tirto.id - KAI Properti, anak perusahaan dari PT Kereta Api Indonesia (Persero), membuka lowongan pekerjaan untuk berbagai posisi strategis, termasuk staf bidang marketing. Ini menjadi peluang menarik bagi para pencari kerja yang ingin berkarier di lingkungan BUMN yang dinamis dan berkembang.
Sebelum mendaftar, penting untuk mengetahui kisaran gaji dan gambaran umum job desk staf marketing di KAI Properti. Meski belum ada rincian resmi dari perusahaan, informasi umum tentang peran dan kompensasi di bidang ini bisa menjadi acuan awal yang berguna. Berikut penjelasan lengkapnya.
Kisaran Gaji Staf Bidang Marketing KAI 2025
PT KAI tidak menyebutkan gaji secara rinci. Namun berdasarkan informasi yang beredar di situs-situs lowongan pekerjakaan, kisaran gaji untuk staf bidang marketing di KAI Properti berada di angka sekitar Rp4 juta per bulan.
Besaran ini dapat bervariasi tergantung pada pengalaman kerja, lokasi penempatan, dan tanggung jawab spesifik dalam proyek properti yang sedang dijalankan.
Selain gaji pokok, KAI Properti juga menawarkan berbagai tunjangan serta kemungkinan insentif kinerja dan pelatihan pengembangan kompetensi.
Dengan sistem karier yang cukup jelas dan lingkungan kerja BUMN yang stabil, posisi ini menjadi pilihan menarik bagi para profesional muda yang ingin membangun masa depan di industri properti dan transportasi.
Jobdesk Staf Bidang Marketing di KAI Properti
Hingga saat ini, belum tersedia informasi resmi yang merinci job desk staf bidang marketing di KAI Properti secara spesifik. Namun, secara umum, staf marketing di perusahaan properti berperan penting dalam merancang dan menjalankan strategi pemasaran untuk meningkatkan visibilitas dan daya tarik proyek properti yang ditawarkan.
Umumnya, job desk posisi ini mencakup perencanaan dan pelaksanaan strategi pemasaran, pengelolaan media sosial dan materi promosi, analisis pasar dan tren properti, serta menjalin komunikasi dengan calon pelanggan dan mitra bisnis. Kandidat yang memiliki latar belakang pendidikan pemasaran, komunikasi, atau manajemen bisnis serta kemampuan komunikasi yang baik akan memiliki nilai tambah dalam proses seleksi.
Syarat dan Cara Daftar
Tertarik bergabung sebagai staf marketing di KAI Properti? Sebelum melangkah ke tahap pendaftaran, penting untuk memahami terlebih dahulu syarat-syarat yang harus dipenuhi serta alur pendaftaran yang berlaku. Dengan persiapan yang matang, peluang untuk lolos seleksi akan semakin besar.
Berikut persyaratan dan cara mendaftar staf bidang marketing KAI:
Persyaratan Umum
- Berkelakuan baik
- Tidak pernah di hukum penjara berdasarkan kekuatan hukum tetap
- Tidak pernah mengalami pemutusan hubungan kerja karena Pensiun Dini, atas permintaan sendiri, dan hukuman disiplin sebagai pegawai tetap di Perusahaan/Induk Perusahaan/anak perusahaan lainnya/perusahaan patungan/perusahaan terafiliasi di KAI grup
- Tidak pernah diberhentikan di Perusahaan atau Institusi lainnya dikarenakan hukuman disiplin;
- Memiliki sertifikasi Bahasa Inggris TOEFL ITP = 500 /TOEFL IBT = 61 / IELTS = 5,5 / TOEIC = 500 (menjadi nilai plus)
- Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah kerja Perusahaan
- Memiliki akreditasi program studi "A" saat tahun kelulusan oleh BAN-PT atau Lembaga Akreditasi Nasional
- Memiliki IPK Minimal 3,25.
Persyaratan Khusus
- Minimal pendidikan S1 Semua Jurusan
- Memiliki pengalaman di bidang marketing
- Memiliki pengalaman minimal 2 tahun di bidang marketing
- Memahami tren pasar, data pelanggan dan strategi pemasaran
- Mampu membangun dan menjaga hubungan dengan pelanggan dan mitra
- Inovatif dalam membuat strategi dan kampanye pemasaran
- Memahami kebutuhan pelanggan dan memberikan solusi yang sesuai.
Cara Daftar
- Kunjungi laman Karir KAI Properti di alamat web https://kaiproperti.id/karir.
- Di laman tersebut, terdapat daftar lowongan kerja yang sedang dibuka.
- Temukan lowongan yang cocok dengan kualifikasi Anda, lalu klik pada menu "Lamar sekarang".
- Secara otomatis, Anda akan diarahkan menuju laman Jobstreet.
- Klik pada menu "Lamaran Cepat".
- Kemudian silahkan login ke akun Jobstreet atau membuat akun baru jika belum memilikinya.
- Isi resume dan surat lamaran lalu klik "Lanjutkan".
- Jawab juga seluruh pertanyaan yang diajukan serta isi seluruh data yang diminta hingga selesai.
- Terakhir, klik pada menu "Kirim Lamaran".
Penulis: Yulita Putri
Editor: Dipna Videlia Putsanra
Masuk tirto.id


































