Menuju konten utama

Apa Pekerjaan Teuku Ryan Suami Ria Ricis yang Digugat Cerai?

Pekerjaan Teuku Ryan, suami Ria Ricis yang digugat cerai pada Selasa (30/1/2023).

Apa Pekerjaan Teuku Ryan Suami Ria Ricis yang Digugat Cerai?
Ria Ricis naik jet ski bersama suami dan anaknya. Instagram/riaricis1795

tirto.id - Gugatan cerai Ria Ricis kepada suaminya Teuku Ryan pada Selasa, 30 Januari 2024 ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan menghebohkan warganet. Tidak sedikit yang menduga kabar retaknya rumah tangga Ria Ricis berkaitan dengan pekerjaan Teuku Ryan.

Ria Ricis dan Teuku Ryan menikah pada Jumat, 12 November 2021 di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta Selatan. Pernikahan keduanya dikaruniai satu orang anak bernama Cut Raifa Aramoana.

Setelah dua tahun menikah, isu rumah tangga Ria Ricis dan Teuku Ryan yang tidak harmonis mulai berhembus di publik. Situasi rumah tangga keduanya diduga diterpa masalah ketika pada awal Desember 2023 Ria Ricis mengomentari salah satu video pengguna TikTok @fatmawatii21.

Video TikTok itu memberikan saran supaya istri tetap meminta uang kepada suami meskipun punya uang sendiri. Istri jangan membiasakan memakai uang sendiri untuk semua hal, kecuali suami tidak mampu menafkahi.

Pengguna TikTok @fatmawatii21 menulis dalam keterangan video, jika suami sehat jasmani dan rohani, tetap minta nafkah kepada suami, dikasih atau tidak, itu urusan nanti. Mintalah hak sebagai istri, dan jangan lupa jalankan kewajiban sebagai istri.

Kemudian, Ria Ricis terpantau memberikan komentar pada video tersebut. YouTuber itu menyindir suami yang harusnya memahami kewajibannya, sebelum istri mengemis haknya.

Komentar itu pun viral dan membuat banyak orang berspekulasi bahwa Ria Ricis tengah menyindir suaminya sendiri. Tidak sedikit warganet yang menuding Teuku Ryan tidak memiliki pekerjaan, sehingga tidak menafkahi istrinya.Lalu, apa sebenarnya pekerjaan Teuku Ryan suami Ria Ricis?

Pekerjaan Teuku Ryan Suami Ria Ricis

Teuku Ryan memiliki nama asli Teuku Rushariandi, dia adalah laki-laki asal Kota Langsa, Provinsi Aceh. Dia menyelesaikan pendidikannya hingga jenjang master. Ryan merupakan alumni sarjana Universitas Syiah Kuala jurusan Teknologi Hasil Pertanian dan alumni pascasarjana jurusan Manajemen Bisnis Universitas Muhammadiyah Jakarta.

Sebelum menikah dengan Ria Ricis, dirinya diketahui merupakan seorang pegawai bank BUMN di daerah asalnya. Namun, Ryan memutuskan untuk berhenti dari pekerjaannya saat menikah dengan Ria Ricis dan pindah ke Jakarta.

Menjadi suami dari salah seorang YouTuber terkenal di Tanah Air membuat Ryan mendapat sorotan. Dia kerap muncul di beberapa video YouTube Ria Ricis. Nama Ryan lalu mulai dikenal publik, tawaran pekerjaan atau endorsement pun berdatangan. Bersama istrinya Ryan menjadi brand ambassador sejumlah produk kecantikan.

Kemudian, Ryan juga merambah dunia peran, debut aktingnya adalah tampil dalam sinetron Jodoh Wasiat Bapak Babak 2 (2021 – 2022) yang tayang di saluran televisi ANTV. Ryan juga ambil bagian di dua serial televisi lainnya yaitu Kuraih Bintang 2 (2022) dan Love Story the Series (2022).

Berikutnya, Ryan tampil di dua serial web berjudul Setan Glow Up (2022) dan Bidadari Bermata Bening (2023).

Selanjutnya, dia didapuk sebagai pemeran utama film adaptasi novel karya Nusaibah Azzarah berjudul Perjalanan Pembuktian Cinta (2024). Ryan beradu akting dengan Dea Annisa alias Dea Imut.

Baca juga artikel terkait RIA RICIS atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Iswara N Raditya