Menuju konten utama

Viral Videotron Diturunkan, Begini Respons Anies Baswedan

Anies Baswedan menanggapi peristiwa penurunan videotron yang dipasang oleh pendukungnya yang mengatasnamakan Olppaemi Project.

Viral Videotron Diturunkan, Begini Respons Anies Baswedan
Capres Nomor Urut 1 Anies Baswedan saat tiba di Lampung untuk berkampanye, Minggu (14/1/2024). (Tirto.id/Ayu Mumpuni)

tirto.id - Calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan menanggapi peristiwa penurunan videotron yang dipasang oleh pendukungnya yang mengatasnamakan Olppaemi Project. Menurutnya, ciri demokrasi yang berkembang adalah dengan perasaan besar hati saat saling menerima perbedaan terhadap suatu pilihan.

"Itu bagian dari demokrasi. Justru ujian dan komitmen demokrasi, muncul dari kesiapan menghormati yang berbeda. Kalau tidak siap yang berbeda, maka dia tidak siap berdemokrasi," kata Anies Baswedan di Sorong, Papua Barat, Selasa (16/1/2024).

Anies menilai pemasangan videotron yang menggambarkan dirinya dan bentuk dukungan kepadanya tidak melanggar hukum maupun etika. Dia beranggapan bahwa hal itu hanyalah bentuk ekspresi dari masyarakat.

"Saya baru tahu juga dari sosmed, ini adalah sebuah pesta demokrasi, dan rakyat memiliki hak untuk mengungkapkan pandangannya," kata Anies.

Dia menegaskan agar seluruh pihak saling menghargai dan berharap agar tidak ada lagi halangan bagi para pendukungnya saat berkampanye.

"Jadi ketika ada yang mendatangi dan mengungkapkan bahwa saya ingin memilih calon lain dihormati, jadi kala ada yang memasang videotron untuk mendukung pasangan 01 ya dihormati," kata Anies.

Sebelumnya, melalui keterangan resmi di akun Twitter/X Olppaemi Project dan Anies Bubble, mereka mengungkap bahwa videotron yang dijadwalkan hingga 21 Januari 2024 terpaksa diturunkan sebelum jadwal.

"Kami harus mengabarkan bahwa LED Ads yang telah dijadwalkan tayang selama seminggu (15-21 Januari 2024) di Bekasi dan Jakarta tidak dapat lanjut tayang di lokasi tersebut karena sesuatu hal yang di luar kuasa kami," tulis Twitter/X Olppaemi Project dan Anies Bubble.

Baca juga artikel terkait VIDEOTRON ANIES BASWEDAN atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Flash news
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Anggun P Situmorang