tirto.id - Penyedap rasa adalah salah satu elemen penting dalam menciptakan cita rasa masakan yang lezat dan menggugah selera. Saat ini, tersedia berbagai bumbu penyedap rasa yang bisa dipilih sesuai dengan jenis masakan, mulai dari kaldu ayam, sapi, hingga jamur.
Tidak hanya memberikan rasa gurih, penyedap rasa makanan juga sangat membantu pemula hingga koki profesional, dalam menciptakan hidangan yang nikmat.
Di pasaran, kita juga bisa menemukan beragam merek penyedap rasa dengan harga yang bervariasi, serta kemasan menarik dengan gambar penyedap rasa khas masing-masing merek.

Tips Memilih Bumbu Penyedap Rasa
Penyedap rasa merupakan bahan tambahan pangan yang digunakan untuk memperkuat atau memperkaya rasa alami makanan serta mendapatkan kelezatan gurih atau umami yang diinginkan. Umumnya, bumbu penyedap rasa hadir dalam bentuk bubuk, cair, atau granula.
Bahan penyedap rasa umumnya terbuat dari monosodium glutamat (MSG), ekstrak daging, jamur, hingga sayuran fermentasi. Adapun fungsi utama penyedap rasa adalah menambah kelezatan pada masakan agar lebih menggugah selera.
Memilih bumbu penyedap rasa yang tepat sangat penting untuk menjaga cita rasa dan kesehatan makanan yang kita konsumsi. Berikut ini beberapa tips memilih penyedap rasa yang perlu diketahui:
1. Periksa Komposisi Bahan
Pilih penyedap rasa dengan bahan yang jelas dan alami seperti ekstrak jamur, daging, atau sayuran fermentasi. Hindari produk dengan terlalu banyak tambahan kimia.2. Sesuaikan dengan Jenis Masakan
Gunakan bumbu penyedap rasa yang sesuai jenis masakan. Untuk sup atau semur, kaldu ayam atau sapi lebih cocok. Untuk sayuran, kaldu jamur adalah alternatif yang lezat dan sehat.3. Cek Izin Edar dan Label Gizi
Pastikan produk memiliki izin edar dari BPOM dan label gizi yang jelas. Ini penting agar kamu tahu kandungan natrium, MSG, dan bahan aditif lainnya.4. Pertimbangkan Alternatif Non-MSG
Jika kamu menghindari MSG, carilah penyedap rasa makanan non-MSG yang kini banyak tersedia di pasaran, seperti dari jamur atau bahan organik.5. Bandingkan Harga dan Ukuran
Teliti harga penyedap rasa sesuai ukuran kemasan. Produk yang murah tapi berkualitas tetap bisa jadi pilihan asalkan memiliki bahan yang aman.Bumbu Penyedap Rasa yang Terlaris di Pasaran
Setelah mengetahui tips memilih penyedap rasa, saatnya memilih bumbu penyedap rasa yang sesuai dengan selera masing-masing.
Berikut ini merupakan bumbu penyedap rasa yang terlaris dan banyak digunakan di dapur rumah tangga maupun industri kuliner.
1. Masako Rasa Ayam
Penyedap rasa makanan populer di pasaran yang pertama adalah Masako. Produk dari Ajinomoto ini dibuat dengan daging ayam atau sapi asli dengan bumbu dan rempah pilihan, sehingga menghasilkan kaldu yang berkualitas seperti kaldu buatan di rumah.Penyedap rasa ini cocok digunakan untuk memasak berbagai jenis masakan, mulai dari tumis sayur, sop ayam, sapi, hingga berbagai makanan lainnya.
Harga penyedap rasa Masako terbilang sangat terjangkau di pasaran. Kemasan 50 gram dibanderol mulai dari Rp5.000 di berbagai marketplace Indonesia.
2. Royco Bumbu Kaldu Rasa Sapi
Royco Bumbu Kaldu Rasa Sapi adalah salah satu penyedap rasa makanan populer yang ada di pasaran. Terbuat dari daging sapi yang direbus lama, membuat rasa makanan semakin lezat dan mantap.Penyedap rasa Royco ini juga dapat digunakan di semua jenis masakan, mulai dari tumisan, gorengan, kuah, hingga berbagai masakan lainnya.
Cukup gunakan 1 sendok makan Royco untuk 1 liter kuah, dapat dipastikan makanan akan menjadi lebih gurih dan lezat. Harga penyedap rasa ini juga terjangkau, kemasan 50 gram sekitar Rp5.500 di berbagai marketplace.
3. Totole Kaldu Rasa Jamur
Penyedap rasa paling populer selanjutnya adalah Totole Kaldu Rasa Jamur. Bumbu penyedap rasa ini terbuat dari perisa alami jamur, nabati, hidrolisa protein, gula, beras, tepung penguat rasa, dan garam.Bumbu penyedap rasa Totole membuat cita rasa makanan menjadi semakin lezat dan gurih. Dengan rasa jamur yang kuat, penyedap rasa makanan ini juga cocok untuk vegetarian karena tidak mengandung bahan-bahan hewani.
Untuk harga penyedap rasa dengan kemasan 40 gram dibanderol mulai dari Rp7.200 di berbagai marketplace Indonesia.
4. Miwon MSG
Salah satu produk MSG paling terkenal di Indonesia adalah Miwon MSG. Penyedap rasa makanan ini produksi oleh PT. Daesang Ingredients Indonesia.Miwon MSG merupakan bahan tambahan pangan untuk memperkuat rasa pada makanan agar mendapatkan kelezatan sesuai keinginan. Dengan menggunakan Miwon MSG, rasa makanan akan menjadi lebih gurih dan umami.
Harga penyedap rasa makanan ini sangat terjangkau, kemasan 50 gram dibanderol mulai dari Rp3.430 di berbagai marketplace Indonesia.

5. Maggi Seasoning Cair
Maggi Seasoning atau kecap Maggi merupakan bumbu penyedap cair serbaguna yang siap meningkatkan kelezatan setiap hidangan.Penyedap rasa ini dapat digunakan sebagai seasoning pada berbagai tahapan memasak, mulai dari marinasi, menumis, hingga menggoreng.
Komposisi Maggi Seasoning antara lain air, garam, gandum, gula, pewarna karamel kelas III, pengatur keasaman, perisa sintetik, penguat rasa (dinatrium inosinat dan dinatrium guanilat), dan dektrosa.
Harga penyedap rasa ini sekitar Rp26.000 untuk kemasan 200 ml di berbagai marketplace Indonesia.
6. Tropicana Slim Bumbu Kaldu Ayam dan Jamur
Jika Anda mencari bumbu penyedap rasa yang lebih rendah garam, Tropicana Slim Kaldu Ayam & Jamur menjadi pilihan yang tepat.Penyedap rasa makanan ini dirancang dengan kadar garam yang lebih rendah, sehingga aman untuk hipertensi. Dengan ekstrak ayam dan jamu pilihan, memberikan rasa gurih umami dan aroma yang khas untuk setiap masakan.
Penyedapp rasa ini cocok digunakan untuk berbagai masakan mulai dari tumisan, sup, suki, dan berbagai jenis masakan lainnya. Harga penyedap rasa ini dibanderol mulai dari rp26.700 untuk kemasan 100 gram.
7. Crystal of The Sea Brown Anchovy
Penyedap rasa Crystal of The Sea Brown Achovy terbuat dari 100% bahan murni ikan Teri coklat premium tanpa tambahan pengawet, pewarna, gula maupun garam.Penyedap rasa ini aman untuk bayi mulai dari usia 6 bulan, ibu hamil, dan lansia. Tak heran penyedap rasa makanan ini amat populer terutama di kalangan ibu-ibu yang mempersiapkan MPASI setiap harinya.
Bubuk penyedap rasa ini siap dikonsumsi atau ditaburkan ke makanan apapun, misalnya sup, bubur, tumisan, dan sebagainya untuk menambah vitamin dan rasa.
Setiap 4gram nya, mendapatkan 142mg kalsium, 52mg Omega-3, dan 3g protein. Harga penyedap rasa ini sekitar Rp41.302 untuk kemasan 20 gram.
Memilih penyedap rasa yang tepat bukan hanya soal kelezatan, tapi juga soal kesehatan keluarga. Dengan banyaknya pilihan bumbu penyedap rasa yang tersedia, kamu bisa menyesuaikan kebutuhan dapur berdasarkan selera, diet, dan budget.
Perhatikan pula harga penyedap rasa dan bahan-bahannya agar tetap aman dikonsumsi. Kini, dengan beragam gambar penyedap rasa yang menarik di pasaran, kamu tidak perlu bingung memilih merek penyedap rasa yang sesuai. Jadikan dapurmu lebih hidup dan hidangan lebih nikmat dengan pilihan penyedap rasa makanan yang tepat!
Penulis: Robiatul Kamelia
Editor: Yulaika Ramadhani & Robiatul Kamelia
Masuk tirto.id


































