Menuju konten utama

Sinopsis Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa Besutan Hanung Bramantyo

Sinopsis Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa tentang Kiran yang bergabung dengan kelompok radikal. Simak selengkapnya di bawah ini.

Sinopsis Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa Besutan Hanung Bramantyo
Potongan adegan dalam trailer film “Tuhan, Izinkan Aku Berdosa”. FOTO//imdb

tirto.id - Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa yang sebelumnya telah diputar di berbagai festival, akhirnya bakal tayang di seluruh bioskop Indonesia mulai 22 Mei 2024. Pada akhir tahun lalu, film ini sudah diputar di Jakarta Film Week 2023 dan Jogja NETPAC Asian Film Festival (JAFF).

Tuhan Izinkan Aku Berdosa merupakan film yang diadaptasi dari novel berjudul Tuhan Izinkan Aku Menjadi Pelacur (2005) karya Muhidin M Dahlan. Novel ini ditulis sebagai kritik sosial terhadap organisasi radikal yang mendukung pendirian negara dan menunjukkan cara beragama yang otoriter dan dogmatis dari beberapa anggotanya.

Selaras dengan novelnya, film ini mengandung sejumlah cerita yang dapat memicu trauma atau ketidaknyamanan, terutama yang berkaitan dengan pelecehan seksual.

Film adaptasi yang diproduksi MVP Pictures dan Dapur Film ini digarap atas arahan sutradara Hanung Bramantyo. Adapun untuk penulisan naskah filmnya dikerjakan Irfan Ismail.

Selain itu, produksi film ini juga melibatkan sejumlah staf seperti Fajar Ahadi sebagai penata musik, Satria Kurnianto sebagai sinematografer, dan Haris F. Syah sebagai penyunting.

Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa menampilkan sejumlah pemeran kenamaan Tanah Air seperti Aghniny Haque (Nidah Kirani), Donny Damara (Tomo), dan Djenar Maesa Ayu (Ami). Selain itu, ada pulu Andri Mashadi (Da’rul), Samo Rafael (Hudan), Nugie (Alim Suganda), Cornelio Sunny (Sandi), dan lainnya.

Sinopsis Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa

Tuhan Izinkan Aku Berdosa mengikuti perjalanan hidup Kiran, seorang mahasiswi cerdas dan religius yang berasal dari keluarga miskin di desa. Dia terkenal kritis terhadap kemunafikan yang sering dia temui.

Hidupnya berubah drastis ketika dia bergabung dengan sebuah kelompok agama garis keras yang dipimpin oleh Abu Darda. Kelompok ini menuntut pengabdian total kepada Allah melalui jihad yang ekstrem.

Awalnya, Kiran mulai merasa menjadi pribadi yang lebih baik saat bergabung dengan kelompok tersebut. Namun seiring berjalannya waktu, banyak hal yang mengganjal mulai terjadi.

Bukan hidayah yang Kiran dapatkan, melainkan serangkaian cobaan berat. Hal ini, dimulai dengan rencana Abu Darda untuk menjadikan Kiran sebagai istri keempatnya, yang sangat bertentangan dengan prinsipnya.

Keberanian Kiran dalam mengkritik hal tersebut justru membuatnya dituduh menyebarkan fitnah terhadap sang imam, sehingga dia menghadapi ancaman fisik. Tuduhan ini bahkan membuat orang tuanya di desa menganggapnya sebagai anak durhaka karena berani melawan ulama.

Penderitaan Kiran semakin berat ketika dia mengalami pelecehan seksual dari dosen pembimbingnya dan juga dari teman kuliah yang selama ini dikenal alim dan taat. Tak mampu lagi menahan derita, Kiran akhirnya mulai mempertanyakan keadilan Tuhan.

Dia berdoa dengan penuh keputusasaan, memohon jawaban atas penderitaan yang dia alami: “Ya Rabb, jika pengabdianku pada-Mu Kau balas dengan cobaan yang berat, lalu apa balasan bagi orang-orang munafik yang melecehkan perempuan sepertiku? Lihatlah, ya Allah! Aku akan jadikan tubuhku ini martir untuk mengungkap kemunafikan umat-Mu yang sok suci itu!”

Sejak saat itu, Kiran memutuskan untuk mengabdikan dirinya pada dunia gelap dengan menjadi pelacur. Dia bertekad untuk mengungkap orang-orang munafik yang menipu umat dengan janji-janji palsu.

Kiran ingin membuka mata banyak orang, termasuk ibunya, yang terjebak dalam kepercayaan buta terhadap para pemimpin agama tersebut. Apakah Kiran akan berhasil dalam misinya, atau justru semakin tenggelam dalam dosa?

Secara keseluruhan, film Tuhan Izinkan Aku Berdosa memperlihatkan perjuangan Kiran dalam menjalani sebuah perjalanan penuh konflik batin dan tantangan moral yang mengguncang keyakinannya. Saksikan kisah perjalanan Kiran selengkapnya di bioskop kesayangan mulai 22 Mei 2024.

Trailer Film Tuhan Izinkan Aku Berdosa

Baca juga artikel terkait SINOPSIS FILM atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Film
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yantina Debora