Menuju konten utama

Penumpang PT KAI Naik 2 Persen Gara-gara Peminat Kereta Wisata

PT KAI mencatat selama semester I 2019 terdapat 210,7 juta penumpang naik 2 persen dari periode yang sama tahun 2018 yang berjumlah 207 juta penumpang.

Penumpang PT KAI Naik 2 Persen Gara-gara Peminat Kereta Wisata
Sejumlah calon penumpang antre membeli tiket kereta api di Stasiun Kediri, Jawa Timur, Rabu (27/2/2019). ANTARA FOTO/Prasetia Fauzani.

tirto.id - PT KAI mencatat selama semester I 2019 terdapat 210,7 juta penumpang yang telah dilayani. Jumlah itu disebut mengalami peningkatan dibanding semester I 2018 yang berjumlah 207 juta penumpang.

Secara year on year (yoy) jumlah penumpang PT KAI mengalami peningkatan 2 persen dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya. Menurut PT KAI, peningkatan ini terjadi pada KA jarak jauh maupun KA lokal.

“Sampai dengan Semester I 2019 terjadi peningkatan sebesar 2% dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya,” ucap VP Public Relations KAI, Edy Kuswoyo dalam keterangan tertulis yang diterima reporter Tirto pada Kamis (25/7/2019).

Menurut Edy, ada beberapa faktor yang menyebabkan peningkatan ini. Salah satunya adalah penggunaan Kereta Wisata yang dijual dalam produk Kereta Priority. Peminatnya diyakini cukup tinggi pada hari libur dan akhir pekan.

Lalu peningkatan ini juga didukung oleh sumbangsih angkutan Lebaran 2019. Dari catatan KAI, terdapat peningkatan 9,2 persen dari periode 2018. Sebab, nilainya tercatat melampaui target 5,6 persen.

Selain itu, kata Edy, KAI juga telah melakukan penambahan rute-rute baru. Di samping itu, perbaikan layanan seperti Coworking Space, penyediaan area bermain anak, dan perbaikan ruang tunggu hingga peremajaan sejumlah sarana diyakini turut membantu dalam peningkatan ini,

“Salah satu faktor peningkatan penumpang pada semester ini terjadi pada Angkutan Lebaran 2019 yakni sebesar 9,2 persen dari 6,2 juta penumpang di 2018 jadi 6,8 juta penumpang di 2019,” ucap Edy.

Baca juga artikel terkait PT KAI atau tulisan lainnya dari Vincent Fabian Thomas

tirto.id - Bisnis
Reporter: Vincent Fabian Thomas
Penulis: Vincent Fabian Thomas
Editor: Maya Saputri