengadil Tom Lembong dan Hasto Dimutasi dari PN Jakpus
Hakim Ketua Dennie Arsan Fatrika (tengah) memimpin sidang lanjutan dengan terdakwa kasus dugaan korupsi impor gula Thomas Trikasih Lembong atau Tom Lembong di Pengadilan Tipikor, Jakarta, Selasa (17/6/2025). ANTARA FOTO/Fauzan/bar

tirto.id - Hakim pengadil Thomas Trikasih Lembong dalam kasus korupsi impor gula, Dennie Arsan Fatrika dimutasi dari Pengadilan Negeri Jakarta Pusat menjadi hakim di Pengadilan Negeri Tangerang.

Selain Dennie Arsan, hakim pengadil Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, dalam perkara dugaan suap Harun Masiku, Rios Rahmanto juga dimutasi menjadi Wakil Ketua Pengadilan Negeri Cilacap.

Suasana perpisahan tersebut tergambarkan dalam agenda 'Pengantar Alih Tugas dan Perpisahan Hakim Pengadilan Negeri Jakarta Pusat' yang digelar pada Selasa, 4 November 2025.

"Terima kasih atas pengabdian, profesionalisme, dan keteladanan yang telah ditorehkan selama bertugas di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat. Semoga amanah di tempat yang baru senantiasa membawa keberkahan, kesuksesan, dan terus menegakkan nilai-nilai keadilan dengan integritas yang tinggi," dikutip Tirto dari akun Instagram Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (5/11/2025).

Selain nama Dennie dan Rios, terdapat pula nama Wahyu Iman Santoso yang memiliki jejak rekam sebagai ketua majelis hakim dalam kasus pembunuhan yang menyeret mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo.

Usai kasus tersebut, Wahyu diangkat menjadi ketua PN Bandung dan kini dimutasi menjadi hakim tinggi PT Makassar, Sulawesi Selatan.

Mengenai ketiga hakim yang dimutasi dan menuai sorotan publik tersebut, Tirto telah mengonfirmasi alasan pemindahan kepada Juru Bicara MA, Yanto. Namun hingga berita ini diunggah, Yanto tak memberikan jawaban atas pesan yang telah dikirimkan Tirto.

Di sisi lain, Komisi Yudisial saat ini telah melakukan pemeriksaan terhadap para hakim yang menangani perkara Tom Lembong. Hal itu sebagai tindaklanjut atas laporan Tom Lembong tang mengadukan tiga hakim yang mengadilinya dalam kasus impor gula. Salah satu hakim yang dilaporkan Tom Lembong adalah Dennie Arsan Fatrika.

Baca juga artikel terkait HAKIM atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Flash News
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Bayu Septianto