Menuju konten utama

Cara Upgrade Windows 10 ke 11 Gratis Resmi, Download hingga Instal

Download Windows 11 bisa dilakukan mulai hari ini. Berikut cara upgrade Windows 10 ke 11 gratis dan resmi beserta spesifikasi minimum perangkat.

Cara Upgrade Windows 10 ke 11 Gratis Resmi, Download hingga Instal
Windows 11. (FOTO/Microsoft)

tirto.id - Microsoft resmi merilis Windows 11 secara global pada Selasa (5/10/2021) hari ini. Pengguna Windows 10 baik PC maupun laptop yang memenuhi syarat dapat upgrade ke Windows 11 secara gratis.

“Hari ini menandai tonggak sejarah yang menarik dalam sejarah Windows, saat hari menjadi tanggal 5 Oktober di setiap zona waktu di seluruh dunia,” kata Chief Product Officer Windows, Panos Panay, dikutip situs resmi Microsoft.

“Ketersediaan Windows 11 dimulai melalui peningkatan gratis pada PC Windows 10 yang memenuhi syarat dan pada PC baru yang telah diinstal sebelumnya dengan Windows 11 yang dapat dibeli mulai hari ini,” sambungnya.

Berikut teaser singkat video tentang Windows 11:

Bagaimana Cara Mendapatkan Windows 11?

Microsoft menjelaskan bahwa ada 3 cara mendapatkan Windows 11, yaitu sebagai berikut:

  1. Beli PC baru yang sudah diinstal sebelumnya dengan Windows 11
  2. Beli PC Windows 10 yang memenuhi syarat untuk peningkatan gratis ke Windows 11
  3. Gunakan aplikasi PC Health Check untuk memeriksa apakah PC Windows 10 memenuhi syarat untuk peningkatan gratis ke Windows 11

Berikut ini penjelasan tiap-tiap poin di atas.

PC Baru Windows 11

Microsoft merekomendasikan sejumlah perangkat anyar yang baru saja diperkenalkan dan tentunya telah terinstal Windows 11 di dalamnya. Namun, bisa jadi beberapa di antaranya belum masuk ke Indonesia.

Daftar perangkat yang direkomendasikan oleh Microsoft ialah sebagai berikut:

  • Acer Aspire Vero
  • ASUS ProArt Studiobook Pro 16 OLED
  • HP ENVY 34 All-in-One Desktop PC
  • Lenovo Yoga Slim 7 Carbon
  • Surface Laptop Studio

PC Windows 10 yang Memenuhi Syarat

PC yang dimaksud tentunya wajib mendukung spesifikasi minimum yang dipersyaratkan oleh Microsoft. Berikut spesifikasi minimum PC untuk dapat instal Windows 11 sebagaimana dikutip dari situs resmi Microsoft:

  • Prosesor: 1 gigahertz (GHz) atau lebih cepat dengan 2 atau lebih core pada prosesor 64-bit yang kompatibel atau System on a Chip (SoC)
  • Penyimpanan: RAM 4GB
  • Penyimpanan: 64 GB atau perangkat penyimpanan yang lebih besar
  • Firmware sistem: UEFI, Secure Boot
  • TPM: Trusted Platform Module (TPM) versi 2.0
  • Kartu grafik: Kompatibel dengan DirectX 12 atau lebih baru dengan driver WDDM 2.0
  • Resolusi tampilan: Tampilan definisi tinggi atau HD (720p) dengan ukuran minimum 9 inci dan satuan warna 8 bit
  • Koneksi internet: Akun Microsoft dan konektivitas internet diperlukan untuk penyiapan Windows 11 Home

Aplikasi PC Health Check

Aplikasi ini berfungsi untuk mendeteksi apakah PC Windows 10 yang dimiliki kompatibel dengan Windows 11 dan memenuhi syarat untuk peningkatan gratis. Aplikasi PC Health Check dapat di-download di sini.

Setelah download tuntas, instal aplikasi PC Health Check lalu jalankan. Jika muncul notifikasi “This PC doesn’t currently meet Windows 11 system requirements” artinya perangkat tidak mendukung. Di bagian bawah notifikasi ditampilkan detail kekurangannya.

Cara Upgrade Windows 10 ke 11

Bila PC Windows 10 dinyatakan mendukung, maka selamat, Anda dapat segera upgrade ke Windows 11. Berikut adalah langkah-langkahnya sebagaimana dikutip dari situs resmi Microsoft:

  1. Buka atau “Settings” atau “Pengaturan”
  2. Klik “Update & Security” atau “Pembaruan & Keamanan”
  3. Klik “Windows Update” atau “Pembaruan Windows”
  4. Klik “Cek Pembaruan” atau “Check for Updates”
  5. Klik “Unduh dan Instal” atau “Download and Install” bila sudah tersedia

Bagi PC Windows 10 yang memenuhi syarat untuk peningkatan gratis ke Windows 11, proses upgrade dilakukan sepenuhnya melalui menu Settings atau Pengaturan. Artinya, tidak membutuhkan aksi download file terlebih dahulu.

Pastikan perangkat terhubung dengan jaringan internet yang stabil agar proses upgrade tidak menjumpai kendala, mulai dari proses download hingga instalasi tuntas.

Baca juga artikel terkait WINDOWS 11 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ibnu Azis
Penulis: Ibnu Azis