Menuju konten utama

Daftar Lokasi Ujian PPPK Tahap 2 BKN 2025 dan Kisi-kisi Materi

Simak daftar lokasi ujian PPPK Tahap 2 BKN 2025 dan kisi-kisi materinya yang dapat dijadian acuan bahan belajar pelamar.

Daftar Lokasi Ujian PPPK Tahap 2 BKN 2025 dan Kisi-kisi Materi
Peserta calon Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dari formasi teknis mengikti ujian seleksi di Banda Aceh, Aceh, Selasa (17/12/2024). ANTARA FOTO /Irwansyah Putra/tom.

tirto.id - Daftar lokasi Seleksi Kompetensi Computer Assisted Test (CAT) rekrutmen Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Badan Kepegawaian Negara (BKN) Tahap 2 telah diumumkan. Sesuai jadwal, Seleksi Kompetensi dimulai pada 22 April 2025.

Berdasarkan Surat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor B/5767/M.SM.01.00/2024, Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 terdiri dari empat materi, yaitu Seleksi Kompetensi Teknis, Seleksi Kompetensi Manajerial, Seleksi Kompetensi Sosial Kultural, dan Wawancara.

Cek daftar lokasi ujian PPPK Tahap 2 BKN 2025 dan kisi-kisi materi yang dapat digunakan sebagai referensi pelamar.

Daftar Lokasi Ujian PPPK Tahap 2 BKN 2024

BKN telah merilis Pengumuman Nomor: 03/PANPEL.BKN/PPPK.TEKNIS/IV/2025 tentang Jadwal Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja Badan Kepegawaian Negara Tahun Anggaran 2024 Periode II.

Terdapat 33 lokasi yang akan digunakan untuk melangsungkan Seleksi Kompetensi yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia. Berikut merupakan daftar lokasi Ujian PPPK Tahap 2 BKN 2024:

  • BKN Pusat Jakarta (Cililitan): Jl. Mayjen Sutoyo No. 12, Cililitan, Jakarta Timur
  • Kantor Regional I BKN Yogyakarta: Jl. Magelang No.Km. 7,5, Jongke Tengah, Sendangadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman.
  • Kantor Regional II BKN Surabaya: Jl. Letjend. S. Parman No.6, Krajan Kulon, Waru, Kec. Waru, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.
  • Kantor Regional III BKN Bandung: Jl. Surapati No.10, Cihaur Geulis, Kec. Cibeunying Kaler, Kota Bandung
  • Kantor Regional IV BKN Makassar: Jl. Paccerakkang No.3, Paccerakkang, Kec. Biringkanaya, Kota Makassar, Sulawesi Selatan.
  • Kantor Regional VI BKN Medan: Jl. T.B. Simatupang No.124, Sunggal, Kec. Medan Sunggal, Kota Medan.
  • Kantor Regional VII BKN Palembang: Jl. Gubernur H.A. Bastari, 8 Ulu, Kecamatan Seberang Ulu I, Kota Palembang.’
  • Kantor Regional VIII BKN Banjarmasin: Jl. Bhayangkara No.1, Sungai Besar, Kec. Banjarbaru Selatan, Kota Banjar Baru.
  • Kantor Regional IX BKN Jayapura: Jl. Baru No. 100/B Kota Raja, Jayapura.
  • Kantor Regional X BKN Denpasar: Jl. By Pass I Gusti Ngurah Rai No. 646, Pedungan, Kec. Denpasar Sel., Kota Denpasar.
Peserta juga dapat mengetahui daftar lokasi Ujian PPPK Tahap 2 BKN 2024 pada link berikut: Daftar Lokasi Ujian PPPK Tahap 2 BKN 2024

Pembagian Sesi Ujian PPPK Tahap 2

Berdasarkan informasi yang dilansir dari laman BKN, pelaksanaan Ujian PPPK Tahap 2 BKN 2024 digelar dengan total waktu 220 menit, dengan rincian regisstrasi dan persiapan lainnya 90 menit, dan Pelaksanaan Seleksi Kompetensi berdurasi 130 menit.

Pada hari Jumat, Ujian PPPK Tahap 2 BKN 2024 digelar dengan dua sesi. Sementara pada selain hari Jumat, Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 BKN 2024 digelar tiga sesi.

Berikut merupakan rincian pembagian sesi ujian PPPK Tahap 2 BKN 2024 pada hari Jumat:

Registrasi dan body checking:

  • Sesi 1: 06.30 – 08.00 WIB
  • Sesi 2: 13.00 – 14.30 WIB
Pelaksanaan ujian:

  • Sesi 1: 08.00 – 10.10 WIB
  • Sesi 2: 14.30 – 16.40 WIB
Peserta diimbau untuk hadir tepat waktu dan memperhatikan jadwal serta sesi yang telah ditentukan. Jangan lupa untuk mencetak kartu ujian setelah jadwal difinalkan oleh instansi masing-masing.

Berikut rincian pembagian sesi ujian PPPK Tahap 2 BKN 2024 pada hari efektif (selain hari Jumat):

Registrasi dan body checking:

  • Sesi 1: 06.30 – 08.00 WIB
  • Sesi 2: 09.30 – 11.00 WIB
  • Sesi 3: 12.30 – 14.00 WIB
Pelaksanaan ujian:

  • Sesi 1: 08.00 – 10.10 WIB
  • Sesi 2: 11.00 – 13.10 WIB
  • Sesi 3: 14.00 – 16.10 WIB

Kisi-kisi Materi Ujian PPPK Tahap 2

Seleksi Kompetensi PPPK Tahap 2 terdiri dari empat materi, yaitu Seleksi kompetensi teknis, Seleksi kompetensi manajerial, Seleksi kompetensi sosial kultural, dan wawancara. Berikut kisi-kisi materi ujian yang dapat digunakan sebagai acuan pelamar untuk mempersiapkan diri.

1. Seleksi Kompetensi Teknis

Kompetensi Teknis bertujuan untuk menilai penguasaan pengetahuan, keterampilan, dan sikap/perilaku yang spesifik berkaitan dengan bidang teknis jabatan. Berikut kisi-kissi meteri Kompetensi Teknis sesuai jabatan yang dipilih:

Operator Layanan Operasional

  • Menerima dan memeriksa sarana dan prasarana beserta dokumennya sesuai dengan prosedur
  • Mencatat dokumen sarana dan prasarana pada lembar/buku kendali untuk tertib administrasi dan memudahkan pencarian
  • Mendistribusikan sarana dan prasarana ke unit terkait
  • Menginventarisasi sarana dan prasarana sesuai dengan prosedur
  • Mengatur penggunaan sarana dan prasarana sesuai kebutuhan
  • Mengecek kondisi sarana dan prasarana dan lingkungan kantor
  • Memelihara sarana dan prasarana
  • Memberikan layanan permintaan dan peminjaman sarana dan prasarana sesuai dengan prosedur
Penata Layanan Operasional

  • Melakukan kajian awal terhadap permasalahan layanan operasional
  • Menyusun rencana layanan operasional
  • Menyiapkan bahan dan peralatan layanan operasional
  • Melaksanakan layanan operasional sesuai hasil kajian
  • Mengevaluasi pelaksanaan layanan operasional
Pengadministrasi Perkantoran

  • Memproses dokumen sesuai dengan prosedur untuk tertib administrasi
  • Memilah dokumen sesuai dengan jenisnya
  • Mengelompokkan dokumen sesuai dengan jenisnya
  • Mendistribusikan dokumen sesuai dengan jenisnya
  • Menyimpan dan memelihara dokumen sesuai dengan prosedur
  • Melayani peminjaman dokumen sesuai dengan ketentuan
Pengelola Layanan Operasional

  • Menyusun rencana kebutuhan peralatan operasional
  • Menyusun jadwal penggunaan peralatan dan layanan operasional
  • Memelihara dan merawat peralatan operasional sesuai dengan prosedur
  • Mengoperasikan peralatan operasional
  • Memperbaiki peralatan operasional sesuai dengan prosedur

2. Seleksi Kompetensi Manajerial

Kompetensi Manajerial bertujuan untuk menilai komitmen, kemampuan, dan perilaku individu dalam berorganisasi yang dapat diamati dan diukur, meliputi:

  • Integritas;
  • Kerja Sama;
  • Komunikasi;
  • Orientasi pada Hasil;
  • Pelayanan Publik;
  • Pengembangan Diri dan Orang Lain;
  • Mengelola Perubahan;
  • Pengambilan Keputusan.

3. Seleksi Kompetensi Sosial Kultural

Kompetensi Sosial Kultural bertujuan untuk menilai pengetahuan dan sikap pelamar terkait pengalaman berinteraksi dengan masyarakat majemuk yang memiliki keberagaman yang harus dipenuhi setiap pemegang jabatan untuk memperoleh hasil kerja sesuai dengan peran, fungsi, dan jabatan, dalam peran pemangku jabatan sebagai perekat bangsa yang memiliki:

  • Kepekaan Terhadap Keberagaman;
  • Kemampuan Berhubungan Sosial;
  • Kepekaan Terhadap Pentingnya Persatuan;
  • Empati.

4. Wawancara

Wawancara dengan menggali informasi non kognitif yang bertujuan untuk menilai integritas dan moralitas meliputi beberapa aspek yaitu kejujuran, komitmen, keadilan, etika, dan kepatuhan.

Link Daftar Nama Peserta Ujian PPPK tahap 2 BKN

Daftar nama peserta yang akan mengikuti ujian PPPK tahap 2 BKN 2024 dapat diakses pada tautan berikut, lengkap dengan lokasi ujian, tanggal, sesi hingga ruangan ujian.

Link Daftar Nama Peserta Ujian PPPK tahap 2 BKN 2024

Baca juga artikel terkait PPPK 2024 atau tulisan lainnya dari Sarah Rahma Agustin

tirto.id - Edusains
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Dicky Setyawan