Menuju konten utama

Peran Oposisi dalam Pemerintahan & Apakah Bakal Dijalani PDIP?

Makna oposisi dalam pemerintahan seperti yang dikatakan PDIP usai melihat hasil quick count Pilpres & Pileg Pemilu 2024.

Peran Oposisi dalam Pemerintahan & Apakah Bakal Dijalani PDIP?
Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo (kiri) mencium bendera merah putih disaksikan calon wakil presiden Mahfud MD (kanan) saat kampanye terbuka pasangan Ganjar-Mahfud bertajuk Hajatan Rakyat di Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (8/2/2024). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/nz

tirto.id - PDI Perjuangan (PDIP) menyebutkan pihaknya siap menjadi oposisi dalam sistem pemerintahan Indonesia menyusul hasil quick count Pemilu 2024.

Berdasarkan quick count Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang dilakukan Litbang Kompas hingga Kamis, (15/2/2024) pukul 21.19 WIB, paslon (pasangan calon) yang diusung PDIP, Ganjar Pranowo-Mahfud MD masih menempati urutan ketiga.

Ganjar-Mahfud mendapatkan perolehan suara sebesar 16,21 persen dari total suara masuk sebanyak 98,05 persen. Paslon nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar berada di urutan kedua dengan torehan 25,32 persen. Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming unggul di posisi teratas dengan 58,47 persen.

Quick count Poltracking juga menunjukkan hasil yang tidak jauh beda. Prabowo-Gibran berada di peringkat 1 dengan perolehan 58,87 persen. Anies-Cak Imin meraih 24,86 persen disusul Ganjar-Mahfud yang mencapai 16,27 persen hingga data pada Kamis (15/2) pukul 17.26 WIB dari total suara masuk 98,07 persen.

Menyikapi hasil tersebut, Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan partainya siap berada di luar pemerintahan dan DPR sebagai oposisi guna menjalankan fungsi check and balance.

Ia mencontohkan, PDIP pernah menjalani peran yang sama usai penyelenggaraan Pemilu 2004 dan Pemilu 2009.

"Ketika PDI Perjuangan berada di luar pemerintahan tahun 2004 dan 2009, kami banyak diapresiasi karena peran serta meningkatkan kualitas demokrasi. Bahkan, tugas di luar pemerintahan, suatu tugas yang patriotik bagi pembelaan kepentingan rakyat itu sendiri," ucap Hasto.

"Karena apa pun yang terjadi dalam dinamika politik nasional kami punya kewajiban untuk menyampaikan apa yang terjadi kepada rakyat," lanjutnya.

Di lain sisi, PDIP sebenarnya menempati urutan pertama menurut hasil quick count Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024 versi Litbang Kompas. Partai berlambang banteng ini meraup 16,21 persen.

Poltracking juga menempatkan PDIP sebagai calon pemenang lewat angka 16,63 persen. Sedangkan versi Charta Politika adalah 15,85 persen.

Peran Oposisi dalam Pemerintahan

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) yang diakses secara daring, pengertian oposisi adalah partai penentang di dewan perwakilan dan sebagainya yang menentang dan mengkritik pendapat atau kebijaksanaan politik golongan yang berkuasa.

Makna lainnya yaitu pertentangan antara dua unsur bahasa untuk memperlihatkan perbedaan arti.

Melihat dua arti tersebut, dapat diperoleh penjelasan bahwa oposisi dalam pemerintahan yaitu parpol (partai politik) yang berperan sebagai penentang golongan berkuasa di dewan perwakilan atau dalam sistem pemerintahan.

Tugasnya yaitu mengkritik pendapat atau kebijaksanaan politik yang dilakukan oleh pihak berkuasa.

Igi-global.com menuliskan oposisi adalah sekelompok orang atau partai politik dalam sistem politik multipartai yang menentang atau mengkritik secara terus menerus terhadap pemerintah atau partai politik yang berkuasa.

Mengutip laman Legislative Assembly of British Columbia, peran utama sebuah oposisi resmi disertai partai-partai lain yang lebih kecil adalah sebagai berikut:

  • Mempertanyakan tindakan-tindakan pemerintah.
  • Menyajikan alternatif-alternatif terhadap posisi-posisi pemerintah.
  • Memberikan pilihan pemerintahan alternatif.
Meskipun tidak sedang memegang kekuasaan, oposisi juga memiliki hak istimewa guna meneliti kebijakan dan tindakan pemerintah.

Kesempatan ini dapat dilakukan untuk mengoreksi kebijakan penguasa hingga memantau kabinet yang dibangun serta mendorong pemerintah agar bertindak bijaksana dan bertanggung jawab.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2024 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Politik
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra