Menuju konten utama

10 Cara Melatih Anjing Agar Jadi Penurut Bagi Pemilik Baru

Berikut ini beberapa cara melatih anjing jadi penurut bagi pemilik baru. Simak pembahasannya di bawah ini.

10 Cara Melatih Anjing Agar Jadi Penurut Bagi Pemilik Baru
Ilustrasi anjing menangkap bola. FOTO/iStock

tirto.id - Merawat anjing tidak hanya sebatas memenuhi kebutuhan makanannya. Pemilik hewan peliharaan juga memiliki tanggung jawab untuk melatih anjing agar cerdas dan patuh kepada pemiliknya.

Tantangan terbesar bagi pemilik anjing pemula adalah melatih anjing kesayangannya agar tetap jinak. Anjing yang jinak bukan berarti takut, tetapi menunjukkan rasa hormat kepada pemiliknya.

Lantas apakah Anda sudah tahu cara melatih anjing agar patuh dan mendengarkan perintah?

Cara Melatih Anjing agar Patuh

Anjing harus mengerti bagaimana pemiliknya ingin dia berperilaku dan mengapa mengikuti keinginanmu adalah untuk kebaikannya. Berikut beberapa tips cara melatih anjing agar patuh, yang bisa dicoba seperti dikutip dari laman Alpha Paws:

1. Bantu Anjing Melepaskan Energinya

Bantu anjing Anda melepaskan energinya yang terpendam agar lebih mudah mendengarkan. Ajak anjing berjalan jauh atau bermain lempar tangkap untuk menghabiskan energi ekstra tersebut.

2. Konsisten

Penting untuk memberikan perintah yang jelas dan konsisten kepada anjing. Jika anjing menerima pesan yang berbeda, anjing akan bingung tentang apa yang diharapkan. Pastikan semua anggota keluarga mengikuti aturan yang sama. Tetapkan batasan dan aturan yang jelas, dan mulai melatih anjing dengan sistematis.

3. Jadilah Pemimpinnya

Anjing cenderung mendengarkan pemimpinnya. Kembangkan energi yang tenang dan tegas sehingga Anda dapat dilihat anjing sebagai pemimpinnya. Percaya dirilah dengan perintah yang diberikan.

4. Mendidik Perintah Dasar

Pastikan anjing benar-benar memahami perintah yang Anda berikan. Tergantung pada usia dan ras, mungkin butuh waktu untuk mempelajari keterampilan baru anjing. Latih setiap hari untuk memastikan anjing memahami perintah yang berbeda dan apa yang Anda ingin mereka lakukan.

5. Jangan Hanya Mengandalkan Perintah Verbal

Para ahli di sekolah ketaatan anjing menyarankan untuk tidak hanya mengandalkan perintah verbal. Pastikan bahasa tubuh Anda konsisten setiap kali memberi perintah. Jika tidak, anjing Anda bisa menjadi bingung.

6. Perhatikan Keadaan Emosional Anjing

Selain energi berlebih, berbagai emosi seperti ketakutan, rasa ingin tahu, dan ketidakpastian dapat mengganggu perhatian anjing. Anjing lain, kendaraan yang bergerak, dan hal-hal lain di sekitar juga bisa mengganggu fokus mereka. Pertimbangkan faktor-faktor ini saat melatih anjing Anda.

7. Mengajarkan Perintah Duduk

Duduk adalah salah satu perintah dasar yang penting untuk diajarkan. Berikut adalah langkah-langkah yang dapat diikuti untuk mengajarkan perintah ini dengan efektif:

  • Pegang camilan di tangan Anda.
  • Gerakkan tangan di depan hidung dan mulut anjing sampai mereka memperhatikan.
  • Perlahan-lahan gerakkan camilan sedikit ke atas dan ke belakang kepala anjing. Ini akan mendorong anjing untuk duduk.
  • Segera setelah anjing duduk, katakan "duduk" dan berikan camilan serta pujian.

8. Ajarkan Perintah Tinggal

Perintah tinggal sangat berguna untuk menjaga anjing tetap di tempatnya. Pastikan anjing Anda sudah menguasai perintah "duduk" sebelum melanjutkan ke perintah "tinggal". Berikut adalah langkah-langkah yang dapat diikuti:

  • Pilih tempat yang aman dan tenang agar anjing tidak bisa lari.
  • Minta anjing duduk dan beri perintah "tinggal".
  • Perlahan-lahan, ambil beberapa langkah menjauh. Jika anjing Anda tetap tinggal, berilah camilan dan pujian.
  • Tingkatkan jumlah langkah setiap hari dan ajarkan anjing untuk tinggal lebih lama.

9. Ajarkan Perintah Datang

Perintah datang juga sangat penting untuk memastikan anjing kembali kepada Anda saat dipanggil. Berikut adalah cara mengajarkan perintah ini:

  • Mulailah di tempat yang tenang dan aman tanpa gangguan.
  • Panggil nama anjing Anda dan beri perintah "datang".
  • setelah datang, berikan anjing camilan.

10. Perhatikan Nada Suara

Penting untuk memperhatikan nada suara saat memberikan perintah kepada anjing Anda. Hal tersebut juga menjadi salah satu cara melatih anjing agar tidak menggigit. Hindari menaikkan suara karena anjing bisa merasakannya.

Nada suara yang tenang dan bahagia akan lebih efektif dalam mengajarkan anjing untuk patuh. Tunjukkan apa yang ingin dilakukan anjing, lalu beri pujian dengan tepukan lembut. Beri juga camilan favorit ketika anjing berhasil mengikuti perintah Anda.

Baca juga artikel terkait ANJING atau tulisan lainnya dari Ruhma Syifwatul Jinan

tirto.id - Diajeng
Kontributor: Ruhma Syifwatul Jinan
Penulis: Ruhma Syifwatul Jinan
Editor: Dhita Koesno