Menuju konten utama

Link Unduh Panduan KSP Kurikulum Satuan Pendidikan 2025

Simak link unduh panduan KSP Kurikulum Satuan Pendidikan 2025, penjelasan, fungsi, prinsip, dan proses penyusunan KSP 2025.

Link Unduh Panduan KSP Kurikulum Satuan Pendidikan 2025
Kurikulum Merdeka. foto/istockphoto

tirto.id - Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemdikdasmen) telah merilis buku panduan Penyusunan KSP atau Kurikulum Satuan Pendidikan. Adapun panduan tersebut dikeluarkan berupa edisi revisi tahun 2025. Berikut adalah link unduh panduan KSP tahun 2025.

Panduan KSP 2025 mengangkat tema “Merdeka Menyusun Kurikulum, Menyemai Makna dalam Setiap Langkah Pendidikan". Tema tersebut memiliki makna yaitu jika kurikulum merupakan “peta jalan” pendidikan, maka panduan KSP 2025 menjadi penunjuk arah atau kompasnya. Panduan KSP 2025 edisi revisi bertujuan untuk menuntun sekolah agar tidak hanya sekedar melakukan pembelajaran, namun juga menciptakan makna yang kontekstual serta membumi.

Panduan KSP 2025 memuat antara lain landasan regulatif, prinsip penyusunan KSP, hingga struktur kurikulum terbaru. Selain itu, juga terdapat referensi penting dari Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) dan penyesuaian berdasarkan karakteristik setiap sekolah.

Apa Itu Kurikulum Satuan Pendidikan Tahun 2025?

Kurikulum Satuan Pendidikan (KSP) tahun 2025 merupakan pedoman yang dirancang oleh setiap sekolah untuk merencanakan dan melaksanakan proses pembelajaran. Kurikulum tersebut juga dikenal sebagai Kurikulum Merdeka atau Kurikulum 2013 di tingkat satuan pendidikan.

KSP 2025 berfokus pada fleksibilitas dan otonomi satuan pendidikan dalam mengembangkan kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan dan karakteristik siswa dengan tetap berpedoman pada visi pendidikan nasional.

KSP 2025 bukan hanya sekedar dokumen mati, tetapi "dokumen hidup" yang dapat dikembangkan, dilaksanakan, dievaluasi, dan disesuaikan secara berkelanjutan oleh sekolah. Di samping itu, KSP 2025 juga menekankan pada pembelajaran mendalam, kontekstual, dan berpusat pada siswa.

Link Download Panduan Penyusunan KSP Tahun 2025

Panduan Penyusunan KSP tahun 2025 sudah bisa didapatkan secara online dan digunakan oleh berbagai satuan pendidikan. Bagi operator satuan pendidikan yang ingin mengunduh Panduan Penyusunan KSP tahun 2025 bisa mengakses tautan berikut ini:

Link Download Panduan Penyusunan KSP Tahun 2025

Fungsi Kurikulum Satuan Pendidikan 2025

Terdapat sejumlah fungsi yang dimiliki oleh KSP 2025. Beberapa diantaranya adalah meningkatkan kemandirian dan kompetensi, diversifikasi kurikulum, dan mendorong adanya kolaborasi.

Selain itu, KSP 2025 juga berfungsi untuk mengembangkan kompetensi peserta didik dan mendorong relevansi dengan konteks lokal. Penjelasan fungsi KSP 2025 sebagai berikut:

1. Meningkatkan Kemandirian dan Kompetensi

KSP 2025 dapat memberi ruang bagi kepala sekolah dan tenaga kependidikan untuk mengembangkan kemandirian dan kompetensi dalam mengelola dan melaksanakan pembelajaran

2. Diversifikasi Kurikulum

KSP 2025 mendorong sekolah untuk melakukan diversifikasi kurikulum berdasarkan potensi, karakteristik daerah dan sekolah, serta kebutuhan peserta didik

3. Mendorong Kepemilikan dan Kolaborasi

KSP 2025 fokus pada pentingnya keterlibatan berbagai pemangku kepentingan dalam proses pengembangan dan pelaksanaan kurikulum

4. Relevansi dengan Konteks Lokal

KSP 2025 menekankan kurikulum yang relevan dengan konteks lokal, baik dari segi budaya, sosial, maupun ekonomi agar siswa dapat belajar dengan konteks sesuai kehidupan sehari-hari

5. Pengembangan Kompetensi Peserta Didik

KSP 2025 fokus dengan pencapaian kompetensi peserta didik yang berpedoman pada Profil Pelajar Pancasila dan Capaian Pembelajaran

Prinsip Penyusunan Kurikulum Satuan Pendidikan 2025

Terdapat lima prinsip utama yang harus diperhatikan dalam penyusunan KSP 2025. Berikut adalah prinsip selama proses penyusunan KSP 2025:

  • Akuntabel: berdasarkan pada data yang nyata
  • Kontekstual: disesuaikan dengan karakter dan kebutuhan lokal
  • Esensial: disusun secara ringkas, padat, dan jelas
  • Partisipatif: menggabungkan suara komunitas pendidikan
  • Berfokus pada siswa: dilakukan secara nyata, tidak hanya dalam teks

Proses Penyusunan Kurikulum Satuan Pendidikan 2025

Sementara itu, proses penyusunan KSP 2025 terdiri dari beberapa langkah sebagai berikut:

  • Menganalisis konteks karakteristik dan memahami kondisi internal serta eksternal setiap satuan pendidikan
  • Merancang visi, misi, dan tujuan satuan pendidikan
  • Menentukan dan menyusun pola pengorganisasian pembelajaran
  • Menyusun rencana pembelajaran dan menerapkan teknis dari pengorganisasian
  • Membangun sistem evaluasi yang berkelanjutan dan pengembangan profesional guru yang konsisten
Jika ingin membaca kumpulan artikel terkait pendidikan atau KSP 2025 lainnya, bisa mengakses link berikut ini.

Baca juga artikel terkait KURIKULUM atau tulisan lainnya dari Tifa Fauziah

tirto.id - Edusains
Kontributor: Tifa Fauziah
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Wisnu Amri Hidayat