Menuju konten utama

Contoh LK 2.2 Penentuan Solusi PPG Daljab dan Link Unduh PDF

LK 2.2 Penentuan Solusi tersusun atas beberapa kolom penjelasan, mulai dari eksplorasi alternatif solusi, hingga analisis alternatif solusi. Berikut infonya

Contoh LK 2.2 Penentuan Solusi PPG Daljab dan Link Unduh PDF
Ilustrasi lembar kerja. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Contoh LK (Lembar Kerja) 2.2 Penentuan Solusi PPG Daljab dapat digunakan sebagai referensi dalam membuat LK. Salah satu tahapan dalam PPG Daljab (Program Profesi Guru Dalam Jabatan) siklus 2 adalah Pendalaman Materi, yakni mengerjakan LK 2.2 Penentuan Solusi.

LK 2.2 merupakan penugasan yang diberikan setelah mengerjakan LK 2.1 yang berjudul Eksplorasi Alternatif Solusi. Penugasan 2.1 bertujuan melatih peserta PPG Daljab untuk mengeksplorasi berbagai alternatif solusi saat mengatasi masalah pembelajaran di sekolah.

Format tabulasi LK 2.1 terdiri atas empat kolom, yakni masalah terpilih yang akan diselesaikan, akar penyebab masalah, eksplorasi alternatif solusi, dan analisis alternatif solusi. Begitu juga dengan format tabulasi LK 2.2 yang terdiri atas empat kolom, yakni eksplorasi alternatif solusi, solusi yang relevan, analisis penentuan solusi, dan analisis alternatif solusi

Langkah pembelajaran Pendalaman Materi terdiri atas tiga tahapan. Pertama, yakni identifikasi masalah, kedua, eksplorasi penyebab masalah, dan langkah ketiga berupa penentuan penyebab masalah.

Program PPG Daljab merupakan program pendidikan yang dibuka untuk guru-guru Indonesia yang belum mendapatkan sertifikat pendidik. Proses pendaftaran PPG Daljab berlangsung hanya ketika periodenya dibuka.

Cara Mengisi LK 2.2 Penentuan Solusi PPG Daljab

Cara mengisi LK 2.2 Penentuan Solusi PPG Daljab dapat dipahami untuk melakukan pengisian LK 2.2. Penyusunannya dilakukan dengan format tabulasi dengan kolom tertentu.

Penugasan LK 2.2. bertujuan untuk melatih peserta PPG agar mengeksplorasi penentuan solusi PPG Daljab. Berikut cara mengisi LK 2.2. Penentuan Solusi PPG Daljab.

1. Pertama buatlah judul LK 2.2. Penentuan Solusi;

2. Susun kolom tabulasi yang berisi No. (nomor), eksplorasi alternatif solusi, solusi yang relevan, analisis penentuan solusi, dan analisis alternatif solusi;

3. Kolom eksplorasi alternatif solusi merupakan hasil breakdown dari LK 2.1. Solusi yang sudah ditemukan diletakkan di kolom eksplorasi alternatif solusi;

4. Isi kolom solusi yang relevan dengan memilih salah satu eksplorasi alternatif solusi dan sertakan alasan memilih solusi tersebut;

5. Isi kolom analisis penentuan solusi menggunakan analisis SWOT pada LK 2.1;

6. Kolom analisis alternatif solusi berisi kegiatan solusi yang telah dipilih. Jelaskan gambaran umum kegiatan inti yang dipilih;

Penjelasan lebih lanjut terkait cara mengisi LK 2.2 Penentuan Solusi dapat disimak melalui tautan berikut:

CARA MENGISI LK 2.2 Penentuan Solusi PPG Daljab

Link Unduh Contoh Laporan LK 2.2 Penentuan Solusi PPG Daljab

LK 2.2 Penentuan Solusi tersusun atas beberapa kolom penjelasan, mulai dari eksplorasi alternatif solusi, solusi yang relevan, analisis penentuan solusi, hingga analisis alternatif solusi. Contoh laporan LK 2.2 Penentuan Solusi PPG Daljab dapat diunduh dengan akses tautan di bawah ini:

LINK UNDUH CONTOH LAPORAN LK 2.2 PENENTUAN SOLUSI PPG DALJAB (1)

LINK UNDUH CONTOH LAPORAN LK 2.2 PENENTUAN SOLUSI PPG DALJAB (2)

Baca juga artikel terkait PPG 2024 atau tulisan lainnya dari Nurul Azizah

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Nurul Azizah
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Yulaika Ramadhani