tirto.id - Doa pembukaan MPLS dilantunkan sebelum rangkaian kegiatan dilaksanakan pagi hari. Doa upacara pembukaan MPLS dibacakan oleh pembina dan diaminkan semua peserta.
Doa adalah permintaan yang disampaikan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Sebuah doa juga dapat berisi harapan. Dengan demikian, lantunan doa untuk pembukaan MPLS diharapkan bisa menjadi jalan agar kegiatan orientasi siswa baru tersebut bisa berlangsung dengan lancar dari awal sampai akhir.
Teks doa pembukaan MPLS disusun sesuai kebutuhan masing-masing sekolah. Sebagai referensi untuk membuatnya, tulisan ini menyediakan contoh doa pembukaan MPLS SD sampai SMK atau sederajat.
Contoh Teks Doa Pembuka MPLS 2025
Doa pembukaan MPLS bisa disusun dengan pilihan kata yang sederhana. Tujuannya agar semua yang mengikuti bacaan doa dapat memahaminya dengan baik. Doa ini ditujukan hanya kepada Tuhan Yang Maha Kuasa.
Berikut beberapa contoh doa untuk pembukaan MPLS:
1. Doa upacara pembukaan MPLS
A’udzubillahiminas-syaitoonirrojimBismillahirrohmanirrohim
Alhamdulillahirobbil’alamin
Arrohmaanirrohim
Maalikiyau middin
Iyya kana’ budu wa iyya kanas ta’in
Ihdinas-sirothol mustaqim
Shirotolladzi naa an ‘amta ‘alaihim
Ghoiril maghdu bi’alaihim
Waladh-dhoolliiin. Aamiin.
Ya Allah ya Rabb, dengan segenap kerendahan hati, kami memohon ridha agar acara MPLS kali ini berjalan dengan lancar.
Ya Allah, kami menghadapkan diri di hadapan-Mu pada acara pembukaan MPLS SMA ini. Terima kasih atas segala karunia dan rahmat yang telah Engkau berikan kepada kami.
Kami memohon kepada-Mu, ya Allah, agar Engkau memberkahi setiap langkah kami dalam perjalanan kami di SMA ini. Berikanlah kami kebijaksanaan dan kekuatan untuk menghadapi tantangan dan rintangan yang akan kami temui.
Buka pikiran kami agar kami dapat mengambil manfaat dari setiap pelajaran yang kami terima. Bantu kami untuk mencapai tujuan kami, baik dalam akademik maupun dalam pengembangan diri secara holistik.
Ya Allah, kami memohon keselamatan dan kesejahteraan bagi semua siswa, guru, dan staf di SMA ini. Jadikanlah lingkungan ini tempat yang aman, ramah, dan penuh dengan kasih sayang.
Bimbinglah kami dalam menjalin persahabatan yang baik dengan sesama siswa, agar kami dapat belajar satu sama lain dan saling mendukung dalam perjalanan kami di SMA ini.
Ya Allah ya Rabb, jadikanlah siswa siswi SMP/SMA/SMK … menjadi generasi unggul berakhlak mulia dan berkarakter Pancasila.
Kami bersyukur kepada-Mu, ya Allah, atas kesempatan ini. Semoga kami dapat memanfaatkannya sebaik-baiknya dan berkontribusi positif dalam mengembangkan diri, sekolah, dan masyarakat.
Kami mengakhiri doa ini dengan penuh harapan dan keyakinan bahwa Engkau akan mendengarkannya. Amin.
Semoga doa ini menjadi pembuka yang baik dan memberikan semangat kepada siswa-siswa dalam memulai perjalanan mereka di SMA.
Robbana atina fid-dun-ya hasanah, wa fil akhiroti hasanah, waqina adzabannar
Ya Allah, kabulkanlah permohonan kami.
2. Doa pembukaan MPLS khusyuk
Bismillahirrahmanirrahim.Alhamdulillahi rabbil ‘aalamiin.
Wasshalaatu wassalaamu ‘alaa asyrafil anbiyaa-i wal mursaliin, wa ‘alaa aalihi wa shahbihi ajma’iin.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.
Kami panjatkan puji syukur ke hadirat-Mu atas segala nikmat dan karunia yang telah Engkau berikan. Pada hari ini kami memohon pertolongan-Mu.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Mendengar.
Pagi ini kami akan memulai kegiatan MPLS. Kami mengharap rida sepenuhnya dari-Mu agar kegiatan ini bisa kami jalankan dengan baik dan lancar. Berikan kami pertolongan-Mu agar setiap kegiatan yang diadakan memberikan kemanfaatan bagi kami dan anak-anak didik kami.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Mengetahui.
Dengan keluasan ilmu-Mu, bukakanlah hati kami agar mudah menimba setitik ilmu yang Kau miliki. Tumbuhkan semangat dalam diri kami agar senantiasa tidak jenuh mempelajari hal-hal baru untuk terus berkembang.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Bijaksana.
Jadikanlah anak-anak didik kami menjadi siswa-siswi berakhlak mulia, penuh kedisiplinan, dan rasa tanggung jawab. Jauhkanlah kami semua dari rasa malas, perbuatan buruk hingga perpecahan.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa.
Kabulkanlah permintaan kami. Hanya Engkau satu-satunya Zat Yang Maha Mengabulkan doa.
Amin Amin Allahumma Amin.
3. Doa pembukaan MPLS penuh harapan
Innal hamdalillah, nahmaduhu wa nasta’iinuhu wa nastaghfiruh.Wa na’udzu billahi min syurûri anfusinâ wa min sayyi’âti a’mâlinâ.
Man yahdihillâhu fa lâ mudhilla lah, wa man yudhlil fa lâ hâdiya lah.
Ashhadu allâ ilâha illallâh, wa ashhadu anna Muhammadan ‘abduhû wa rasûluh.
Amma ba’du.
Ya Allah Yang Maha Kuasa.
Pagi ini kami berkumpul di sini untuk mengadakan kegiatan MPLS. Kami berharap agar Engkau rida terhadap aktivitas kami ini dan memberikan keberkahan di dalamnya.
Ya Allah Yang Maha Membuka Rahmat.
Limpahkan keberkahan-Mu pada semua rangkaian kegiatan MPLS. Jadikan semua peserta dan pembimbing mendapatkan manfaat positif atas jalannya kegiatan awal hingga akhir. Jauhkanlah kami dari berbagai kesia-siaan selama menjalankan MPLS.
Ya Allah Yang Maha Mulia.
Jadikan MPLS ini sebagai awal semangat bagi kami untuk menuntut ilmu. Jadikan diri kami sebagai pribadi yang mampu menghargai dan bertanggung jawab atas ilmu-ilmu yang Engkau turunkan pada kami. Jauhkanlah kami dari kesombongan dan kecongkakan atas karunia ilmu-ilmu tersebut
Ya Allah Yang Maha Kuasa.
Teguhkan langkah kami di jalan yang Kau rida atasnya. Bimbing selalu diri kami agar senantiasa berjalan dalam kebenaran. Kabulkan permohonan kami ya Allah.
4. Doa untuk pembukaan MPLS singkat
Bismillahirrahmanirrahim.Alhamdulillahi rabbil ‘aalamiin.
Segala puji bagi panjatkan kepada-Mu, ya Allah Tuhan semesta alam.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Kuasa.
Pagi hari ini kami memulai kegiatan MPLS. Kami menyampaikan rasa penuh harap bahwa Engkau akan rahmat dan rida-Mu atas kegiatan ini. Limpahkanlah kepada kami semangat belajar, persaudaraan, dan keberkahan dalam setiap langkah.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Melindungi
Jadikanlah kegiatan ini sebagai jalan untuk menumbuhkan karakter tangguh bagi anak-anak didik kami. Jadikan mereka semua, termasuk diri kami, sebagai hamba-Mu yang memiliki akhlak mulia. Tanamkan dalam diri kami semangat untuk terus tumbuh dan berkembang.
Ya Allah, Tuhan Yang Maha Mengabulkan
Ampunilah dosa-dosa kami dan terimalah doa kami. Aamiin ya rabbal ‘aalamiin.
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Yulaika Ramadhani
Penyelaras: Ilham Choirul Anwar
Masuk tirto.id


































