Menuju konten utama

Sandiaga Targetkan 17 Juta Kunjungan Wisman ke RI pada 2024

Sandiaga Uno mendorong pemangku kebijakan saling berkolaborasi guna mencapai target kunjungan wisman ke RI pada 2024 bisa tercapai.

Sandiaga Targetkan 17 Juta Kunjungan Wisman ke RI pada 2024
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan pemaparan saat menghadiri Seminar Nasional Spa di kawasan Ubud, Gianyar, Bali, Rabu (31/1/2024). ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/nym.

tirto.id - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Uno menargetkan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia pada 2024 mencapai 17 juta orang. Sandiaga pun mendorong berbagai upaya kolaborasi dengan pelaku usaha.

Sandi sebelumnya menargetkan capaian wisman hanya 14,7 juta orang pada 2024. Namun, melihat tren pelonjakan pada 2023 yang mencapai 3 juta lebih, maka dia menetapkan untuk menetapkan target lebih tinggi.

“Saya target wisman yang dicatat 14,3 juta. Tapi kalau dari tahun lalu kan 8,5 naik menjadi 11,7 juta berati 3 juta lebih naiknya. Jadi kalau 14,3 juta naiknya sama seperti tahun lalu 3 juta di luar target itu bisa mencapai angka 17 juta,” ucap Sandi dalam The Weekly Brief with Sandi Uno di Kantor Kemenparekraf, Jakarta, Senin (12/2/2024).

Lebih lanjut, Sandi berharap target wisman pada tahun ini dapat tercapai. Maka dari itu, dia mendorong setiap pemangku kebijakan untuk bekerja dengan penuh kolaborasi.

“Dengan penuh gotong royong kita bisa mencapai seperti tahun lalu karena 8,5 juta tembusnya 11,7 juta,” tuturnya.

Untuk diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) membukukan data kunjungan wisman pada Desember 2023. Wisman pada Desember 2023 mencapai 1,14 juta kunjungan. Angka tersebut naik signifikan sebesar 20 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

Sementara itu, total wisman pada sepanjang 2023 mencapai 11,68 juta kunjungan. Angka ini meningkat 98,3 persen dibandingkan pada 2022.

Tak hanya itu, BPS merinci kunjungan wisman menurut kebangsaan. Kunjungan wisman pada Desember 2023 terbanyak berasal dari Malaysia sebanyak 211,1 ribu dengan share sebesar 18,4 persen atau naik 48,96 persen secara month to month (mtm).

Disusul oleh wisman berkebangsaan Singapura yang mencapai 187,8 ribu kunjungan dengan share 16,4 persen atau naik 59,12 persen mtm. Posisi ketiga adalah wisman Australia mencapai 135,9 ribu kunjungan dengan share 11,9 persen, naik 16,11 persen mtm.

Baca juga artikel terkait TARGET KUNJUNGAN WISMAN atau tulisan lainnya dari Faesal Mubarok

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Faesal Mubarok
Penulis: Faesal Mubarok
Editor: Bayu Septianto