Menuju konten utama

20 Soal IPA Terpadu MTs KSM 2024 Tingkat Provinsi & Jawabannya

Berikut ini kumpulan 20 contoh soal IPA terpadu MTs KSM 2024 tingkat provinsi dan jawabannya untuk latihan jelang kompetisi.

20 Soal IPA Terpadu MTs KSM 2024 Tingkat Provinsi & Jawabannya
Ilustrasi Ujian Tulis. foto/IStockphoto

tirto.id - IPA terpadu merupakan salah satu bidang lomba dalam Kompetisi Sains Madrasah (KSM) MTs 2024 tingkat provinsi. Peserta Mts KSM 2024 tingkat provinsi dapat mempelajari soal IPA terpadu dan jawabannya sebelum mengikuti kompetisi.

KSM 2024 merupakan salah satu kompetisi sains yang digelar oleh Kementerian Agama (Kemenag). Kompetisi ini menyasar siswa-siswi madrasah tingkat MI, MTs, maupun MA yang unggul di bidang sains eksakta maupun sosial.

Selain IPA terpadu, KSM MTs 2024 tingkat provinsi juga melombakan bidang sains lain. Bidang yang diperlombakan di KSM MTs 2024 antara lain matematika terintegrasi, IPS terintegrasi, dan sosial sains terintegrasi.

Berdasarkan petunjuk teknis (juknis) dari Kemenag, KSM 2024 tingkat provinsi akan berlangsung mulai 5 sampai 6 Agustus 2024. Kegiatan KSM 2024 ini dilakukan di sejumlah titik lokasi yang akan diumumkan oleh komite provinsi.

Kisi-Kisi Soal Materi IPA Terpadu MTs KSM 2024 Tingkat Provinsi

Kompetisi MTs KSM 2024 tingkat provinsi bidang IPA terpadu menguji dua jenis mata pelajaran, yaitu biologi dan fisika. Setiap mata pelajaran menguji beberapa materi

Berdasarkan kisi-kisi yang ditetapkan oleh penyelenggara KSM 2024 Kemenag, berikut materi IPA terpadu yang diujikan dalam MTs KSM 2024 tingkat provinsi:

1. Materi fisika IPA terpadu MTs KSM 2024

  • Pengukuran
  • Energi
  • Gerak dan gaya
  • Fluida
  • Getaran, gelombang dan bunyi
  • Cahaya dan optika
  • Zat dan kalor
  • Kelistrikan dan kemagnetan
  • Ilmu pengetahuan bumi dan antartika

2. Materi biologi IPA terpadu MTs KSM 2024

  • Makhluk hidup
  • Organisasi kehidupan
  • Keanekaragaman dan klasifikasi makhluk hidup
  • Ekologi
  • Struktur dan fungsi pada tumbuhan
  • Pemahaman pada vertebrata (termasuk manusia) dan invertebrata
  • Perkembangan manusia berdasarkan usia
  • Genetika
  • Bioteknologi

Kumpulan Contoh Soal IPA Terpadu MTs KSM 2024 Tingkat Provinsi dan Jawabannya

Calon peserta kompetisi MTs KSM 2024 tingkat provinsi dapat mulai mempersiapkan diri dari sekarang. Salah satu cara mempersiapkan diri maju di KSM 2024 tingkat provinsi adalah berlatih soal-soal.

Berikut ini kumpulan contoh soal IPA terpadu MTs KSM 2024 tingkat provinsi dan jawabannya:

1. Ketika anda melihat suatu preparat di bawah mikroskop dan menemukan sel seperti gambar di bawah ini:

Contoh soal KSM IPA terpadu

Contoh soal KSM IPA terpadu. FOTO/Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan

maka yang anda amati adalah....

A. Preparat darah: sel darah putih eosinofil

B. Preparat sel prokariotik: bakteri Coccus

C. Preparat sel eukaryotik: alga uniselular

D. Preparat sel bakteri gram positif

Jawaban: A. preparat darah: sel darah putih eosinofil

2. Perhatikan gambar berikut!

Contoh soal KSM IPA terpadu

Contoh soal KSM IPA terpadu. FOTO/Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan

Pada tahap IV, setelah daun ditetesi dengan larutan lugol akan terjadi?

A. Reaksi antara alkohol dan zat amilum

B. Bagian yang tertutup tidak berwarna biru tua

C. Klorofil pada daun bereaksi dengan lugol

D. Bagian daun yang terbuka berwarna pucat

Jawaban: B. Bagian yang tertutup tidak berwarna biru tua.

3. Setiap bagian organ mahluk hidup yang diciptakan-Nya memiliki struktur dan fungsi yang spesifik. Setiap struktur akan memiliki bentuk yang sedemikian rupa sehingga mendukung fungsi-fungsinya. Jika kita amati proses ular Piton memangsa makanannya yang jauh lebih besar dari ukuran kepalanya. Hal ini tidak dapat dilakukan oleh hewan-hewan selain ular. Secara anatomi kenapa hal ini dapat terjadi?

A. Ular tidak memiliki mandibula

B. Antara maxila dan mandibula tidak bersendi dan hanya dihubungkan oleh ligamen

C. Sendi antara maxila dan mandibula sangat elastis

D. Trakea ular dijulurkan keluar di bagian bawah lidah sehingga saat menelan tidak tersumbat

Jawaban: B. Antara maxila dan mandibula tidak bersendi dan hanya dihubungkan oleh ligamen

4. Pada reaksi terang diperoleh hasil akhir yang berupa....

A. CO2, ADP, dan NADPH2

B. CO2, ATP, dan NADP2

C. O2, ADP, dan NADPH2

D. O2, ATP, dan NADPH2

Jawaban: B. ATP,NADPH,dan O2

5.Keutamaan meminum air susu dijelaskan diantaranya dalam Q.S. An Nahl ayat 66 dan Al-Mu’minuun ayat 21. Air susu yang dimaksud adalah dari binatang ternak yang meliputi unta, sapi, dan kambing. Air susu tersebut disekresikan oleh glandula mammae dan hanya mamalia yang memilikinya. Pada dasarnya glandula mammae adalah derivat dari........ yang terbentuk dari bagian ......... pada saat perkembangan awal embrio.

A. Tulang, ektoderm

B. Tulang, mesoderm

C. Kulit, ektoderm

D. Kulit, mesoderm

Jawaban: C. Kulit, ektoderm.

6. Seorang mahasiswa biologi dari PTKIN melakukan penelitiann persilangan diantara dua tikus yang keduanya memiliki rambut hitam. Rambut hitam dominan terhadap putih. Sebanyak 75% keturunan berambut hitam dan sisanya berambut putih. Peneliti dapat berasumsi bahwa genotip parental paling mungkin adalah:

A. BB x BB

B. BB x Bb

C. BB x bb

D. Bb x Bb

Jawaban: D. Bb x Bb

7. Suatu pulau kecil terisolir yang tidak dihuni manusia, memliki tipe habitat hutan dan savana. Di sana terdapat populasi tikus hutan yang mellimpah. Luas pulau tersebut hanya sekitar 1.000 m2. Setelah dilakukan inventariasi ternyata terdapat 2 spesies yang berbeda yaitu spesies A dan B. Total populasi keduanya 5300 individu. jika spesies A populasinya 40%, berapa densitas populasi spesies B di pulau tersebut?

A. 1 ekor/m2

B. 2 ekor/m2

C. 3 ekor/m2

D. 4 ekor/m2

Jawaban: D. 4 ekor/m2

8.Pada fase perkembangan embrio, hewan vertebrata terdiri dari 3 lapisan (ektoderm, mesoderm, endoderm) yang nantinya akan terdeferensiasi. Di bawah ini yang maerupakan perkembangan dari lapisan ektoderm adalah...

A. Sistem saraf, edpidermis

B. Sistem saraf, dermis

C. Otot, epidermis

D. Otot. Sistem rangka

Jawaban: A. Sistem saraf, edpidermis

9. Bila kita perhatikan, terdapat beberapa hal di alam yang dapat dijadikan pelajaran mengenai ayat-ayat pada Al Quran. Salah satu fenomena yang dapat ditemukan di alam adalah keberadaan lingkar tahun pada batang pohon yang diyakini berkaitan dengan surat Az-Zumar ayat 21. Berikut adalah beberapa pernyataan yang benar untuk menjelaskan mengenai lingkar tahun berkaitan infomasi pada Al Quran dan pengetahuan botani, kecuali…

A. Lingkar tahun dapat digunakan untuk menghitung umur pohon di daerah temperata.

B. Lingkar tahun disebabkan oleh variasi pada pertumbuhan jaringan xilem.

C. Lingkar tahun pada tumbuhan tak berkayu menggambarkan sejarah presipitasi sepanjang kehidupan tumbuhan tersebut.

D. Variasi pada lingkar tahun mewakili variasivariasi pertumbuhan pohon dari satu tahun ke tahun lainnya

Jawaban: A. Lingkar tahun dapat digunakan untuk menghitung umur pohon di daerah temperata.

10. Bus rombongan Rihlah Ilmiah bergerak dengan kecepatan 72 Km/jam. Karena ada orang yang melintas, tiba-tiba bus direm hingga berhenti. Jika sejak bus rombongan direm hingga berhenti sehingga menempuh jarak 30 meter, maka perlambatan bus akibat pengereman adalah…

A. 10 m/det2

B. 7,5 m/det2

C. 4,5 m/det2

D. 2,5 m/det2

Jawaban: C. 4,5 m/det2

11.“Dan Kami turunkan air dari langit menurut suatu ukuran; lalu Kami jadikan air itu menetap di bumi, dan sesungguhnya Kami benar-benar berkuasa menghilangkannya (Q.S. Al-Mu’minuun: 18) Urutan peristiwa terjadinya hujan dapat disingkat sebagai berikut…

A. Proses evaporasi > awan jenuh > proses koalensi > proses kondensasi dan adanya gaya gravitasi sehinggga hujan.

B. Proses evaporasi > proses koalensi > proses kondensasi > awan jenuh dan adanya gaya gravitasi sehinggga hujan

C. Proses kondensasi > proses evaporasi > proses koalensi > awan jenuh dan adanya gaya gravitasi sehinggga hujan

D. Proses evaporasi > proses kondensasi > proses koalensi > awan jenuh dan adanya gaya gravitasi sehinggga hujan

Jawaban: C. Proses kondensasi > proses evaporasi > proses koalensi > awan jenuh dan adanya gaya gravitasi sehinggga hujan

12.Dalam QS Adz Dzaariyaat (51:41) “Dan juga pada (kisah) Aad ketika Kami kirimkan kepada mereka angin yang membinasakan.” Angin puting beliung biasa terjadi paa musim pancaroba di kala siang ataupun sore hari. Fase terjadinya putting beliuang memiliki kaitan yang erat dengan fase tumbuh awal cumulonimbus. Berikut ini adalah fase-fase terjadinya putting beliuang, kecuali....

A. Fase tumbuh

B. Fase dewasa atau masak

C. Fase punah

D. Fase henti

Jawaban: D. Fase henti

13. Perhatikan gambar berikut!

Contoh soal KSM IPA terpadu

Contoh soal KSM IPA terpadu. FOTO/Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan

Air dari gelas dapat naik ke dalam sedotan bagian atas disebabkan….

A. Tekanan pada bagian bawah sedotan lebih kecil dibanding air di sekitarnya, sehingga air mengalir melalui sedotan ke atas B.

B. Adanya gaya kapilaritas yang bekerja pada sedotan, sehingga air mengalir melalui sedotan ke atas B.

C. Tekanan pada bagian bawah sedotan sama dengan air di sekitarnya, sehingga air dapat mengalir melalui sedotan ke atas B.

D. Adanya gaya hidrostatik dari air yang ada di bagian bawah sedotan, sehingga air mengalir melalui sedotan ke atas B.

Jawaban: D. Adanya gaya hidrostatik dari air yang ada di bagian bawah sedotan, sehingga air mengalir melalui sedotan ke atas B.

14. Suatu sel E.coli diketahui memiliki operon lac yang menyebabkan ia dapat tumbuh pada medium yang mengandung laktosa sebagai sumber karbon. Dua mutan E.coli lainnya, yaitu strain A dan B kehilangan fungsi salah satu elemen DNA yang ada pada operon lac. Strain A diketahui mengalami mutasi delesi pada daerah operator. Sedangkan strain B mengalami mutasi pada daerah promotor. Kedua mutasi menyebabkan masing-masing elemen DNA tidak

dapat berinteraksi dengan protein terkait. Protein yang tidak dapat berinteraksi dengan elemen promotor lac akibat mutasi yang terjadi pada daerah tersebut adalah...

A. CRP protein

B. RNA polymerase

C. Permease

D. Repressor

Jawaban: C. Permease

15. Seorang peneliti dari perguruan tinggi PTKIN melakukan percobaan untuk mengetahui jalur biosintesis salah satu protein spliceosomes dari suatu sel hewan. Ia membuat antibodi berlabel radioaktif untuk protein tersebut kemudian mengujinya pada beberapa bagian sel hasil fraksionasi seluler. Pada fraksi mana sajakah peneliti tersebut kemungkinan menemukan struktur silver grain?

A. Sitosol, Retikulum Endoplasma, Golgi, Lisosom

B. Sitosol

C. Sitosol, Mitokondria

D. Sitosol, Nukleus

Jawaban: D. Sitosol, Nukleus

16. Perhatikan gambar berikut!

Contoh soal KSM IPA terpadu

Contoh soal KSM IPA terpadu. FOTO/Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan

Mobil Sedan mengalami kerusakan dan ditarik oleh sebuah truk. Sedan tidak bergerak terhadap truk tetapi bergerak terhadap lampu lalu lintas. Hal ini disebabkan…

A. Kedudukan sedan dan truk selalu tetap sedangkan kedudukan sedan dan lampu lalu lintas selalu berubah

B. Kedudukan sedan dan truk selalu tetap sama halnya dengan kedudukan sedan dan lampu lalu lintas

C. Kedudukan sedan dan truk selalu berubah sama halnya kedudukan sedan dan lampu lalu lintas

D. Kedudukan sedan dan truk selalu berubah sedangkan kedudukan sedan dan lampu lalu lintas

selalu tetap.

Jawaban: D. Kedudukan sedan dan truk selalu berubah sedangkan kedudukan sedan dan lampu lalu lintas selalu tetap

17. Perhatikan grafik berikut!

Contoh soal KSM IPA terpadu

Contoh soal KSM IPA terpadu. FOTO/Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Direktorat Kurikulum, Sarana, Kelembagaan

Kendaraan pengangkut sampah di sebuah pondok pesantren melaju di jalan selama 35 menit dengan variasi kelajuan seperti gambar berikut. Jarak yang ditempuh kendaraan tersebut selama 26 menit adalah….

A. 28 Km

B. 21 Km

C. 14 Km

D. 7 Km

Jawaban: D. 7 Km

18. Pada fase perkembangan embrio, hewan vertebrata terdiri dari 3 lapisan (ektoderm, mesoderm, endoderm) yang nantinya akan terdeferensiasi. Di bawah ini yang merupakan perkembangan dari lapisan ektoderm adalah...

A. Sistem saraf, edpidermis

B. Sistem saraf, dermis

C. Otot, epidermis

D. Otot, Sistem rangka

Jawaban: A. Sistem saraf, edpidermis

19. Alam merupakan ciptaan Allah yang sempurna dan terdapat ketentuan-ketentuan yang telah sempurna (Al Furqan : 2). Sebagai bagian dari rahmat kepada makhluk-Nya, Allah melengkapi makhluknya dengan karunia yang memungkinkan mereka untuk dapat bertahan hidup di lingkungannya. Salah satu makhluk Allah yang mengagumkan adalah tikus gurun yang hidup pada daerah gurun dengan suhu tinggi dan kering. Tikus tersebut merupakan sedikit dari mamalia yang mampu hidup pada kondisi gurun yang ekstrem. Karunia yang Allah diberikan kepada makhluk-Nya ini adalah …

A. Memiliki kantong air di dalam tubuhnya

B. Mampu mengkonsumsi kaktus

C. Nefron dengan lengkung Henle yang panjang

D. Kelenjar keringat yang jumlahnya sangat banyak pada kulit

Jawaban: A. Memiliki kantong air di dalam tubuhnya

20. Allah menjadikan manusia sempurna dan membuatnya seimbang seperti dalam berfirman-Nya dalam Q.S. Al Infithaar ayat 6 – 7. Keseimbangan tersebut termasuk proses fisiologis yang ada di dalam tubuh manusia, salah satunya sistem sirkulasi darah. Peredaran darah manusia merupakan peredaran darah ganda, yang terdiri dari peredarah darah kecil dan besar. Organ yang bertanggung jawab membuat darah dapat mengalir terdistribusi ke sel-sel tubuh adalah jantung. Jantung manusia terbagi menjadi 4 lobus yang terdiri dari atrium kanan dan kiri, ventrikel kanan dan kiri. Di jantung darah tidak bercampur di keempat lobus tersebut. Hal ini karena adanya batasan katup-katup. Misalnya, antara ……… dan …… dibatasi oleh katup ……….

A. Atrium kanan, ventrikel kanan, trikuspidalis

B. Atrium kanan, ventrikel kanan, bikuspidalis

C. Atrium kiri, ventrikel kiri, trikuspidalis

D. Atrium kanan, atrium kiri, trikuspidalis

Jawaban: D. Atrium kanan, atrium kiri, trikuspidalis

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Yonada Nancy

tirto.id - Edusains
Penulis: Yonada Nancy
Editor: Yulaika Ramadhani