Menuju konten utama

Profil Emy Aghnia, Selebgram yang Putrinya Dianiaya Pengasuh

Profil selebgram Emy Aghnia yang putrinya diduga mengalami penganiayaan oleh pengasuhnya sendiri.

Profil Emy Aghnia, Selebgram yang Putrinya Dianiaya Pengasuh
Emy Aghnia. instagram/emyaghnia

tirto.id - Anak selebgram Aghnia Punjabi atau Emy Aghnia diduga menjadi korban penganiayaan oleh suster alias pengasuhnya sendiri. Hal ini diketahui melalui beberapa unggahan akun Instagram resminya pada dua hari terakhir, sejak Jumat (29/3/2024) hingga Sabtu (30/3/2024). Lantas, siapa Emy Aghnia?

Emy Aghnia mengunggah beberapa foto putrinya dengan wajah dan telinga mengalami lebam. Selebgram asal Malang, Jawa Timur, ini juga mengunggah video rekaman CCTV yang memperlihatkan seorang perempuan menganiaya anaknya di atas kasur.

Lantas, siapa sebenarnya Emy Aghnia? Berikut ulasan profil Emy Aghnia, selebgram yang anaknya mengalami penganiayaan.

Profil Emy Aghnia

Aghnia Punjabi alias Emy Aghnia merupakan salah satu selebgram yang saat ini telah memiliki sekira 2 juta pengikut. Selebgram bernama asli Hifdzan Silmi Nur Emyaghnia ini lahir di Tuban, Jawa Timur, tanggal 25 Juli 1995.

Kalangan penggemar fesyen tentu tidak asing dengan nama Emy Aghnia. Hal ini lantaran ia memang terkenal dengan tips OOTD (outfit of the day) yang kerap dibagikan melalui Instagram.

Latar belakang pendidikan yang sama sekali berbeda tak menyurutkan minat Emy Aghnia pada tren tata busana. Saat ini, ia bahkan dikenal sebagai beauty influencer karena tips OOTD-nya yang banyak disukai.

Sebagaimana disebutkan, sekolah yang ditempuh Emy Aghnia sama sekali berbeda dengan profesinya sekarang. Ia menempuh pendidikan di Universitas Muhammadiyah Malang jurusan Farmasi.

Tak lama setelah mengentaskan gelar pendidikannya yakni di usia 25 tahun, Emy Aghnia menikah dengan pengusaha kopi bernama Reinukky Abidharma pada 2020.

Pesta pernikahannya cukup mewah, mengusung tema internasional dengan adat Palembang. Hal ini tak lepas dari latar belakang keluarga sang suami yang berasal dari Sumatera Selatan.

Dari pernikahannya dengan Abidharma, Emy Aghnia dikaruniai dua anak. Anak yang menjadi korban penganiayaan lahir pada 30 Oktober 2020. Sejak bayi, Emy Aghnia memang gemar mengunggah foto-foto putri sulungnya tersebut.

Rumah tangga Aghnia dan sang suami kian lengkap saat melahirkan anak kedua, seorang anak laki-laki. Usia anak kedua ini kurang lebih selisih dua tahun dengan kakaknya.

Peristiwa penganiayaan yang diduga dilakukan oleh pengasuh terjadi saat umur putri Emy Aghnia belum genap 4 tahun. Postingan di Instagram menunjukkan wajah sang anak penuh lebam.

Penganiayaan itu terjadi saat Emy Aghnia menitipkan putrinya kepada pengasuh selama dua hari karena ia dan suami ada urusan di Jakarta.

Dalam unggahan Instagram pribadinya, Emy Aghnia juga memampangkan foto pengasuh yang diduga sebagai pelaku penganiayaan. Emy Aghnia dan suami pun langsung melaporkan kejadian itu ke polisi via telepon.

Pihak kepolisian menyebut bahwa pihaknya telah menerima laporan tersebut. “Sudah proses penyelidikan oleh Polres Malang kota,” kata Kombes Dirmanto, Kabid Humas Polda Jatim, Sabtu (30/3/2024).

Dirmanto menyebut, Polresta Malang bakal memberikan keterangan lengkap ihwal pengungkapan kasus tersebut. Namun, Dirmanto memastikan pelaku sudah ditangkap.

“Sudah diamankan yang diduga tersangka,” ujarnya.

Dalam konferensi pers di Mapolrestas Malang pada Sabtu (30/3/2024), Kapolresta Malang Kota Kombes Pol Budi Hermanto mengungkapkan bahwa penganiayaan tersebut terjadi di kediaman Emy Aghnia, yakni di Perum Permata Jingga, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, pada Kamis (28/3/2024) lalu, sekitar pukul 04.18 WIB atau saat jam makan sahur.

"Jadi perkara ini berawal dari informasi suster kepada orang tua korban di mana anaknya mengalami cedera, akibat jatuh ada memar di bagian mata sebelah kiri dan kening bagian tengah atas. Pada saat dikirim foto kepada orang tua korban, muncul kecurigaan sehingga orang tua korban membuka DVR CCTV yang ada di dalam kamar," beber Kombes Pol Budi Hermanto.

"Dan hasil sementara visum, ada bentuk luka memar pada mata sebelah kiri. Ada luka goresan di kuping di sebelah kanan dan kiri, begitu juga dengan bagian kening ataupun jidat," tambahnya.

Baca juga artikel terkait KASUS PENGANIAYAAN ANAK atau tulisan lainnya dari Fadli Nasrudin

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Fadli Nasrudin
Editor: Iswara N Raditya