tirto.id - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 RI, Pemerintah memberikan sejumlah “hadiah kemerdekaan” kepada masyarakat. Ragam kebijakan ini menjadi bentuk apresiasi sekaligus perayaan bersama atas semangat kemerdekaan yang telah diraih bangsa Indonesia sejak 17 Agustus 1945.
Selain pusat perbelanjaan dan pelaku usaha yang biasanya turut memeriahkan dengan berbagai promo dan diskon, pemerintah juga ambil bagian dalam menyemarakkan HUT RI dengan berbagai program langsung kepada rakyat.
Diskon tarif layanan publik, pembebasan denda pajak, bantuan sosial, hingga subsidi tertentu menjadi bagian dari “hadiah kemerdekaan” yang disiapkan oleh pemerintah pusat maupun daerah.
Kebijakan ini merupakan bentuk perhatian pemerintah agar semangat kemerdekaan tidak hanya menjadi seremoni tahunan, tetapi benar-benar dirasakan manfaatnya oleh seluruh lapisan masyarakat.
Daftar Diskon dan Kado dari Pemerintah untuk Hari Kemerdekaan RI 2025
Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Pemerintah menyiapkan sejumlah “kado kemerdekaan” bagi seluruh masyarakat.
Kado ini berupa diskon dan fasilitas khusus yang bisa dinikmati oleh warga di berbagai sektor, mulai dari belanja, transportasi, hari libur tambahan, hingga partisipasi langsung dalam peringatan kenegaraan.
Semua ini ditujukan untuk meningkatkan semangat nasionalisme sekaligus memberikan ruang kebahagiaan yang lebih luas di momen bersejarah ini.
Berikut daftar diskon dan kado dari pemerintah yang dapat dinikmati masyarakat selama bulan kemerdekaan:
1. Diskon Produk Ritel dan Pusat Perbelanjaan
Sepanjang bulan Agustus 2025, masyarakat bisa menikmati potongan harga besar-besaran hingga 80 persen di berbagai pusat perbelanjaan dan gerai ritel modern. Kebijakan ini diinisiasi oleh pelaku usaha dan didukung penuh oleh pemerintah.Wakil Menteri Sekretaris Negara (Wamensesneg) Juri Ardiantoro menyampaikan bahwa diskon nasional ini merupakan bagian dari perayaan HUT RI ke-80 dan akan berlangsung serentak selama Agustus.
"Jadi akan ada diskon nasional hingga 80 persen yang diinisiasi oleh pelaku usaha ritel modern, dan pusat perbelanjaan," ujar Juri, Jumat (1/7/2025), dikutip ANTARA.
2. Diskon Ongkos Transportasi Umum di Jakarta
Pemprov DKI Jakarta memberikan tarif khusus Rp80 untuk seluruh layanan transportasi umum di ibu kota. Diskon ini berlaku untuk Transjakarta, MRT, LRT, KRL, hingga Jaklingko.Tarif spesial Rp80 ini akan berlaku tepat pada 17 Agustus 2025 dan direncanakan berlangsung sepanjang bulan Agustus sebagai bagian dari semarak kemerdekaan.
3. Hari Libur Tambahan pada 18 Agustus 2025
Sebagai tambahan hadiah kemerdekaan, Presiden Prabowo Subianto menetapkan tanggal 18 Agustus 2025 sebagai hari libur nasional.Kebijakan ini memberikan masyarakat waktu lebih untuk menyelenggarakan berbagai kegiatan perlombaan, acara budaya, maupun aktivitas kreatif lainnya dalam rangka memperingati HUT ke-80 RI. Keputusan ini menjadi kejutan mengingat tanggal tersebut sebelumnya bukan merupakan hari libur resmi.
4. Kuota Khusus untuk Upacara di Istana
Istana Negara membuka kesempatan kepada masyarakat untuk mengikuti langsung upacara detik-detik Proklamasi di Istana Merdeka pada 17 Agustus 2025. Pemerintah menyediakan 8.000 kuota undangan bagi warga yang ingin hadir secara langsung.Masyarakat bisa mendaftar melalui aplikasi Pandang Istana mulai 4 Agustus 2025. Kehadiran publik dalam upacara ini menjadi bentuk partisipasi aktif dan kedekatan rakyat dengan momentum kenegaraan.
5. Pesta Rakyat di Istana dan Monas
Untuk pertama kalinya, Istana Kepresidenan akan menggelar Pesta Rakyat setelah upacara peringatan detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2025. Usai upacara pagi, masyarakat yang hadir langsung di Istana akan disuguhi aneka hidangan, makanan, dan minuman gratis.Yang menarik, penyediaan hidangan tersebut melibatkan para pedagang kaki lima yang sehari-hari berjualan di sekitar kawasan Istana dan Monas, sebagai bentuk pemberdayaan pelaku usaha kecil.
Bagi masyarakat yang tidak memiliki undangan untuk hadir di Istana, Pemerintah juga menyiapkan Pesta Rakyat di kawasan Monumen Nasional (Monas). Acara ini akan menjadi pusat perayaan publik dengan berbagai kegiatan meriah.
"Pesta Rakyat di Monas akan diisi dengan berbagai perlombaan, panggung hiburan, kuliner gratis dari UMKM, dan pertunjukan kembang api pada malam harinya,” ujar Wakil Menteri Sekretaris Negara Juri Ardiantoro, dikutip dari laman resmi setneg.go.id.
Pesta Rakyat ini diharapkan menjadi ajang perayaan yang inklusif dan menyenangkan bagi semua lapisan masyarakat. Selain sebagai bentuk apresiasi terhadap rakyat, acara ini juga menjadi simbol kedekatan pemerintah dengan warganya, serta menegaskan bahwa kemerdekaan adalah milik bersama yang dirayakan dengan suka cita.
Ingin tahu lebih banyak tentang program perayaan HUT ke-80 RI lainnya? Baca beritanya di tautan berikut: Kumpulan Artikel HUT RI 2025
Penulis: Wulan AE
Editor: Dipna Videlia Putsanra
Masuk tirto.id


































