Menuju konten utama

World Superbike Mandalika

World Superbike (WSBK) 2022 akan digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit 
selama tiga hari akhir pekan ini, 11-13 November 2022. - ANTARA FOTO

 

World Superbike Mandalika
Sejumlah pebalap WSSP memacu kecepatan saat sesi latihan bebas pertama. - ANTARA FOTO/ Ahmad Subaidi
2022/11/11/antarafoto-pembenahan-jalur-lintasan-sirkuit-mandalika-jelang-wsbk-261022-as_ratio-16x9.jpg
Foto udara jalur lintasan Pertamina Mandalika International Street Circuit yang selesai diaspal ulang di KEK Mandalika, Kecamatan Pujut, Praya, Lombok Tengah, NTB, Rabu (26/10/2022). - ANTARA FOTO/ Ahmad Subaidi
2022/11/11/antarafoto-sesi-latihan-bebas-pertama-wsbk-mandalika-111122-as-3_ratio-16x9.jpg
Pembalap tim GRT Yamaha World SBK Garret Gerloff (tengah) berada di paddock saat sesi latihan bebas pertama. - ANTARA FOTO/ Ahmad Subaidi
2022/11/11/antarafoto-wsbk-mandalika-hari-pertama-sepi-penonton-111122-as-3_ratio-16x9.jpg
Dua orang penonton berada di tribun yang masih sepi penonton saat sesi latihan bebas pertama. - ANTARA FOTO/ Ahmad Subaidi
2022/11/11/antarafoto-toprak-berendam-di-air-es-111122-as-2_ratio-16x9.jpg
Pembalap Pata Yamaha With Brixx World SBK Toprak Razgatlioglu (kanan) berendam di air es usai sesi latihan bebas kedua (Free Practice 2) balapan World Superbike (WSBK) 2022. - ANTARA FOTO/ Ahmad Subaidi
2022/11/11/antarafoto-pembuatan-piala-wsbk-mandalika-071122-fik-1_ratio-16x9.jpg
Perajin menyelesaikan pembuatan trofi World Superbike (WSBK) seri Indonesia 2022 di Tuksedo Studio, Gianyar, Bali, Senin (7/11/2022). Trofi itu terbuat dari material stainless steel, kuningan, dan alumunium dan dikerjakan sekitar 20 orang perajin di Tuksedo Studio selama dua minggu. - ANTARA FOTO/ Fikri Yusuf
2022/11/11/antarafoto-sesi-latihan-pertama-wssp-mandalika-111122-as-2_ratio-16x9.jpg
Pebalap tim Kawasaki Pucceti Racing Can Oncu (tengah) bersama pebalap tim Dynavolt Triumph Stefano Manzi (kanan) dan pebalap tim Kallio Racing Simon Jespersen (kiri) memacu kecepatan saat sesi latihan bebas pertama. - .ANTARA FOTO/ Ahmad Subaidi
Sirkuit Mandalika siap menggelar balapan ke-900 World Superbike pada 11-13 November 2022.

Seluruh persiapan WSBK dari sisi teknis dan nonteknis mulai infrastruktur, rangkaian kegiatan hingga balapan yang akan digelar pada 11-13 Nopember sudah sepenuhnya siap.

Acara ini menargetkan 45 ribu untuk kalkulasi tiga hari. kapasitas tribun sirkuit Mandalika mampu menampung 100 ribu penonton. Sementara target 45.000 dtetapkan management Mandalika Grand Prix Association (MGPA) selaku pengelola Sirkuit.

Acara dimulai dari sesi latihan bebas 1 dan 2 pada Jumat, (11/11/2022). Selanjutnya pada Sabtu (12/11/2022), dilanjutkan sesi latihan bebas 3, superpole dan race 1. Terakhir di hari Minggu (13/11/2022), WSBK 2022 di Mandalika menggelar sesi Warm Up, Superpole Race dan Race 2.

- ANTARA FOTO




Baca juga artikel terkait FOTO-TIRTO atau tulisan lainnya

Editor: R. Berto Wedhatama