Menuju konten utama

Resep Kue Mangkok Khas Imlek Tahun Baru Cina dan Maknanya

Baca artikel ini untuk mengetahui cara membuat kue mangkok salah satu hidangan khas Imlek yang jatuh pada 10 Februari 2024.

Resep Kue Mangkok Khas Imlek Tahun Baru Cina dan Maknanya
Ilustrasi Hidangan Imlek. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Kue mangkok menjadi salah satu olah khas yang selalu ada setiap perayaan Tahun Baru Cina atau Imlek. Berikut resep olahan kue mangkok yang dapat dibuat untuk menyemarakkan Imlek 2024.

Perayaan Tahun Baru Imlek 2024 jatuh pada Sabtu, 10 Februari 2024. Imlek ditetapkan sebagai salah satu libur nasional hari keagamaan.

Selain linur nasional, pemerintah juga menetapkan adanya jadwal cuti bersama Imlek 2024 yakni pada Jumat, 9 Februari 2024.

Imlek 2024 bertepatan dengan tahun 2575 Kongzili. Tahun ini dimaknai sebagai tahun keberuntungan yang dilambangkan oleh Shio Naga Kayu.

Dalam perayaan Imlek identik dengan sejumlah rangkaian acara mulai dari festival musik, lentera berwarna merah di sepanjang jalan, hingga pertunjukan barongsai.

Puncak perayaan Imlek ditutup oleh acara Cap Go Meh atau lima belas hari setelah perayaan Imlek pertama.

Selain berbagai kegiatan tersebut, Imlek juga identik dengan bermacam-macam olahan manis yang kerap hadir seperti kue keranjang, kue lapis, mochi, kue mangkok, dan yang lainnya.

Masyarakat Tionghoa memaknai Imlek bukan hanya sebagai perayaan tahun baru dalam penanggalann kalender Cina, melainkan menjadi momentum berharga untuk menata masa depan yang lebih baik lagi.

Pemaknaan Imlek juga tertuang dalam sejumlah olahan khas Imlek seperti kue keranjang, kue mangkok, dan lainnya. Olahan ini percaya dapat membawa keberuntungan dan keberkahan.

Tak heran saat perayaan Imlek sejumlah pusat perbelanjaan kerap menghadirkan olahan tersebut.

Selain membeli di supermarket, masyarakat juga dapat membuat olahan khas Imlek seperti kue mangkok secara mandiri. Berikut resep yang bisa digunakan untuk membuat olahan tersebut.

Resep Kue Mangkok

Bahan-Bahan

- 35 gram tepung terigu protein sedang

- 150 gram tepung beras

- 25 gram tepung sagu

- 75 gram tepung terigu protein rendah

- 150 gram tape singkong

- 65 ml air hangat

- 2 sendok teh ragi instan

- 1 butir telur

- ¼ sendok teh garam

- 225 gram gula pasir

- 200 ml santan

- ¼ butir kelapa

- 4 tetes perwarna merah muda

Cara Membuat

- Campurkan 35 gram tepung terigu protein sedang, 65 ml air hangat, dan 2 sendok teh ragi instan

- Diamkan 30 menit

- Campurkan tepung beras, tepung sagu, tepung terigu, dan tape singkong

- Masukan adonan pertama yang telah didiamkan 30 menit, aduk hingga merata

- Tambhakan garam dan gula pasir

- Masukan santan sedikit-sedikit sambil diaduk merata selama 20 menit

- Diamkan 90 menit

- Tambahkan pewarna makanan, lalu adik kembali hingga warnanya merata sempurna

- Panaskan cetakan kue mangkok di dalma bungkus yang sudah dipanaskan

- Tuang adonan hingga memenuhi cetakan kue mangkok

- Kukus di atas api sedang selama 15 menit

Baca juga artikel terkait KUE KERANJANG atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra