Menuju konten utama

Berapa Lama Daging Kurban Tahan di Freezer & Cara Menyimpannya

Berapa lama daging kurban tahan di freezer dan bagaimana cara menyimpannya? Berikut informasinya.

Berapa Lama Daging Kurban Tahan di Freezer & Cara Menyimpannya
Ilustrasi daging di dalam freezer. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Hari Raya Idul Adha jatuh pada Kamis, 29 Juni 2023. Untuk memperingati Hari Raya Kurban ini, pemerintah menetapkan cuti bersama pada Rabu dan Jumat, yaitu 28 dan 30 Juni 2023.

Umat muslim dunia merayakan Idul Adha dengan menyembelih hewan kurban. Sesudah itu, daging hewan kurban itu akan dibagikan kepada masyarakat.

Daging kurban yang diperoleh saat Idul Adha seringkali jumlahnya cukup banyak. Oleh karena itu, banyak masyarakat yang memilih menyimpan daging kurban yang tak habis dimasak itu, di dalam freezer.

Namun, durasi penyimpanan daging di dalam freezer ini ternyata punya batas waktu. Jadi, Anda tidak bisa sembarangan saja menyimpan daging sisa kurban.

Ada rentang waktu yang perlu Anda perhatikan. Rentang waktu penyimpanan daging kurban di dalam freezer ini menentukan apakah daging kurban itu masih sehat dan layak untuk dikonsumsi.

Berapa Lama Daging Kurban Tahan di Freezer?

Dilansir laman Aqua Elektronik, ini yang pertama kali perlu Anda camkan.

Daging kurban ini harus disimpan di freezer, bukan di lemari pendingin atau kulkas, karena suhu di freezer lebih rendah daripada suhu di lemari pendingin.

Suhu yang lebih dingin, hingga di bawah -17 derajat Celcius ini akan memperlambat pertumbuhan berbagai mikroorganisme seperti bakteri, sehingga daging kurban menjadi lebih awet dan tidak cepat busuk.

Namun, ada batas waktu tertentu untuk menyimpan daging di freezer. Bila daging terlalu lama disimpan di freezer, selain kesegarannya semakin berkurang, kualitas daging juga makin menurun karena tingkat keempukannya makin berkurang.

Supaya daging kurban yang Anda simpan di freezer masih tetap sehat dan berkualitas baik saat dikonsumsi, sebaiknya Anda tidak menyimpan daging, sapi atau kambing, lebih dari 3 bulan. Jadi hanya sekitar 2 hingga 3 bulan.

Tentu saja dengan catatan, suhu di freezer tempat Anda menyimpan daging berada di bawah -17 derajat celcius.

Catatan lainnya, seperti dikutip situs Electrolux, jenis potongan daging saat disimpan ternyata juga berpengaruh terhadap batas ketahanan, misalnya seperti ini:

  • Daging sapi potongan kecil atau chop bisa bertahan hingga 6 bulan
  • Daging sapi cincang direkomendasikan untuk disimpan di freezer tidak lebih dari 3 bulan
  • Daging sapi yang sudah dimasak sebaiknya disimpan di dalam freezer maksimal 3 bulan
  • Daging giling bisa tetap awet bila disimpan di freezer hingga 3 bulan
Supaya lebih jelas, berikut adalah daftar jenis potongan daging dan berapa lama, potongn ini tahan di kulkas (bukan di dalam freezer)

  • Daging cincang, steak tipis, potongan daging sapi potong dadu: tahan hingga 2 hari
  • Steak dan daging panggang bertulang: tahan hingga 2-3 hari
  • Daging sapi panggang (tulang dalam): tahan hingga 3-4 hari
  • Daging kornet segar: tahan hingga 1 minggu
  • Daging sapi kemasan vakum: tahan hingga 6 minggu, terutama jika kemasannya belum dibuka
Sementara itu di dalam freezer, daging sapi dapat disimpan dalam waktu lebih lama. Namun, suhu freezer harus pada atau di bawah -18°C.

  • Steak dan daging panggang: tahan hingga 6 bulan.
  • Steak daging sapi yang lebih tipis: tahan hingga 4 bulan.
  • Daging cincang atau daging sapi giling: tahan hingga 3 bulan.

Baca juga artikel terkait CARA MENYIMPAN DAGING KURBAN atau tulisan lainnya dari Lucia Dianawuri

tirto.id - Kesehatan
Kontributor: Lucia Dianawuri
Penulis: Lucia Dianawuri
Editor: Dhita Koesno