tirto.id - Hampir seluruh bagian pohon pepaya dapat dimanfaatkan untuk olahanan makanan. Selain buah pepaya, bunga pepaya juga kaya gizi seperti Vitamin A, Vitamin B dan Vitamin C serta memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh.
Berikut resep membuat tumis bunga pepaya dilansir dari laman Palmia:
Bahan yang diperlukan
1/2 sendok teh garam
200 gram bunga pepaya
2 asam kandis
750 mililiter air
1 sendok teh gula
1 sendok teh garam
1/2 sendok teh kaldu jamur
2 sendok makan mentega
Sedikit air
Tumbuk kasar :
8 cabe merah
10 cabe rawit atau sesuai selera
5 bawang merah
2 bawang putih
1 tomat merah sedang
Cara memasak:
1. Rebus bunga pepaya dan daun bersama asam kandis hingga matang, angkat dan tiriskan.
2. Panaskan mentega, tumis bumbu hingga harum. Tambahkan garam, gula dan kaldu jamur.
3. Masukkan bunga pepaya, masak hingga bumbu meresap lalu angkat dan siap dihidangkan.
Stylenrich menuliskan bunga pepaya memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Bunga pepaya kaya akan tanin, enzim yang memfasilitasi pencernaan dan mencegah sembelit. Selain itu, bunga pepaya merupakan makanan terbaik untuk meningkatkan nafsu makan.
Bunga pepaya memiliki semua Vitamin esensial seperti Vitamin A, Vitamin B dan Vitamin C yang bermanfaat bagi kesehatan dan membantu Anda menurunkan berat badan lebih cepat.
Kandungan antioksidan dalam bunga pepaya dapat mengurangi radikal bebas di dalam tubuh. Bunga pepaya mengandung enzim yang membantu meningkatkan sirkulasi darah dalam tubuh.
Kandungan dalam bunga pepaya ini membantu mencegah risiko stroke, penyakit jantung dan membantu meningkatkan sirkulasi darah di dalam tubuh.
Sebaiknya makan bunga pepaya yang sudah masak. Jangan memilih yang mentah karena beracun di alam dan dapat menyebabkan bahaya kesehatan yang serius.
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Nur Hidayah Perwitasari